Juventus Hajar Sepuluh Pemain Cagliari

Reporter

Sabtu, 22 Desember 2012 07:42 WIB

REUTERS/Stefano Rellandini

TEMPO.CO, Parma - Juventus sukses merebut kemenangan secara dramatis atas Cagliari dengan skor 3-1, Sabtu dinihari, 22 Desember 2012. Dua gol kemenangan Juve tercipta pada masa injury time. Kemenangan ini membuat Juve kian kokoh di puncak klasemen sementara Seri A dengan torehan 44 poin, sekaligus jadi kado Natal dan penutup tahun 2012.

Bermain di Stadion Ennio Tardini, Juve harus tertinggal lebih dulu lewat gol penalti Mauricio Pinilla di menit ke-16. Wasit menunjuk titik putih setelah Marco Sau dijatuhkan Arturo Vidal di dalam kotak terlarang. Skor 1-0 untuk Cagliari bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, Cagliari harus kehilangan kapten Davide Astori di menit ke-65. Wasit mengeluarkan kartu kuning kedua untuk Astori setelah melanggar Sebastian Giovinco. Bermain dengan 10 pemain membuat Cagliari tereus-menerus mendapat gempuran dari Juve.

La Vecchia Signora mendapat hadiah penalti setelah Giovinco dilanggar oleh Daniele Del Fabro pada menit ke-72. Vidal yang maju sebagai algojo gagal melaksanakan tugas. Sepakannya melambung tinggi di atas mistar Michael Agazzi.

Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya datang pada menit ke-75. Alessandro Matri, yang tampil sebagai pemain pengganti, berhasil melesakkan bola lewat sepakan jarak dekat. Matri kembali membobol gawang mantan klubnya di menit kedua masa injury time. Ia memaksimalkan kemelut di depan gawang Agazzi.

Di penghujung laga, Mirko Vucinic berhasil mengunci kemenangan Juve lewat golnya di menit ke-95. Pemain terbaik Montenegro 2012 itu berhasil memaksimalkan umpan silang Giovinco.

Susunan pemain:

Cagliari: Agazzi; Pisano, Astori, Ariaudo, Murru (Perico 53’); Dessena, Nainggolan, Ekdal; Thiago Ribeiro; Pinilla (Nene 78’), Sau (Del Fabro 67’).

Juventus: Buffon; Barzagli, Bonucci, Caceres (Padoin 62); Lichtsteiner (Vucinic 73’), Vidal, Pirlo, Marchisio, Asamoah; Quagliarella (Matri 61’), Giovinco.

FOOTBALL-ITALIA | ANTONIUS WISHNU

Berita terpopuler:

Inilah 43 Pemain yang Dipanggil Timnas

PSSI Tolak Timnas Bentukan KONI

Giggs: Messi Setingkat di Atas Ronaldo

Madrid Berjumpa MU, Ini Kata Cristiano Ronaldo

Berita terkait

Hasil Liga Italia Pekan Ke-37: Juventus Ditahan Bologna 3-3

1 jam lalu

Hasil Liga Italia Pekan Ke-37: Juventus Ditahan Bologna 3-3

Drama enam gol terjadi saat Juventus menahan imbang Bologna 3-3 dalam laga pekan ke-37 Liga Italia 2023/24.

Baca Selengkapnya

Deretan Prestasi Andrea Pirlo, Mengkilap Sebagai Pemain di Beberapa Klub

18 jam lalu

Deretan Prestasi Andrea Pirlo, Mengkilap Sebagai Pemain di Beberapa Klub

Andrea Pirlo merupakan mantan pemain sepak bola ikonik asal Italia yang telah meraih sejumlah gelar ketika masih aktif bersama klabnya.

Baca Selengkapnya

Berita Liga Italia: Thiago Motta Masih Bimbang, Tetap di Bologna atau Menjadi Pelatih Juventus

1 hari lalu

Berita Liga Italia: Thiago Motta Masih Bimbang, Tetap di Bologna atau Menjadi Pelatih Juventus

Thiago Motta menyatakan masih bimbang untuk menentukan masa depannya, apakah tetap bertahan menjadi pelatih Bologna atau pindah ke Juventus.

Baca Selengkapnya

Profil Andrea Pirlo yang Genap Menapaki 45 Tahun

1 hari lalu

Profil Andrea Pirlo yang Genap Menapaki 45 Tahun

Andrea Pirlo memulai karier sepak bolanya di akademi Brescia, Italia. Bakatnya segera terlihat dan ia melakukan debut profesionalnya di klub itu.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

3 hari lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Juventus Pecat Massimiliano Allegri Sehari setelah Juarai Coppa Italia 2023/2024

3 hari lalu

Juventus Pecat Massimiliano Allegri Sehari setelah Juarai Coppa Italia 2023/2024

Juventus telah resmi memecat pelatih Massimiliano Allegri hanya selang sehari setelah mereka menjadi juara Coppa Italia 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Massimiliano Allegri Diskors 2 Pertandingan karena Dapat Kartu Merah Saat Juventus Juarai Coppa Italia

4 hari lalu

Massimiliano Allegri Diskors 2 Pertandingan karena Dapat Kartu Merah Saat Juventus Juarai Coppa Italia

Massimiliano Allegri diskors untuk dua pertandingan setelah mendapat kartu merah saat Juventus menjuarai Coppa Italia.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Menarik dari Keberhasilan Juventus Menjuarai Coppa Italia 2023-2024

4 hari lalu

4 Fakta Menarik dari Keberhasilan Juventus Menjuarai Coppa Italia 2023-2024

Juventus berhasil menjuarai Coppa Italia 2023-2024 setelah mengalahkan Atalanta 1-0. Pertajam rekor gelar di ajang ini.

Baca Selengkapnya

Juventus Juarai Coppa Italia 2023-2024, Kalahkan Atalanta 1-0 Berkat Gol Dusan Vlahovic

5 hari lalu

Juventus Juarai Coppa Italia 2023-2024, Kalahkan Atalanta 1-0 Berkat Gol Dusan Vlahovic

Juventus berhasil menjuarai Coppa Italia 2023-2024. Mereka mengalahkan Atalanta 1-0 berkat gol Dusan Vlahovic dalam final Stadio Olimpico.

Baca Selengkapnya

Duel Atalanta vs Juventus di Final Coppa Italia, Massimiliano Allegri Percaya Diri tapi Waspada

5 hari lalu

Duel Atalanta vs Juventus di Final Coppa Italia, Massimiliano Allegri Percaya Diri tapi Waspada

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengatakan timnya siap memberikan kemampuan terbaik ketika menghadapi Atalanta pada final Coppa Italia.

Baca Selengkapnya