Hadapi Bali United, Persipura Andalkan Pemain 17 Tahun  

Reporter

Jumat, 25 Maret 2016 15:17 WIB

Seleberasi pemain kesebelasan Persipuran Jayapura setelah berhasil membuat gol balasan ke gawang Pusamania Borneo FC pada laga lanjutan babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, 19 Desember 2015. TEMPO/Pius Erlangga

TEMPO.CO, Kuta - Pemain depan Persipura Jayapura, Osvaldo Ardiles Haay, sangat bersemangat jelang pertandingan laga melawan Bali United. Pemain berusia 17 tahun itu menilai pertemuan skuad berjulukan Mutiara Hitam yang saat ini dibelanya dengan skuad asuhan Indra Sjafri akan berlangsung sengit.

"Bali United tim hebat, ada banyak pemain muda di sana. Gaya permainan mereka hampir sama dengan Persipura, tentu ini akan menjadi pertandingan yang sulit," kata Osvaldo di Kuta, Kamis, 24 Maret 2016.

Absennya beberapa pemain andalan Persipura, seperti Boaz Solossa, Robertino Pugliara, Bio Paulin Pierre, dan Lim Joon-sik, ditambah aturan di turnamen untuk memainkan pemain U-21, membuat pelatih Persipura, Oswaldo Lessa Filho, memberi kesempatan kepada pemain mudanya tampil. Ini menjadi keuntungan bagi Osvaldo dan pemain muda Persipura lainnya.

Osvaldo merasa senang dengan kepercayaan pelatih bermain sebagai starting eleven di dua pertandingan sebelumnya saat menghadapi PS Polri dan Persija. Apalagi, kata dia, pemain senior lain juga memberinya banyak masukan.

"Kakak-kakak di Persipura selalu kasih motivasi untuk jangan canggung dan grogi," kata pemain yang sebelumnya bergabung di Persipura U-21.

Berdasarkan evaluasi dua laga sebelumnya, pemain kelahiran Jayapura 17 Mei 1998 ini ingin fokus untuk memperbaiki teknik-teknik passing. "Saya tidak ada target cetak gol. Saya lebih senang kasih umpan," tutur pemain yang mengidolakan Robertino Pugliara ini.

Menurut catatan pelatih Persipura, Lessa Filho, penampilan Osvaldo mengalami perkembangan selama tampil di Piala Jenderal Sudirman lalu Piala Bhayangkara. Gaya permainannya, kata dia, meningkat. "Dia (Osvaldo) punya potensi tinggi dan motivasi yang bagus. Saya percaya dia bisa bermain lebih baik ke depannya," ujar Lessa.

BRAM SETIAWAN

Berita terkait

Profil M. Tahir, Gelandang Bertahan dari Papua yang Bawa PSBS Biak Juara Liga 2

19 hari lalu

Profil M. Tahir, Gelandang Bertahan dari Papua yang Bawa PSBS Biak Juara Liga 2

M. Tahir adalah seorang pesepakbola profesional Indonesia yang saat ini bermain untuk klub PSBS Biak di Liga 1, berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Karier Bio Paulin Pierre, Mantan Pesepak Bola Persipura hingga Caleg Gerindra

8 Februari 2024

Karier Bio Paulin Pierre, Mantan Pesepak Bola Persipura hingga Caleg Gerindra

Bio Paulin Pierre pesepak bola kelahiran Kamerun, pada 15 April 1984. Dia dinaturalisasi menjadi warga negara Indonesia pada 2015

Baca Selengkapnya

2 Faktor Penyebab I Made Wirawan Dirumorkan Pensiun di Persib Akhir Musim Ini

1 Maret 2023

2 Faktor Penyebab I Made Wirawan Dirumorkan Pensiun di Persib Akhir Musim Ini

I Made Wirawan salah satu kiper veteran yang membela Persib digosipkan bakal pensiun setelah laga terakhir Persib di musim ini.

Baca Selengkapnya

Dewa United Pinjam Ramai Rumakiek dari Persipura untuk Liga 1 Putaran Kedua

25 Januari 2023

Dewa United Pinjam Ramai Rumakiek dari Persipura untuk Liga 1 Putaran Kedua

Ramai Rumakiek dari Persipura manambah opsi pemain sayap di Dewa United yang kini diasuh Jan Olde Riekerink untuk putaran kedua Liga 1 2022-2023.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Liga 2 Dihentikan oleh PSSI, Perwakilan Klub Temui Menpora

16 Januari 2023

Kompetisi Liga 2 Dihentikan oleh PSSI, Perwakilan Klub Temui Menpora

Perwakilan dari sejumlah klub Liga 2 menemui Manpora Zainudin Amali untuk membahas penghentian kompetisi sepak bola kasta kedua Liga Indonesia itu.

Baca Selengkapnya

Gunakan Format 3 Wilayah, Ini Hasil Pembagian Klub Liga 2

19 Agustus 2022

Gunakan Format 3 Wilayah, Ini Hasil Pembagian Klub Liga 2

Kompetisi Liga 2 musim 2022-2023 menggunakan format tiga wilayah, yakni barat, tengah, dan timur.

Baca Selengkapnya

PT LIB: Jadwal Liga 2 Ditentukan Usai Pembagian Klub di 3 Wilayah

16 Agustus 2022

PT LIB: Jadwal Liga 2 Ditentukan Usai Pembagian Klub di 3 Wilayah

Kompetisi Liga 2 menggunakan format tiga wilayah. Dijadwalkan bergulir 27 Agustus 2022.

Baca Selengkapnya

Persipura Jayapura Belum Punya Skuad Menjelang Kompetisi Liga 2

24 Mei 2022

Persipura Jayapura Belum Punya Skuad Menjelang Kompetisi Liga 2

Manajemen Persipura Jayapura sedang berupaya mencari sponsor untuk membiayai kompetisi Liga 2 musim depan.

Baca Selengkapnya

Bermain di Liga 2, Persipura Fokus Benahi Mental Pemain

21 April 2022

Bermain di Liga 2, Persipura Fokus Benahi Mental Pemain

Persipura Jayapura akan menjalani musim kompetisi 2022-2023 dengan bermain di Liga 2.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Respons Gugatan Fans Persipura Soal Dugaan Pengaturan Skor

19 April 2022

Persib Bandung Respons Gugatan Fans Persipura Soal Dugaan Pengaturan Skor

Persib Bandung akan mempelajari gugatan pendukung Persipura soal tudingan pengaturan skor pada pekan terakhir BRI Liga 1.

Baca Selengkapnya