Hasil Liga 1: PSM Makassar vs Arema FC 3-0, Juku Eja Akhiri Rentetan Tiga Kekalahan Beruntun

Reporter

Jumat, 20 Oktober 2023 21:03 WIB

PSM Makassar saat bertanding melawan Arema FC dalam BRI Liga 1. FOTO/vidio.com

TEMPO.CO, Jakarta - Duel PSM Makassar vs Arema FC pada pekan ke-16 Liga 1 berakhir dengan skor 3-0. Laga ini berlangsung di Stadion BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, Jumat, 20 Oktober 2023.

Bermain di hadapan pendukungnya, tim asuhan Bernardo Tavares berhasil mencatat kemenangan berkat dua gol yang dicetak Adilson da Silva dan satu gol dari Ricky Pratama. Hasil ini mengakhiri rentetan kekalahan dalam tiga pertandingan terakhir mereka di Liga 1 sebelum jeda kompetisi.

Kemenangan ini sekaligus membuat posisi mereka naik ke peringkat kesepuluh klasemen sementara Liga 1 dengan 21 poin. Sedangkan, Arema FC tetap di peringkat ke-16 dengan 13 poin. Tim Singo Edan belum bisa mentas dari zona degradasi.


Jalannya Pertandingan

Arema FC mendominasi penguasaan bola meski berstatus sebagai tim tamu di laga ini. Hal ini sudah diprediksi oleh pelatih Bernardo Tavares sebelum laga.

Advertising
Advertising

Tim Singo Edan memiliki sejumlah peluang gol di babak pertama, tetapi mereka masih kesulitan menjebol gawang yang dijaga penjaga gawang Reza Arya Pratama.

Penyerang andalan Arema, Gustavo Almeida yang menjadi top skor Liga 1 sementara, beberapa kali menebar ancaman ke gawang PSM.

Salah satu peluang emas dia dapatkan pada menit ke-30. Dia berhasil melepaskan tembakan tempat sasaran ke gawang tuan rumah, tetapi bisa ditepis penjaga gawang PSM.

Menjelang babak pertama berakhir, tepatnya menit ke-42, tim Juku Eja mencetak gol melalui Adilson da Silva. Setelah menerima kiriman umpan dari Ananda Raehan, Adilson berhasil menggiring bola ke depan gawang, melewati hadangan bek Arema, kemudian kiper
Julian Schwarzer yang berupaya menghentikannya, sebelum menyepak bola ke gawang Arema.

Setelah mencetak gol, Adilson dan rekan-rekannya meningkatkan serangannya. Hanya berselang satu menit kemudian, mereka berhasil membuat lini pertahanan Singo Edan kocar-kacir dengan ancaman berbahaya yang mereka lancarkan. Namun, tak ada gol tambahan. Babak pertama berakhir dengan skor 1-0.

Di babak kedua, Arema FC kembali mendominasi penguasaan bola. Gustavo Almeida masih terus menebar ancaman dengan pergerakannya yang berbahaya. Tetapi, pemain yang telah mengemas 11 gol musim ini, belum juga mampu mencetak gol di laga ini.

Satu sisi, PSM Makassar yang mengandalkan serangan balik, akhirnya mampu mencetak gol keduanya. Adilson da Silva menggandakan keunggulan pada menit ke-84. Seperti gol pertamanya, dia mampu menyelesaikan umpan terobosan yang dikirim rekannya, Ricky Pratama. Dia berhasil melewati hadangan bek dan kiper Arema, dan melepaskan tembakan ke gawang Arema.

Di menit-menit akhir pertandingan, kedua tim saling serang. PSM Makassar menambah keunggulan pada tambahan waktu, 90+7' melalui Ricky Pratama. Tambahan gol ini membuat Juku Eja menang dengan skor 3-0.

Pilihan Editor: Hasil Liga 1: Menang 3-2 di Kandang Persikabo 1973, PSIS Semarang Naik Posisi Empat Besar

Berita terkait

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

1 hari lalu

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

Duel Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 akan digelar akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

1 hari lalu

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

Madura United menang 1-0 saat menjamu Borneo FC pada leg pertama semifinal Liga 1 2023-2024 dalam rangkaian Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 1-0, Hugo Gomes Cetak Gol Penalti

1 hari lalu

Hasil Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 1-0, Hugo Gomes Cetak Gol Penalti

Madura United berhasil meraih kemenangan atas Borneo FC pada leg pertama babak semifinal Championships Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Tahan Bali United 1-1 di Leg Pertama Semifinal Liga 1, Ezra Walian: Bukti Mentalitas Kami Kuat

1 hari lalu

Persib Bandung Tahan Bali United 1-1 di Leg Pertama Semifinal Liga 1, Ezra Walian: Bukti Mentalitas Kami Kuat

Ezra Walian mengatakan Persib Bandung memiliki mentalitas bagus ketika menahan Bali United 1-1 pada leg pertama semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Ditahan Bali United 1-1 di Leg Satu Semifinal Liga 1, Bojan Hodak Tak Terlalu Kecewa

1 hari lalu

Persib Bandung Ditahan Bali United 1-1 di Leg Satu Semifinal Liga 1, Bojan Hodak Tak Terlalu Kecewa

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, tak terlalu kecewa meski gagal menang di leg pertama semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

1 hari lalu

PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

Juan Esnaider bersiap menjadi pelatih PSBS Biak, setelah klub ini musim depan berlaga di Liga 1. Ini profil eks pemain Real Madrid dan Juventus.

Baca Selengkapnya

Prediksi Madura United vs Borneo FC di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Madura United vs Borneo FC di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Madura United vs Borneo FC akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024 di Stadion Gelora Bangkalan.

Baca Selengkapnya

Preview dan Jadwal Live Madura United vs Borneo FC di Leg Pertama Semifinal Liga 1

2 hari lalu

Preview dan Jadwal Live Madura United vs Borneo FC di Leg Pertama Semifinal Liga 1

Pertandingan Madura United vs Borneo FC akan hadir di leg pertama semifinal Championships Series Liga 1, Rabu malam ini. Simak prediksinya.

Baca Selengkapnya

Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza Jelang Laga Leg 1 Semifinal Championship Series Liga 1 Lawan Borneo FC

2 hari lalu

Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza Jelang Laga Leg 1 Semifinal Championship Series Liga 1 Lawan Borneo FC

Duel Madura United vs Borneo FC pada leg pertama semifinal championship Series Liga 1 akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan pada Rabu, 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung 1-1, David da Silva Gagalkan Kemenangan Tuan Rumah

2 hari lalu

Hasil Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung 1-1, David da Silva Gagalkan Kemenangan Tuan Rumah

David da Silva mencetak gol pada menit ke-90+9 saat laga Bali United vs Persib Bandung di leg pertama semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya