Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Timnas Indonesia Vs Mauritius 1-0, Evan Dimas Jadi Penentu

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Timnas Indonesia. (twitter/@pssi)
Timnas Indonesia. (twitter/@pssi)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaTimnas Indonesia berhasil mengalahkan Mauritius dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan internasional FIFA di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Selasa, 11 September 2018. Gol Indonesia dalam pertandingan itu dicetak oleh Evan Dimas Darmono pada menit ke-90.

Dalam partai tersebut, timnas Indonesia menurunkan Boaz Solossa sebagai penyerang tunggal, disokong Stefano Lilipaly sebagai gelandang serang tepat di belakangnya. Pergerakan kedua pemain itu ditopang dua sayap Febri Hariyadi dan Irfan Jaya di sisi kiri-kanan.

Sementara Mauritius memainkan pemain jebolan Piala Dewan Asosiasi Afrika bagian Selatan (COSAFA) 2018 seperti kiper Kevin Jean Louis, bek Jonathan Spiville dan gelandang Adel Langue sejak menit pertama. Indonesia pun menekan dari awal pertandingan. Skuat asuhan pelatih Bima Sakti dan Danurwindo bermain dengan operan-operan pendek dan menguasai pertandingan.

Terus menekan, Indonesia menciptakan peluang emas pada menit ke-11 melalui sepakan voli Hansamu Yama Pranata dari dalam kotak penalti. Namun, percobaan itu masih melayang di atas gawang Mauritius yang dijaga Kevin Jean-Louis.

Dua menit setelahnya, Mauritius yang mengandalkan serangan balik membuka kesempatan menorehkan skor dari tendangan bek Fabrice Augustin. Bola itu mengarah tepat ke gawang, tetapi Awan Setho sukses menepisnya. Tak ada gol tercipta di sisa waktu babak pertama. Skor pun tetap 0-0 sampai waktu turun minum.

Pada babak kedua, Indonesia tetap menekan dan memperoleh peluang di menit ke-54 melalui Boaz, tetapi dapat diamankan kiper lawan. Stefano Lilipaly menciptakan dua kesempatan emas dalam rentang waktu enam menit. Pada situasi satu lawan satu dengan kiper di menit ke-61, tendangan pemain naturalisasi itu diblok kiper.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lalu di menit ke-67, Indonesia bisa saja mencetak gol seandainya tendangan bebas mendatar Lilipaly tak dapat diantisipasi penjaga gawang Kevin Jean-Louis.

Gol untuk Indonesia akhirnya ditorehkan di menit ke-90 setelah Evan Dimas dengan jeli sukses memanfaatkan bola pantul di depan gawang Mauritius. Skor pun berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Indonesia yang bertahan sampai laga usai.

Susunan pemain kedua tim:
Timnas Indonesia: Awan Setho, Fachrudin Wahyudi, Hansamu Yama, Rizki Pora, Gavin Kwan, Evan Dimas (90+3', Hanif Sjahbandi), Zulfiandi (35', Bayu Pradana), Irfan Jaya (46', Riko Simanjuntak), Febri Hariyadi (78', Ilham Udin), Stefano Lilipaly (89', Dedik Setiawan), Boaz Solossa (kapten, 59', Septian David Maulana).

Mauritius: Kevin Jean-Louis, Jonathan Speville, Fabrice Augustin, Adel Langue, Jeremy Villeneuve, Mervyn Jocelyn (71', Fabrice Brasse), Gary Noel (78', Kevin Perticots), Jean Jacques Patate (46', Francis Rasolfonirina), Jonathan Justin (88', Stephan Nabab), Lindsay Rose (kapten), Walter Martin.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Timnas U-20 Indonesia Bakal Turun di Turnamen Toulon 2024, Satu Grup Bersama Italia dan Jepang

1 jam lalu

Sejumlah pemain Timnas U-20 Indonesia melakukan pemanasan saat mengikuti pemusatan latihan di Lapangan A, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat, 3 Mei 2024. Timnas U-20 Indonesia melakukan pemusatan latihan hingga 31 Mei 2024 di Jakarta guna mempersiapkan Piala AFF U-19 2024 serta kualifikasi Piala Asia U-20 2025. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Timnas U-20 Indonesia Bakal Turun di Turnamen Toulon 2024, Satu Grup Bersama Italia dan Jepang

Timnas U-20 Indonesia asuhan Indra Sjafri akan mengikuti Turnamen Maurice Revello atau yang dikenal dengan Turnamen Toulon 2024.


