Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Prediksi Wales vs Swiss di Grup A Euro 2020 Sabtu Malam 12 Juni

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Timnas Wales. Reuters/Peter Cziborra
Timnas Wales. Reuters/Peter Cziborra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Wales vs Swiss akan tersaji di Grup A Euro 2020 di Olympic Stadium, Baku, Azerbaikan, Sabtu malam, 12 Juni 2021. Pertandingan akan berlangsung mulai 02.00 WIB dengan disiarkan langsung Mola TV.

Timnas Wales tengah mengawali petualangan mereka dalam turnamen besar ketiga yang diikutinya. Sebelumnya mereka tampil di Piala Dunia 1958 di mana mereka mencapai perempat final dan Piala Eropa 2016 ketika secara mengejutkan menjadi semifinalis.

Meskipun selalu lolos melewati 16 besar dan apalagi fase grup, Wales tidak akan mengawali dengan mudah Euro 2020, apalagi lawan pertamanya di Grup A adalah Swiss yang juga melewati fase grup Euro 2016 di Prancis itu.

Yang juga bisa menambah Wales makin waspada adalah catatan Swiss dalam tujuh pertemuan di antara mereka yang lima di antaranya dimenangkan Swiss. Tetapi terakhir kali bertemu pada 7 Oktober 2011, Wales justru yang menang.

Wales adalah tim kejutan Euro 2016 namun mereka akan mengawali petualangannya di Grup A bersama tim yang sangat berbeda dengan skuad lima tahun silam itu. Lima tahun lalu, di bawah kepelatihan Chris Coleman yang berhasil mengantarkan tim ini ke turnamen besar pertamanya dalam 58 tahun terakhir yang bahkan ditutup manis dengan mencapai semifinal sebelum bertekuk lutut kepada Portugal yang akhirnya juara.

Hanya delapan pemain yang lima tahun lalu membawa Wales ke tempat ketiga yang masih memperkuat tim yang sekarang. Tetapi itu sudah memberikan kepercayaan tinggi masyarakat sepakbola Wales bahwa tim kesayangannya bakal kembali membuat kejutan, apalagi pengganti Coleman juga seorang mantan pesepakbola besar, Ryan Giggs, yang bekas pemain sayap serta legenda hidup Manchester United.

Sayang, Giggs tak akan bersama skuadnya. Tudungan serangan terhadap dua wanita membuat Giggs tak bisa mendampingi timnya sehingga yang berperan nanti mengisi tugasnya adalah sang asisten, Robert Page.

Dan Robert Page akan sama dengan Giggs, masih berharap pada aura kebintangan pemain andalan mereka yang bintang Euro 2016, Gareth Bale, sekalipun pemain ini tampil buruk dalam level klub di Real Madrid dan Tottenham Hotspur belakangan ini. Harapan pada Bale bukan satu-satunya tambatan, karena Wales justru lebih optimistis kepada generasi baru pemain mereka.

Daniel James sang pemain sayap Manchester United yang luar biasa cepat, gelandang Liverpool Nico Williams yang kian berpengalaman diasah Juergen Klopp dan pemain Chelsea Ethan Ampadu yang semusim lalu dipinjamkan kepada Sheffield United.

Masih ada Harry Wilson dan David Brooks yang juga barisan muda berbakat yang memiliki keterampilan teknis tinggi. Mereka semuanya membuat kiprah tim Page bisa sama mengejutkannya dengan tim edisi 2016.

“Mereka karakter-karakter yang hebat, tak ada duanya. Saya bekerja sama dengan mereka saat menangani U-19 dan U-21, jadi saya tahu mereka sebagai manusia, sebagai karakter. Saya tahu mereka memiliki kemampuan. Dan mereka menciptakan transisi dan tingkatan dengan mulus sekali, jadi kredit bagi mereka juga,” kata Page seperti dikutip Reuters.

