Piala Presiden, Semen Padang Intip Kekuatan Madura United

Reporter

Selasa, 7 Februari 2017 01:10 WIB

Greg Nwakolo (kanan) dan pemain Madura United asal Brasil, Luiz Carlos Junior (tengah). ANTARA/Saiful Bahri

TEMPO.CO, Jakarta - Semen Padang FC akan melawan Madura United dalam pertandingan Piala Presiden, Rabu. Menjelang laga ini, Semen Padang mempelajari teknik permainan lawan ketika tim itu menggelar laga uji coba melawan Persatu Tuban di Stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan, Minggu malam lalu.

"Kami memang luangkan waktu untuk menghadiri laga uji coba yang dilakukan mereka (Madura United). Hal ini bisa menjadi bahan pertimbangan untuk pemain mana saja yang akan diturunkan pada pertandingan Rabu depan melawan mereka," kata Asisten Pelatih Semen Padang, Delvi Adri saat dihubungi di Padang, Senin.

Baca: Kecewa La Liga, Real Madrid Ancam Gabung Liga Super Eropa

Pertandingan uji coba ini berhasil dimenangkan Madura United dengan skor yang kontras 6-0. Enam gol tim asuhan Gomes de Olivera masing-masing diciptakan Greg Nwokolo, Slamet Nurcahyo, Fredy Isir (2 gol), Bayu Gatra, dan Eriyanto.

Setelah menyaksikan pertandingan tersebut, pihaknya mempunyai gambaran cara bermain dan kemampuan dari pemain MU tersebut.

"Setidaknya kami mengetahui kekuatan lawan dan kelemahannya, sehingga bisa kami kondisikan agar bisa mengatasi permainan lawan," katanya.

Baca: Mourinho: Gaya Bermain Saya Sekarang Populer di Inggris

Lebih lanjut ia mengatakan walau sebelumnya mendapatkan gambaran tentang kekuatan lawan, namun persiapan mental dan fisik pemain menjadi fokus utama pihaknya.

"Fokus kami adalah tim Semen Padang bukan tim lawan. Bukan dalam artian tidak memikirkan kekuatan lawan, tapi lebih ingin fokus untuk mempersiapkan tim sebaik mungkin," ujarnya.

Selain itu, ia menyebutkan fokus utama tim pelatih masih melihat kemampuan dua pemain asing Asia, yaitu Ko Jae Sung dari Korea Selatan dan Amir Al Haf asal Lebanon.

"Kami masih memantau dua pemain asing itu. Untuk melihat siapa yang paling siap untuk pertandingan perdana nanti," katanya.

Baca: Ini Kerugian Man United Bila Gagal Lolos ke Liga Champions

Ia menambahkan pihaknya saat ini juga memantau perkembangan pemain U-23 yang akan diturunkan pada laga perdana nanti.

"Aturannya kan setiap tim wajib menurunkan minimal tiga pemain U-23 selama 45 menit. Saat ini tim pelatih masih mencari solusi pemain mana yang akan diturunkan sebagai starter supaya keseimbangan tim tidak terganggu," katanya.

Sementara dalam laga Piala Presiden 2017, tim Kabau Sirah memboyong 25 pemain, yang terdiri dari 22 pemain yang sudah resmi dikontrak untuk mengarungi Liga 1 (ISL) 2017.

Sedangkan tiga pemain lain, yaitu gelandang muda Dwi Vane Rayghiffary Ramadhan, dan dua pemain asing Asia, yaitu Amir Al Haf asal Lebanon, dan Ko Jae Sung dari Korea Selatan merupakan pemain-pemain yang masih menjalani seleksi di tim Semen Padang.

