Akan Datangi Kongres PSSI, Bonek Tertahan di Stasiun Senen  

Reporter

Rabu, 9 November 2016 15:20 WIB

Ratusan suporter Persebaya Surabaya, Bonek, tiba di Stasiun Senen, Jakarta, 2 Agustus 2016. Kedatangan mereka bertujuan untuk meminta negara dan PSSI mengakui Persebaya Surabaya. ANTARA/Reno Esnir

TEMPO.CO, Jakarta - Ratusan pendukung fanatik tim Persebaya Surabaya atau lebih dikenal dengan sebutan Bonek yang akan menghadiri Kongres Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia di Hotel Mecure, Ancol, Kamis, 10 November 2016, masih tertahan di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Rabu, 9 November 2016.

Suporter yang beratribut kaus hijau dan hitam serta membawa syal ini terlihat berkumpul di beberapa titik yang ada di Stasiun Pasar Senen. Bahkan ada beberapa Bonek yang sudah berada di dalam bus yang disediakan. Sedikitnya ada tujuh Metromini yang disediakan.

Banyaknya Bonek di seputaran Stasiun Pasar Senen membuat keamanan ditingkatkan. Terbukti, aparat kepolisian yang jumlahnya tidak jauh beda dengan pendukung Persebaya ini berada di titik-titik yang telah ditentukan. Tidak hanya berseragam, mereka juga ada yang berpakaian sipil.

Proses negosiasi antara perwakilan Kementerian Pemuda dan Olahraga yang diwakili Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Gatot S. Dewa Broto, perwakilan Bonek, dan aparat kepolisian sedang berlangsung di salah satu ruangan di stasiun tersebut.

Namun, sebelum melakukan negosiasi, Gatot, yang juga Kepala Komunikasi Publik Kementerian Pemuda, menyatakan saat ini ada sekitar 500 Bonek yang sudah berada di Jakarta.

"Saat ini kami menunggu Sekjen PSSI dan Wakapolda Metro Jaya di ruangan Kepada Stasiun Senen," ucap Gatot dalam pesan layanan singkat.

Sebelumnya, Presidium Bonek Andi Peci membenarkan bahwa pihaknya berencana menghadiri Kongres PSSI dengan agenda utama pemilihan kepengurusan baru periode 2016-2020. Selain itu, ada rapat Komite Eksekutif yang akan memutuskan masa depan Persebaya.

Informasi yang berkembang, ratusan Bonek yang ada di Stadion Senen ini akan ditempatkan di Stadion Koja. Namun perkembangan terakhir, ada opsi Bonek akan ditempatkan di Stadion Tugu, Jakarta Utara.

Jumlah Bonek yang ada di Jakarta kemungkinan besar akan terus bertambah karena mereka berangkat dengan beberapa kelompok besar.

ANTARA

Baca:
Eden Hazard vs Phillipe Coutinho, Siapa Lebih Unggul?
Inter Milan Tunjuk Stefano Pioli Sebagai Pengganti De Boer
Brasil Vs Argentina, Messi-Mascherano Nebeng Pesawat Neymar
Dapat Kontrak Baru dari Nike, Kekayaan Ronaldo Melambung




Berita terkait

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

22 jam lalu

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

Penjualan tiket pertandingan timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina telah dibuka. Namun banyak protes karena harga tiket dianggap mahal. Ini kata PSSI.

Baca Selengkapnya

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

1 hari lalu

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.

Baca Selengkapnya

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

2 hari lalu

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

Simak cara beli tiket Timnas Indonesia vs Irak Juni 2024 beserta harganya.

Baca Selengkapnya

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

2 hari lalu

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

Dari daftar pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini, terdapat beberapa yang bermain di luar neger.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

2 hari lalu

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini naik signifikan dibandingkan sebelumnya pada Maret lalu.

Baca Selengkapnya

PSSI Jual Tiket Terusan Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Harganya

2 hari lalu

PSSI Jual Tiket Terusan Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Harganya

Harga tiket nonton pertandingan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni mengalami kenaikan dibandingkan Maret lalu.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Tinjau Rumput SUGBK

3 hari lalu

Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Tinjau Rumput SUGBK

PSSI meninjau rumput SUGBK menjelang dua laga penutup timnas Indonesia pada pada putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ingin Perlancar Bahasa Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

3 hari lalu

Shin Tae-yong Ingin Perlancar Bahasa Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Kebersamaan antara Timnas Indonesia dan pelatih Shin Tae-yong hampir pasti bertahan lebih lama menyusul kesepakatan perpanjangan kontrak antara PSSI.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

3 hari lalu

Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku siap menerima target tinggi dalam kontrak baru bersama PSSI.

Baca Selengkapnya