Hokky Caraka Akui Guinea Tangguh, Sebut Timnas U-23 Indonesia Perlu Evaluasi

16 jam lalu

Pemain timnas Indonesia Hokky Caraka saat ditemui usai laga Indonesia vs Brunei Darussalam dalam leg satu putaran pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 12 Oktober 2023. TEMPO/Randy
Hokky Caraka Akui Guinea Tangguh, Sebut Timnas U-23 Indonesia Perlu Evaluasi

Hokky Caraka merasa sedih dengan kegagalan Timnas U-23 Indonesia lolos ke Olimpiade Paris 2024.


Simak Kabar Terkini Proses Naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven dan Calvin Verdonk

19 jam lalu

Maarten Paes. Jerome Miron/USA Today
Simak Kabar Terkini Proses Naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven dan Calvin Verdonk

Angota Exco PSSI Arya Sinulingga mengungkapkan kabar terkini soal proses naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven, dan Calvin Verdonk.


PSSI Bicara Target Baru Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia Usai Piala Asia U-23 2024

20 jam lalu

Shin Tae-yong. PSSI.org
PSSI Bicara Target Baru Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia Usai Piala Asia U-23 2024

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga mengatakan pencapaian Shin Tae-yong di Piala Asia U-23 2024 akan menjadi landasan penentuan targetnya ke depan.


PSSI Diminta Tak Bergantung ke Diaspora Usai Timnas Indonesia U-23 Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

21 jam lalu

Timnas Indonesia U-23. PSSI.org
PSSI Diminta Tak Bergantung ke Diaspora Usai Timnas Indonesia U-23 Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Mohamad Kusnaeni nilai talenta diaspora sebaiknya dijadikan pelengkap, yang utama pembinaan pemain muda untuk membangun Timnas Indonesia.


Analisis Timnas U-23 Indonesia vs Guinea 0-1, Skuad Garuda Dinilai Bisa Imbangi Permainan Lawan tapi Kalah Fisik

22 jam lalu

Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia menggiring bola saat melawan Timnas U-23 Guinea dalam pertandingan play off memperebutkan tiket Olimpiade Paris 2024 di Stade Pierre Pibarot, Clairefontaine-en-Yvelines, Prancis, Kamis, 9 Mei 2024. Indonesia kalah dari Guinea dengan skor akhir 0-1 sehingga gagal untuk berlaga di Olimpiade Paris 2024. PSSI
Analisis Timnas U-23 Indonesia vs Guinea 0-1, Skuad Garuda Dinilai Bisa Imbangi Permainan Lawan tapi Kalah Fisik

Pengamat sepak bola Mohammad Kusnaeni menilai serangan Guinea lebih efektif ketimbang Timnas U-23 Indonesia.


Erick Thohir Targetkan Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2028

23 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan penjelasan dalam rapat Exco PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) di Jakarta, Rabu, 3 April 2024. ANTARA/HO-Dok. PSSI
Erick Thohir Targetkan Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2028

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut Timnas U-23 Indonesia diperkuat generasi emas yang bisa membawa Skuad Garuda terbang lebih tinggi lagi.


Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Catatan Penting Tim Asuhan Shin Tae-yong

1 hari lalu

Timnas Indonesia U-23. PSSI.org
Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Catatan Penting Tim Asuhan Shin Tae-yong

Simak catatan penting perjalanan Timnas U-23 Indonesia untuk mengejar tiket Olimpiade Paris 2024, dari Piala Asia U-23 2024 hingga lawan Guinea.


Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

1 hari lalu

Ilaix Moriba. Mutsu Kawamori/AFLO
Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Profil Ilaix Moriba, eks pemain Barcelona yang dipanggil Guinea U-23 untuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada playoff Olimpiade Paris 2024.


Profil Mory Keita, Kiper Berusia 18 Tahun yang Berpotensi Dimainkan saat Guinea Hadapi Timnas U-23 Indonesia

1 hari lalu

Mory Keita. X.com/MoryKeita16
Profil Mory Keita, Kiper Berusia 18 Tahun yang Berpotensi Dimainkan saat Guinea Hadapi Timnas U-23 Indonesia

Mory Keita adalah kiper utama Guinea berpeluang besar dimainkan saat menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada playoff Olimpiade Paris 2024.