ANTARA

Berita terkait

Bersiap Arungi Liga 1 2023-2024, Semen Padang FC Ungkap Alasan Penunjukkan Hendri Susilo sebagai Pelatih Kepala

38 hari lalu

Bersiap Arungi Liga 1 2023-2024, Semen Padang FC Ungkap Alasan Penunjukkan Hendri Susilo sebagai Pelatih Kepala

CEO Semen Padang FC, Win Bernadino, menjelaskan alasan di balik penunjukkan Hendri Susilo sebagai pelatih kepala untuk Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Komdis PSSI Jatuhkan Hukuman buat 5 Klub dan 2 Pemain, Semen Padang FC Mendapat Sanksi Terberat

39 hari lalu

Komdis PSSI Jatuhkan Hukuman buat 5 Klub dan 2 Pemain, Semen Padang FC Mendapat Sanksi Terberat

Komdis PSSI menjatuhkan hukuman kepada sejumlah klub dan pemain, Semen Padang FC mendapat hukuman terberat.

Baca Selengkapnya

Promosi ke Liga 1, Semen Padang FC Terancam Menjadi Tim Musafir

46 hari lalu

Promosi ke Liga 1, Semen Padang FC Terancam Menjadi Tim Musafir

Semen Padang FC sudah memastikan diri promosi ke Liga 1 musim depan. Namun, mereka terancam menjadi tim musafir saat mengarungi kompetisi nanti.

Baca Selengkapnya

PSBS Biak Juara Liga 2, Pertandingan Final Leg Kedua Dihentikan karena Ricuh Suporter

54 hari lalu

PSBS Biak Juara Liga 2, Pertandingan Final Leg Kedua Dihentikan karena Ricuh Suporter

PSBS Biak menjadi juara Liga 2 2023-2024 setelah menang telak atas Semen Padang FC. Laga final kedua dihentikan karena ricuh suporter.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Liga 2: PSBS Biak Kalahkan Semen Padang FC 3-0 dalam Pertandingan Leg Pertama

58 hari lalu

Hasil Final Liga 2: PSBS Biak Kalahkan Semen Padang FC 3-0 dalam Pertandingan Leg Pertama

PSBS Biak, menang 3-0 atas Semen Padang FC pada leg pertama babak final Liga 2 Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi PSBS Biak vs Semen Padang FC di Leg Pertama Final Liga 2

59 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi PSBS Biak vs Semen Padang FC di Leg Pertama Final Liga 2

PSBS Biak akan menghadapi Semen Padang FC pada leg pertama babak final Liga 2 di Stadion Cendrawasih, Biak, Selasa, 5 Maret 2024. Inilah prediksinya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live Final Liga 2 Leg Pertama: PSBS Biak vs Semen Padang FC, Main Selasa Siang 5 Maret 2024

59 hari lalu

Jadwal Live Final Liga 2 Leg Pertama: PSBS Biak vs Semen Padang FC, Main Selasa Siang 5 Maret 2024

PSBS Biak akan menjamu Semen Padang FC dalam leg pertama babak final Liga 2, Selasa, 5 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 2: Semen Padang FC Siap Perkuat Skuad setelah Berhasil Promosi ke Liga 1 Musim Depan

29 Februari 2024

Berita Liga 2: Semen Padang FC Siap Perkuat Skuad setelah Berhasil Promosi ke Liga 1 Musim Depan

Semen Padang FC siap memperkuat skuadnya untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025.

Baca Selengkapnya

Semen Padang FC Dampingi PSBS Biak Promosi ke Liga 1 setelah Lolos ke Final Liga 2

29 Februari 2024

Semen Padang FC Dampingi PSBS Biak Promosi ke Liga 1 setelah Lolos ke Final Liga 2

Semen Padang FC mendampingi PSBS Biak promosi ke Liga 1 setelah mengalahkan Malut United 1-0.

Baca Selengkapnya

Liga 2: Malut United Hadapi Semen Padang FC di Semifinal, Ilham Udin Armaiyn Optimistis

6 Februari 2024

Liga 2: Malut United Hadapi Semen Padang FC di Semifinal, Ilham Udin Armaiyn Optimistis

Malut United akan menghadapi Semen Padang di babak semifinal Liga 2. Ilham Udin Armaiyn optimistis.

Baca Selengkapnya