Bukan hanya karena Wales bisa membuat kejutan dalam Euro 2016 yang membuat Page percaya timnya bakal bersinar terang dalam Euro yang ditunda satu tahun karena pandemi ini, tapi juga melihat statistik yang ditorehkan pemain-pemainnya sebelum sampai ke putaran final Euro 2020. "Ya, Anda melawan tim-tim terbaik di Eropa, tetapi kami sudah membuktikan diri bulan-bulan belakangan ini bahwa kami bisa menandingi yang terbaik,” kata Page.

Dan itu termasuk Swiss, calon lawan pertama Wales dalam Euro 2020. Tetapi Swiss itu terkenal tangguh sampai bisa mencapai 16 besar Piala Dunia 2018 di Rusia dan dalam Euro 2016 di Prancis.

Tim ini juga diprediksi kuat akan melalui fase grup sekalipun masih harus menghadapi Italia yang superkuat dan baru saja menggasak Turki 3-0. Tetapi juga Turki tetap lawan yang bisa memupus segala impian mereka.

Skuad Vladimir Petkovic hanya satu kali kalah dalam kualifikasi Euro edisi ini. Keberhasilan ini ditulangpunggungi oleh dua pemain berpengalaman mereka yang membela dua tim top Liga Premier.

Pertama, gelandang Granit Xhaka di Arsenal dan kedua, playmaker Liverpool yang kerap bermain di sayap, Xherdan Shaqiri.

Masih ada ujung tombak Borussia Moenchengladbach Breel Embolo dan striker Haris Seferovic dari Benfica yang bisa membuat serangan-serangan Swiss tidak berakhir dengan dengan menciptakan peluang.

Seferovic yang belakangan subur bersama Benfica dan sejauh ini sudah menciptakan 21 gol untuk Swiss bisa menjadi faktor penentu dalam putaran nasib Swiss yang jauh lebih sering tampil baik dalam Piala Eropa maupun Piala Dunia dibandingkan Wales.

Dengan resume lebih superior dibandingkan dengan Wales itu, Swiss punya alasan untuk percaya diri. “Kami menaruh hormat kepada lawan-lawan kami, itu yang paling penting, tetapi kami takut kepada siapa pun,” tandas Petkovic.

Selanjutnya: Perkiraan Pemain dan Skenario Pertandingan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

7 hari lalu

Duel Jepang vs Irak di Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Jepang vs Irak akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar pada Selasa dinihari.


Hasil Playoff Kualifikasi Euro 2024: 6 Tim Lolos ke Babak Final, Termasuk Timnas Polandia

45 hari lalu

Pemain Timnas Polandia Adam Buksa dan Robert Lewandowski. REUTERS/Aleksandra Szmigiel
Hasil Playoff Kualifikasi Euro 2024: 6 Tim Lolos ke Babak Final, Termasuk Timnas Polandia

Enam tim sudah lolos ke babak final Playoff Kualifikasi Euro 2024, termasuk Timnas Polandia. Berebut tiga tiket putaarn final.


Kasus Penyakit Kanker di Dunia Diprediksi Naik Dua Kali Lipat pada 2050

5 Februari 2024

Kerabat menggotong jenazah almarhum Rizal Ramli menuju liang lahat untuk dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta, Kamis, 4 Januari 2024. Mantan menteri di era Gus Dur dan Jokowi ini tengah dirawat karena mengidap kanker pankreas. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Kasus Penyakit Kanker di Dunia Diprediksi Naik Dua Kali Lipat pada 2050

Tembakau, konsumsi alkohol, obesitas dan buruknya kualitas udara telah menjadi faktor pemicu utama naiknya prediksi kasus penyakit kanker pada 2050.


Peneliti Kampus Singapura Prediksi Nasib Indonesia Jika Prabowo Jadi Presiden

3 Februari 2024

Presiden Joko Widodo alias Jokowi mengajak Menteri Pertahanan Prabowo Subianto makan di warung bakso di Bandongan, Magelang, Jawa Tengah, Senin, 29 Januari 2024. Keduanya diketahui baru meresmikan Graha Utama Akademi Militer Magelang. Tim Media Prabowo Subianto
Peneliti Kampus Singapura Prediksi Nasib Indonesia Jika Prabowo Jadi Presiden

Peneliti ISEAS Yusof Ishak Institute di Singapura memprediksi nasib Indonesia jika Prabowo terpilih menjadi presiden, 2024 jadi pemilu terakhir?


