Asian Games 2023: Jadwal Timnas Indonesia U-24 Main Perdana Selasa 19 September, Hadapi Kirgistan

Reporter

Minggu, 17 September 2023 10:44 WIB

Pesepak bola Timnas Indonesia U-24 saat berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Jumat, 15 September 2023. Timnas Indonesia U-24 asuhan Indra Sjafri mulai menjalani latihan jelang perhelatan Asian Games 2023 yang berlangsung pada 23 Agustus - 8 September di China. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia U-24 akan mengawali kiprahnya di Asian Games 2023 pada Selasa, 19 September. Lawan pertama yang dihadapi skuad Garuda adalah Kirgistan.

Di kejuaraan multievent tingkat Asia yang berlangsung di Hanzhou, Cina, tim sepak bola putra Indonesia tergabung di grup F bersama Kirgistan, Korea Utara, dan Taiwan.

Pelatih timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri, mengatakan telah menyusun target secara bertahap. Untuk target awal adalah lolos babak penyisihan grup.

"Target kami bertahap, (saat ini) kami konsentrasi dulu lolos di grup. Setelah itu kita lihat hasinya, baru kita bikin target baru," ujar Indra seusai memimpin latihan tim asuhannya di Lapangan A komplek Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat, 15 September 2023.

Indra Sjafri telah memilih 22 pemain untuk berlaga di Asian Games Hanzhou ini. Namun, tujuh pemain di antaranya tidak bisa berangkat bersamaan pada Jumat lalu. Penyebabnya, mereka belum dilepas klubnya karena masih dibutuhkan untuk bertanding di Liga 1 pekan ke-12 akhir pekan ini. Rencananya, mereka akan menyusul dan diperkirakan tiba sebelum hari H pertandingan.

Advertising
Advertising

Adapun ketujuh pemain yang absen adalah Alfeandra Dewangga (PSIS Semarang), Egy Maulana Vikri (Dewa United), Ramadhan Sananta (Persis Solo), Beckham Putra (Persib Bandung), Ananda Raehan (PSM Makassar), Rachmat Irianto (Persib Bandung), dan Kadek Arel (Bali United).

Beckham Putra diragukan bisa bermain meski namanya masuk dalam skuad. Gelandang Persib ini diketahui mengalami cedera paha kanan bagian dalam setelah menjalani tes MRI (Magnetic resonance imaging) yang dilakukan klubnya. Dia diperkirakan membutuhkan terapi selama satu hingga dua pekan untuk pemulihan.

Terkait dengan kondisi terbaru Beckham Putra, Indra menegaskan tak akan mengambil risiko untuk memainkannya. Namun, ia mengatakan bahwa pemain Persib itu tetap masuk skuad dan tidak bisa lagi digantikan dengan pemain lain.

"Pemain tersebut (Beckham) sudah saya daftarkan dan tidak boleh diganti lagi. Jadi dengan segala risiko saya berharap kalau memang Beckham masih cedera, ya kita harus tunggu dia pulih," kata Indra.

Kondisi kebugaran Alfeandra Dewangga juga masih tanda tanya. Pemain PSIS Semarang itu ditarik keluar lapangan dengan tandu pada menit ke-70 setelah mengalami bentrokan saat timnya kalah 0-2 di kandang Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 pada Sabtu, 16 September 2023.

Berikut jadwal lengkap Timnas Indonesia di Grup F Asian Games 2023:

Selasa, 19 September 2023
18.30 WIB
Indonesia vs Kirgistan

Kamis, 21 September 2023
15.00 WIB
Indonesia vs Taiwan

Minggu, 24 September 2023
15.00 WIB
Indonesia vs Korea Utara

Pilihan Editor: Jadwal Sepak Bola Liga 1 Minggu 17 September 2023: Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya Main Tandang

Berita terkait

Kurniawan Dwi Yulianto Minta Pemain Muda Indonesia Tanamkan Mental dan Mindset Profesional Sejak Dini

2 jam lalu

Kurniawan Dwi Yulianto Minta Pemain Muda Indonesia Tanamkan Mental dan Mindset Profesional Sejak Dini

Kurniawan Dwi Yulianto menggambarkan pengorbanan yang dilakukan pemain muda di Como 1907 untuk mendapatkan kontrak profesional.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ungkap Komunikasi Pemain Jadi Tantangan Terbesar Melatih Timnas Indonesia

1 hari lalu

Shin Tae-yong Ungkap Komunikasi Pemain Jadi Tantangan Terbesar Melatih Timnas Indonesia

Shin Tae-yong menilai banyak pemain Timnas Indonesia sungkan untuk menegur rekan setimnya yang melakukan kesalahan di lapangan.

Baca Selengkapnya

Soal Pemain Kesayangan di Timnas Indonesia, Ini Kata Shin Tae-yong

1 hari lalu

Soal Pemain Kesayangan di Timnas Indonesia, Ini Kata Shin Tae-yong

Simak empat pemain yang paling banyak dipanggil ke Timnas Indonesia sepanjang kepelatihan Shin Tae-yong.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

1 hari lalu

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyampaikan prediksinya soal juara Liga Inggris 2023-2024 saat ditemui wartawan pada Minggu, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Timnas Indonesia Menjelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

Serba-serbi Timnas Indonesia Menjelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia saat ini bersiap menghadapi Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Baca Selengkapnya

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

2 hari lalu

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

Penjualan tiket pertandingan timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina telah dibuka. Namun banyak protes karena harga tiket dianggap mahal. Ini kata PSSI.

Baca Selengkapnya

Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

3 hari lalu

Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

Memasuki musim haji, terdapat kisah-kisah keberangkatan ibadah haji yang menarik dari calon jemaah, mulai dari kuli panggul sampai Witan Sulaiman.

Baca Selengkapnya

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

3 hari lalu

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

3 hari lalu

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.

Baca Selengkapnya

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

3 hari lalu

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong merombak komposisi skuad Timnas Indonesia menjelang dua laga terakhir putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya