Bursa Transfer Liga Italia: Benjamin Pavard Sah Jadi Milik Inter Milan, Ditebus Rp 499 Miliar dari Bayern Munchen

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 31 Agustus 2023 10:30 WIB

Pemain Bayern Munchen, Benjamin Pavard berebut bola dengan pemain SC Freiburg, Vincenzo Grifo dalam Piala DFB di Allianz Arena, Munich, Jerman, 4 April 2023. REUTERS/Angelika Warmuth

TEMPO.CO, Jakarta - Bek Benjamin Pavard resmi berlabuh ke Inter Milan. Ia ditebus dari Bayern Munchen dengan biaya total senilai Rp 499 miliar atau 30 juta euro dalam bursa transfer musim panas 2023/2024.

"Kerja keras, pengalaman, dan ambisi untuk menang merupakan sikap Pavard yang akan diberikan untuk Nerazzuri sekarang," tulis Inter Milan dalam keterangan resmi, Kamis.

Bersama Bayern Muenchen pada musim lalu, Pavard mencatatkan 43 penampilan dan mencetak tujuh gol dan satu assits di semua kompetisi.

Sebelum bergabung dengan Inter Milan, Pavard mengungkapkan sempat menghubungi mantan rekannya di Bayern Muenchen Yann Sommer dan rekannya di tim nasional Prancis Marcus Thuram untuk menanyakan bagaimana atmosfer dari klub yang bermarkas di kota Milan itu.

"Kami berbicara beberapa kali terkait Inter Milan. Marcus dan saya sering berhubungan lewat pesan teks. Ia memberitahu saya bahwa atmosfer di sini (Inter Milan) sangatlah luar biasa, karena ini merupakan klub papan atas. Saya sangat senang berada di tim yang mempunyai level seperti ini," kata Pavard.

Advertising
Advertising

Pemain berusia 27 tahun itu akan diikat kontrak selama lima tahun dengan memperoleh gaji sebesar 5 juta euro plus bonus dalam satu musim.

Bek timnas Prancis itu menginginkan Inter Milan memperoleh gelar Liga Italia atau scudetto dan bersaing untuk memperebutkan sejumlah gelar lainnya di musim ini.

"Saya menginginkan scudetto agar ada dua bintang di jersei Inter. Saya berkarir untuk memenangkan trofi dan ini sangat penting juga untuk penggemar dan klub. Saya akan melakukan segalanya untuk bisa memenangkan banyak trofi. Kami mempunyai banyak sekali pemain berkelas dunia di skuad sekarang," ungkap Pavard.

Saat berseragam The Bavarians, Pavard telah memenangkan empat gelar Bundesliga, satu Uefa Champions League, satu Piala Dunia Antarklub, dan satu trofi Piala Super Eropa.

Selain itu Pavard merupakan bagian dari skuad timnas Prancis saat memenangkan gelar Piala Dunia pada 2018 di Rusia.

Pilihan Editor: Soal Stok Pemain Timnas, Erick Thohir Enggan Berpolemik, Pilih Cari Solusi

Berita terkait

Klasemen Liga Italia Pekan Ke-36: Juventus Raih Tiket Liga Champions, Siapa Lagi yang Lolos?

1 hari lalu

Klasemen Liga Italia Pekan Ke-36: Juventus Raih Tiket Liga Champions, Siapa Lagi yang Lolos?

Juventus dipastikan lolos ke Liga Champions musim depan meski bermain imbang 1-1 saat menjamu Salernitana dalam pekan ke-36 Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Hartono Bersaudara, Sosok Penting di Balik Kesuksesan Como 1907 Promosi ke Serie A Italia

2 hari lalu

Hartono Bersaudara, Sosok Penting di Balik Kesuksesan Como 1907 Promosi ke Serie A Italia

Bagaimana Hartono Bersaudara bisa berperan penting dalam keberhasilan Como 1907 promosi ke Serie A Italia?

Baca Selengkapnya

Cesc Fabregas Minta Pemain Como 1907 Langsung Latihan Sehari Setelah Promosi ke Liga Serie A Italia

2 hari lalu

Cesc Fabregas Minta Pemain Como 1907 Langsung Latihan Sehari Setelah Promosi ke Liga Serie A Italia

Asisten pelatih Como 1907 Cesc Fabregas mengingatkan para pemain untuk tak terlena dengan keberhasilan mereka promosi ke Liga Serie A Italia 2024-2025.

Baca Selengkapnya

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

2 hari lalu

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

Berita bursa transfer terbaru dari liga-liga Eropa menampilkan kabar terbaru dari pemain Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez.

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Como 1907 yang Dimiliki Konglomerat Indonesia: Sempat Hampir Bangkrut hingga Promosi ke Serie A Liga Italia

3 hari lalu

Jatuh Bangun Como 1907 yang Dimiliki Konglomerat Indonesia: Sempat Hampir Bangkrut hingga Promosi ke Serie A Liga Italia

Keberhasilan Como 1907 promosi ke Serie A Liga Italia diraih dengan perjalanan panjang yang tak mudah.

Baca Selengkapnya

Como 1907 Dampingi Parma Promosi ke Serie A Liga Italia, Venezia yang Diperkuat Jay Idzes Harus Jalani Playoff

3 hari lalu

Como 1907 Dampingi Parma Promosi ke Serie A Liga Italia, Venezia yang Diperkuat Jay Idzes Harus Jalani Playoff

Como 1907 mendampingi Parma untuk promosi secara otomatis ke Serie A Liga Italia. Venezia yang diperkuat Jay Idzes harus jalani playoff.

Baca Selengkapnya

Kembali Lolos ke Final, Kenapa Real Madrid Disebut Memiliki Daya Magis di Liga Champions?

5 hari lalu

Kembali Lolos ke Final, Kenapa Real Madrid Disebut Memiliki Daya Magis di Liga Champions?

Real Madrid kembali menunjukkan "daya magis" atau "keajaiban" mereka saat lolos ke final Liga Champions 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen Gagal Lolos ke Final Liga Champions, Thomas Tuchel Sesali Blunder Manuel Neuer

5 hari lalu

Bayern Munchen Gagal Lolos ke Final Liga Champions, Thomas Tuchel Sesali Blunder Manuel Neuer

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel menyesalkan blunder fatal yang dilakukan Manuel Neuer saat timnya gagal ke final Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Munchen, Real Madrid Lolos ke Babak Final

5 hari lalu

Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Munchen, Real Madrid Lolos ke Babak Final

Real Madrid lolos ke babak final Liga Champions 2023-2024, Kamis dinihari WIB, 9 Meisetelah menang 2-1 saat menjamu Bayern Munchen.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Link Live Streaming Real Madrid vs Bayern Munchen di Liga Champions

6 hari lalu

Jadwal dan Link Live Streaming Real Madrid vs Bayern Munchen di Liga Champions

Real Madrid akan menghadapi Bayern Munchen pada leg kedua semifinal Liga Champions di Estadio Santiago Bernabeu pada Kamis dinihari, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya