Liga 1: Sergio van Dijk Belum Juga Bermain untuk Persib, Kenapa?

Reporter

Editor

Febriyan

Rabu, 17 Mei 2017 12:51 WIB

Sejumlah pemain Persib melakukan selebrasi gol. (liga-indonesia.id)

TEMPO.CO, Bandung - Ujung tombak Persib, Sergio van Dijk, masih belum bisa dipastikan akan tampil saat tim itu menjamu Borneo FC dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, pada Sabtu, 20 Mei 2017. Sepanjang musim ini, dia belum pernah sekali pun turun bersama skuad Maung Bandung—julukan Persib.

Sergio sejak awal musim ini disebut mengalami cedera lutut. Pemain yang khas dengan gaya kepala plontos itu sudah melakukan pemeriksaan magnetic resonance imaging (MRI) di sebuah rumah sakit di Jakarta guna mendeteksi seberapa parah cedera lutut yang dialaminya.

Namun tim dokter Persib masih bimbang lantaran hasil MRI Sergio bertolak belakang dengan kondisinya di lapangan. Karena itu, tim dokter memutuskan melakukan pemeriksaan ulang di Bandung.

Baca: Liga 1: Imbang Vs Semen Padang, Persib Masih Kurang Tajam

"Hasilnya sudah ada. Tapi kami belum bisa kasih pernyataan karena hasil pemeriksaan sedang dibicarakan dengan manajemen dan ada second opinion dengan beberapa dokter," ujar dokter tim Persib, Raffi Ghani, di Bandung.

Pemain naturalisasi kelahiran Assen, Belanda, pada 34 tahun lalu itu mendapat cedera saat Persib bentrok dengan Mitra Kukar pada babak perempat final Piala Presiden 2017 di Stadion Manahan Solo, 25 Februari 2017. Dia awalnya diperkirakan akan memperkuat Persib di Liga 1 beberapa pekan lalu.

Menurut Raffi, sekilas memang kondisi otot Sergio bagus dan tampak seperti tidak mengalami cedera. Namun, ketika menjalani latihan rutin, dia merasa masih kaku dan sesekali mengalami sakit pada lututnya.

Baca juga: Liga 1: Pelatih Persib Akui Ketangguhan Semen Padang di Kandang

"Kalau dilihat sepintas, kondisinya baik. Jadi yang bersangkutan sedang berusaha untuk bisa tampil melawan Borneo FC nanti. Tapi kita lihat pada beberapa hari ini dalam latihan," ucapnya.

Persib saat ini berada di posisi kedua klasemen Liga 1. Klub itu sudah mengumpulkan 12 angka hasil dari tiga kali menang dan tiga kali imbang. Persib terpaut satu angka dari pemuncak klasemen Liga 1, PSM Makassar.

AMINUDDIN A.S.




Berita terkait

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

1 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

1 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

2 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

3 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

3 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

3 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

4 hari lalu

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya