Setelah Manchester United, Siapa Penjegal Chelsea Berikutnya?  

Reporter

Editor

Febriyan

Senin, 17 April 2017 13:09 WIB

Pemain Chelsea, Eden Hazard dan pemain Manchester United, Ander Harrera, berebut menyundul bola dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Manchester, 16 April 2017. AP/Rui Vieira

TEMPO.CO, Jakarta – Kekalahan 0-2 yang diderita Chelsea dari Manchester United pada Ahad malam, 16 April 2017, membuat posisi mereka di puncak klasemen Liga Inggris tak senyaman sebelumnya. Mereka kini hanya berjarak 4 angka dari posisi kedua, Tottenham Hotspur.

Dengan sisa 6 pertandingan lagi, keunggulan 4 angka Chelsea itu masih sangat mungkin terkejar. Apalagi mereka masih harus melawan beberapa tim yang berpotensi mengejutkan.

Baca: Manchester United Kalahkan Chelsea, Begini Komentar Suporter

Dari 6 laga tersisa itu, Chelsea menyisakan 2 laga tandang dan 4 laga kandang. Southampton akan menjadi tim pertama yang menjadi ujian bagi Chelsea. Bermain di depan suporter sendiri menjadi keuntungan bagi skuad Antonio Conte dalam laga ini. Apalagi Soton musim ini memiliki rekor tandang yang cukup buruk dengan 8 kekalahan dari 16 laga.

Ujian berat harus dijalani Chelsea ketika mereka menyambangi kandang Everton, Stadion Goodison Park, pada 30 April 2017. Meskipun dalam laga pertama November 2016 Chelsea mampu menang 5-0, skuad asuhan Ronald Koeman pernah menumbangkan The Blues 2-0 dalam laga Piala FA musim lalu. Chelsea juga memiliki rekor buruk ketika bermain di kandang Everton. Dari 4 pertemuan terakhir, mereka hanya mampu 1 kali menang dan 3 kali menelan kekalahan.

Baca juga: Manchester United Tekuk Chelsea 2-0, Mourinho Puji 4 Pemain

Setelah Everton, Chelsea bisa dianggap akan menghadapi lawan yang cukup ringan. Mereka akan menjamu Middlesbrough, Watford, dan Sunderland di 3 sisa laga kandang. Sedangkan satu laga tandang lain akan dijalani Eden Hazard cs di markas West Bromwich Albion.

Meski demikian, Chelsea tetap harus mewaspadai calon lawan-lawannya itu. Apalagi Middlesbrough dan Sunderland pasti memiliki motivasi lebih karena mereka bertekad keluar dari zona degradasi. Bukan tak mungkin Chelsea akan mengalami kekalahan mengejutkan lagi seperti saat menghadapi Crystal Palace.

FA | FEBRIYAN




Berita terkait

Jejak Karier Arne Slot yang Jadi Penerus Jurgen Klopp di Liverpool

6 menit lalu

Jejak Karier Arne Slot yang Jadi Penerus Jurgen Klopp di Liverpool

Simak jejak karier Arne Slot yang mencatat kesuksesan bersama tim asuhannya, termasuk Feyenoord sebelum pinda ke Liverpool.

Baca Selengkapnya

Daftar Gelar Manchester City Usai Jadi Juara Liga Inggris Musim 2023-2024

29 menit lalu

Daftar Gelar Manchester City Usai Jadi Juara Liga Inggris Musim 2023-2024

Simak daftar gelar Manchester City yang sudah diraih, terbaru juara Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Gencar Diisukan Akan Hengkang, Mohamed Salah Isyaratkan Bertahan di Liverpool saat Ucapkan Perpisahan buat Klopp

3 jam lalu

Gencar Diisukan Akan Hengkang, Mohamed Salah Isyaratkan Bertahan di Liverpool saat Ucapkan Perpisahan buat Klopp

Mohamed Salah gencar diisukan untuk meninggalkan Liverpool. Kini ia mengisyaratkan akan bertahan untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

10 Ciri dan Gaya Kepelatihan Arne Slot, Pengganti Jurgen Klopp di Liverpool

5 jam lalu

10 Ciri dan Gaya Kepelatihan Arne Slot, Pengganti Jurgen Klopp di Liverpool

Liverpool sudah mengumumkan penunjukan Arne Slot sebagai pelatih baru, untuk mendatangkan Jurgen Klopp. Ini 10 ciri dan gaya kepelatihannya.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Akui Tawaran Melatih Liverpool Sulit untuk Diabaikan

5 jam lalu

Arne Slot Akui Tawaran Melatih Liverpool Sulit untuk Diabaikan

Liverpool secara resmi mengumumkan Arne Slot sebagai pelatih baru pengganti Jurgen Klopp dan akan bertugas mulai 1 Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Liverpool Resmi Umumkan Kedatangan Arne Slot sebagai Pelatih Baru, Mulai Bertugas 1 Juni 2024

6 jam lalu

Liverpool Resmi Umumkan Kedatangan Arne Slot sebagai Pelatih Baru, Mulai Bertugas 1 Juni 2024

Liverpool resmi mengumumkan penunjukan Arne Slot sebagai pelatih baru. Mulai bertugas pada 1 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Manchester United Finis Terburuk di Era Premier League, Apa Kata Erik ten Hag?

9 jam lalu

Manchester United Finis Terburuk di Era Premier League, Apa Kata Erik ten Hag?

Pelatih Manchester United (MU) Erik ten Hag mengaku sangat kecewa setelah timnya pada musim ini mencatatkan finis terburuk pada era Premier League.

Baca Selengkapnya

Profil Arne Slot, Calon Pelatih Baru Liverpool Pengganti Jurgen Klopp

1 hari lalu

Profil Arne Slot, Calon Pelatih Baru Liverpool Pengganti Jurgen Klopp

Arne Slot konsisten membawa tim yang dilatihnya bersaing di papan atas klasemen hingga meraih gelar juara.

Baca Selengkapnya

Mengapa Liverpool Belum Umumkan Arne Slot Sebagai Pelatih Baru Pengganti Jurgen Klopp?

1 hari lalu

Mengapa Liverpool Belum Umumkan Arne Slot Sebagai Pelatih Baru Pengganti Jurgen Klopp?

Ada satu kendala yang membuat Liverpool belum mengumumkan Arne Slot sebagai pelatih baru untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Pep Guardiola Hampir Menangis Saat Beri Pesan Perpisahan untuk Jurgen Klopp

1 hari lalu

Pep Guardiola Hampir Menangis Saat Beri Pesan Perpisahan untuk Jurgen Klopp

Pep Guardiola mengaku akan sangat merindukan kehadiran Jurgen Klopp sebagai rival persaingan gelar juara Liga Inggris.

Baca Selengkapnya