Tampil Buruk Lawan Liverpool, Bruno Fernandes Tetap Dipercaya sebagai Kapten Manchester United

Reporter

Editor

Sapto Yunus

Kamis, 9 Maret 2023 05:00 WIB

Pemain Manchester United, Bruno Fernandes berselebrasi setelah menjebol gawang Manchester City dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Inggris, 14 Januari 2023. Hasil ini membawa Man United naik ke posisi ketiga klasemen, menggeser Newcastle United dengan mengemas nilai 38 dari 18 laga. REUTERS/Phil Noble

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Manchester United, Erik ten Hag, tetap mempercayakan ban kapten kepada Bruno Fernandes di tengah ketidakhadiran Harry Maguire meskipun Fernandes dikritik atas penampilannya saat MU kalah 0-7 dari Liverpool di Liga Inggris.

Dalam konferensi pers menjelang pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Europa melawan Real Betis pada Rabu, 8 Maret 2023, Ten Hag mengatakan Fernandes akan terus memimpin tim saat dibutuhkan.

"Ya, pasti. Saya pikir dia memainkan musim yang brilian dan dia telah memainkan peran besar dalam keberadaan kami," kata pelatih asal Belanda itu.

"Dia memberikan energi untuk tim, banyak berlari dengan intensitas, dengan cara yang benar. Dia menunjuk dan melatih pemain, dia adalah inspirasi bagi seluruh tim.”

Ten Hag mengatakan tidak ada yang sempurna, semua orang membuat kesalahan. “Saya sangat senang memiliki Bruno Fernandes di tim dan saya senang dengan dia sebagai kapten kami dengan Harry tidak di lapangan.”

Advertising
Advertising

Marcus Rashford juga menyatakan dukungannya untuk Fernandes, dengan mengatakan pemain internasional Portugal itu adalah pemain yang sempurna untuk diajak bermain.

"Dia menjadi pemimpin yang baik bagi kami, bahkan saat dia bukan kapten, yang selalu merupakan pertanda baik," kata Rashford kepada wartawan. “Dia membantu pemain lain menjadi pemimpin yang lebih baik dan kenyataannya kami tidak bisa menjadi tim yang terorganisasi hanya dengan satu pemimpin menjadi kapten.”

Rashford menuturkan Fernandes telah melakukan banyak hal untuk MU. “Saya tidak memiliki hal negatif untuk dikatakan tentang Bruno. Seperti yang dikatakan manajer, tidak ada orang yang sempurna. Saya 100 persen mendukungnya.”

Ten Hag meminta para pemainnya untuk mengatur ulang permainan dan bangkit kembali saat menghadapi Betis, yang berada di urutan kelima klasemen La Liga dengan 41 poin dan tidak terkalahkan dalam empat pertandingan terakhir mereka termasuk hasil imbang 0-0 dengan Real Madrid.

"Pelatih dan pemain berada di kapal yang sama, kami melakukannya bersama. Kami menang dan kalah bersama. Kami membuat kekacauan pada hari Minggu dan kami harus menghadapinya," kata Ten Hag.

MU tidak akan diperkuat Anthony Martial dan Marcel Sabitzer untuk pertandingan Jumat dini hari WIB, sedangkan Donny van de Beek yang cedera lutut dan Christian Eriksen yang cedera pergelangan kaki absen jangka panjang.

"Kami memiliki program yang kuat," kata Ten Hag kepada MUTV dalam sebuah wawancara yang diterbitkan pada Rabu. "Tapi saya pikir kami cukup baik.”

REUTERS

Pilihan editor:

Berita terkait

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

12 jam lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

Chelsea dan Manchester United sama-sama menang dalam pertandingan tunda pekan ke-34 Liga Inggris dan menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa.

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

1 hari lalu

Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

Manajer Tottenham Hotspur Ange Postecoglou marah besar ketika para pemainnya menelan kekalahan dari Manchester City di Tottenham Hotspur Stadium.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

1 hari lalu

Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

Bek asal Prancis Raphael Varane mengumumkan bakal meninggalkan Manchester United (MU) setelah kontraknya habis di akhir musim ini.

Baca Selengkapnya

Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

3 hari lalu

Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

Arsenal meraih hasil positif saat bertandang ke markas Manchester United, Old Trafford, pada Minggu, 12 Mei 2024. Bagaimana optimisme Mikel Arteta?

Baca Selengkapnya

Wayne Rooney: Pemain Manchester United Terlihat Tak Ingin Bermain untuk Erik Ten Hag

3 hari lalu

Wayne Rooney: Pemain Manchester United Terlihat Tak Ingin Bermain untuk Erik Ten Hag

Wayne Rooney menilai para pemain Manchester United tidak menunjukkan sikap ingin bermain untuk Erik ten Hag menjelang akhir Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Man United d 1-0, Kembali Kudeta Man City

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Man United d 1-0, Kembali Kudeta Man City

Arsenal merebut kembali posisi puncak klasemen dari Manchester City setelah menekuk Manchester United (MU) 1-0 pada pekan ke-37 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester United vs Arsenal pada Pekan Ke-37 Liga Inggris Hari Ini

4 hari lalu

Prediksi Manchester United vs Arsenal pada Pekan Ke-37 Liga Inggris Hari Ini

Simak kabar terbaru kedua tim, perkiraan susunan pemain serta prediksi pertandingan Manchester United vs Arsenal pekan ke-37 Liga Inggris hari ini.

Baca Selengkapnya

Lolos ke Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Berpeluang Raih 2 Trofi Lagi Musim Ini

6 hari lalu

Lolos ke Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Berpeluang Raih 2 Trofi Lagi Musim Ini

Setelah mengamankan gelar juara Bundesliga musim ini, Bayer Leverkusen berpeluang meraih trofi Liga Europa dan Piala Jerman.

Baca Selengkapnya

Begini Komentar Xabi Alonso setelah Bayer Leverkusen Lolos ke Final Liga Europa dan Torehkan Rekor Tak Terkalahkan

6 hari lalu

Begini Komentar Xabi Alonso setelah Bayer Leverkusen Lolos ke Final Liga Europa dan Torehkan Rekor Tak Terkalahkan

Bayer Leverkusen lolos ke final Liga Europa 2023/2024 setelah bermain imbang 2-2 saat menjamu AS Roma. Simak komentar Xabi Alonso.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Europa: Atalanta dan Bayer Leverkusen Lolos ke Babak Final

6 hari lalu

Hasil Liga Europa: Atalanta dan Bayer Leverkusen Lolos ke Babak Final

Atalanta dan Bayer Leverkusen lolos dan akan berhadapan di final Liga Europa 2023-2024.

Baca Selengkapnya