Bursa Transfer Liga Inggris: Bek Tottenham Hotspur Eric Dier Segera Gabung dengan Bayern Munchen

Reporter

Editor

Sapto Yunus

Kamis, 11 Januari 2024 23:40 WIB

Eric Dier. Action Images via Reuters/Andrew Couldridge

TEMPO.CO, Jakarta - Bayern Munchen akan mengontrak bek klub Liga Inggris Tottenham Hotspur, Eric Dier, dengan kesepakatan senilai sekitar 4 juta euro atau Rp 68,17 miliar. Seperti dilansir ESPN, pemain berusia 29 tahun itu tiba di Jerman pada Kamis pagi waktu setempat, 11 Januari 2024, menjelang tes kesehatan setelah persyaratan pribadi disepakati.

Bayern tertarik mengontrak Radu Dragusin dan mengajukan tawaran untuk menyaingi tawaran Spurs dengan total sekitar 30 juta euro atau Rp 511,24 miliar tetapi bek Genoa tersebut memilih pindah ke London utara itu, memaksa klub Bundesliga tersebut mencari opsi alternatif.

Kontrak Dier di Spurs habis musim panas ini dan dianggap surplus oleh pelatih kepala Ange Postecoglou.

“Dia ada di Munchen saat ini, kami mencoba mengontraknya dan menyelesaikan kesepakatan untuk mendapatkan alternatif lain sebagai bek tengah untuk skuad kami,” kata pelatih kepala Bayern Thomas Tuchel kepada wartawan.

“Dan untuk hal lainnya, saya ingin menunggu sampai kesepakatan antarklub dan antara pemain dan klub selesai, sampai tintanya kering,” kata dia menambahkan.

Advertising
Advertising

Meski kehilangan bek tengah Micky van de Ven dan Cristian Romero untuk waktu yang lama musim ini, Postecoglou lebih suka menggunakan bek sayap Ben Davies dan Emerson Royal di jantung pertahanannya.

Akibatnya, Dier hanya tampil sebagai starter di satu pertandingan musim ini saat kalah 1-2 dari Wolves pada November lalu dan hanya tampil empat kali di semua kompetisi.

Davies menderita cedera saat Spurs menang 1-0 di putaran ketiga Piala FA atas Burnley pada Jumat lalu dan ketika ditanya apakah klub masih sanggup kehilangan Dier bulan ini, Postecoglou menjawab: “Ya."

West Ham termasuk di antara beberapa klub lain yang memantau Dier tetapi persyaratan segera disepakati dengan Bayern setelah mereka meresmikan minatnya.

Dier bergabung dengan Spurs dari Sporting Lisbon pada Agustus 2014 seharga 4 juta pound dan telah membuat total 365 penampilan untuk klub. Dia juga telah memperkuat timnas Inggris 49 kali. Dier akan bergabung di Allianz Arena dengan mantan rekan setimnya di Spurs Harry Kane, yang telah pindah pada musim panas lalu.

ESPN

Pilihan editor: IFFHS Lansir Daftar Pesepak Bola Paling Banyak Bermain: Cristiano Ronaldo Teratas, Lionel Messi Keempat

Berita terkait

Pep Guardiola Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga Inggris 2023-2024, Apakah Dia yang Terhebat?

49 menit lalu

Pep Guardiola Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga Inggris 2023-2024, Apakah Dia yang Terhebat?

Pep Guardiola dinobatkan sebagai pelatih terbaik Liga Inggris 2023-2024. Meraih gelar pelatih terbaik kelimanya sejak bergabung dengan Man City.

Baca Selengkapnya

Mauricio Pochettino Mundur dari Posisi Pelatih Chelsea yang Finis Keenam di Liga Inggris

2 jam lalu

Mauricio Pochettino Mundur dari Posisi Pelatih Chelsea yang Finis Keenam di Liga Inggris

Mauricio Pochettino resmi telah mundur dari posisi pelatih Chelsea setelah melakukan pertemuan dengan para petinggi klub, Selasa, 21 Mei 2924.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Jadi Penerus Jurgen Klopp di Liverpool, Simak 5 Fakta Sang Pelatih Baru

10 jam lalu

Arne Slot Jadi Penerus Jurgen Klopp di Liverpool, Simak 5 Fakta Sang Pelatih Baru

Simak 5 fakta Arne Slot yang jadi pengganti Jurgen Klopp sebagai pelatih kepala Liverpool.

Baca Selengkapnya

Daftar Gelar yang Diraih Pep Guardiola Selama Jadi Pelatih Usai Bawa Manchester City Juara Liga Inggris

14 jam lalu

Daftar Gelar yang Diraih Pep Guardiola Selama Jadi Pelatih Usai Bawa Manchester City Juara Liga Inggris

Pep Guardiola berhasil membawa Manchester City menjuarai Liga Inggris musim 2023/2024, gelar keempat beruntun sekaligus gelar keenam di ajang ini.

Baca Selengkapnya

Jejak Karier Arne Slot yang Jadi Penerus Jurgen Klopp di Liverpool

16 jam lalu

Jejak Karier Arne Slot yang Jadi Penerus Jurgen Klopp di Liverpool

Simak jejak karier Arne Slot yang mencatat kesuksesan bersama tim asuhannya, termasuk Feyenoord sebelum pinda ke Liverpool.

Baca Selengkapnya

Daftar Gelar Manchester City Usai Jadi Juara Liga Inggris Musim 2023-2024

16 jam lalu

Daftar Gelar Manchester City Usai Jadi Juara Liga Inggris Musim 2023-2024

Simak daftar gelar Manchester City yang sudah diraih, terbaru juara Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Gencar Diisukan Akan Hengkang, Mohamed Salah Isyaratkan Bertahan di Liverpool saat Ucapkan Perpisahan buat Klopp

20 jam lalu

Gencar Diisukan Akan Hengkang, Mohamed Salah Isyaratkan Bertahan di Liverpool saat Ucapkan Perpisahan buat Klopp

Mohamed Salah gencar diisukan untuk meninggalkan Liverpool. Kini ia mengisyaratkan akan bertahan untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

10 Ciri dan Gaya Kepelatihan Arne Slot, Pengganti Jurgen Klopp di Liverpool

22 jam lalu

10 Ciri dan Gaya Kepelatihan Arne Slot, Pengganti Jurgen Klopp di Liverpool

Liverpool sudah mengumumkan penunjukan Arne Slot sebagai pelatih baru, untuk mendatangkan Jurgen Klopp. Ini 10 ciri dan gaya kepelatihannya.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Akui Tawaran Melatih Liverpool Sulit untuk Diabaikan

22 jam lalu

Arne Slot Akui Tawaran Melatih Liverpool Sulit untuk Diabaikan

Liverpool secara resmi mengumumkan Arne Slot sebagai pelatih baru pengganti Jurgen Klopp dan akan bertugas mulai 1 Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Liverpool Resmi Umumkan Kedatangan Arne Slot sebagai Pelatih Baru, Mulai Bertugas 1 Juni 2024

23 jam lalu

Liverpool Resmi Umumkan Kedatangan Arne Slot sebagai Pelatih Baru, Mulai Bertugas 1 Juni 2024

Liverpool resmi mengumumkan penunjukan Arne Slot sebagai pelatih baru. Mulai bertugas pada 1 Juni 2024.

Baca Selengkapnya