Jasa Marga Prediksi Arus Mudik Natal 2023 Terjadi Hari Ini

23 Desember 2023

Sejumlah pengemudi melintasi jalur fungsional tol Solo-Yogyakarta di Gerbang Tol Banyudono, Boyolali, Jawa Tengah, Jumat, 22 Desember 2023. PT Jasamarga Jogja Solo (JMJ) mulai mengoperasikan jalur fungsional tol Solo-Yogyakarta untuk arus mudik Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 sehingga pengemudi dapat melewatinya melalui gerbang tol Banyudono dan gerbang tol Colomadu hingga Karanganom, Klaten. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Jasa Marga Prediksi Arus Mudik Natal 2023 Terjadi Hari Ini

PT Jasa Marga (Persero) memprediksi puncak arus mudik Natal 2023 terjadi pada hari ini, Sabtu, 23 Desember 2023.


Timnas Italia Jadi Unggulan Terbawah dalam Drawing Putaran Final Euro 2024

22 November 2023

Pemain Timnas Italia, Bryan Cristante berjalan keluar lapangan bersama rekan-rekannya setelah kalah dari Timnas Inggris dalam Kualifikasi Piala Eropa 2024 di Wembley Stadium, London, Inggris, 17 Oktober 2023. Reuters/Andrew Couldridge
Timnas Italia Jadi Unggulan Terbawah dalam Drawing Putaran Final Euro 2024

Italia berpeluang satu grup dengan Belanda dan salah satu negara kuat yang diunggulkan di Pot 1 pada putaran final Euro 2024.


Adira Prediksi Pembiayaan Kendaraan Listrik Tembus Rp 170 Miliar

19 November 2023

Mobil listrik Toyota bZ4X. (TAM)
Adira Prediksi Pembiayaan Kendaraan Listrik Tembus Rp 170 Miliar

Adira Finance memprediksi pembiayaan kendaraan listrik tahun ini bisa tembus di angka Rp 170 miliar untuk motor dan mobil.


Daftar 16 Tim yang Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Terbaru Belanda, Swiss, dan Rumania

19 November 2023

Pemain Timnas Belanda. REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Daftar 16 Tim yang Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Terbaru Belanda, Swiss, dan Rumania

Tiga tim kembali lolos ke putaran final Euro 2024, Minggu dinihari, 18 November 2023. Dengan demikian sudah ada 16 tim yang melaju.


Eduardo Camavinga Perpanjang Kontrak hingga 2029, Gareth Bale Rindukan Real Madrid

8 November 2023

Pemain Real Madrid, Eduardo Camavinga menghadang pemain Liverpool, Andrew Robertson dalam Leg pertama Babak 16 Besar Liga Champions di Anfield, Liverpool, Inggris, 21 Februari 2023. REUTERS/Phil Noble
Eduardo Camavinga Perpanjang Kontrak hingga 2029, Gareth Bale Rindukan Real Madrid

Eduardo Camavinga ingin memiliki karier yang panjang dan sukses di Real Madrid.


MLS Rilis Daftar Jersey Paling Diminati Penggemar, Kaus Lionel Messi Terlaris Musim Ini

30 September 2023

Penyerang Inter Miami CF Lionel Messi (10) terlihat di hadapan penggemar di dampingi pengawal pribadinya, Yassine Chueko (kiri) setelah pertandingan melawan Los Angeles FC di Stadion BMO, 3 September 2023.  Kredit Wajib: Kirby Lee-USA TODAY Sports
MLS Rilis Daftar Jersey Paling Diminati Penggemar, Kaus Lionel Messi Terlaris Musim Ini

Lionel Messi mengambil alih posisi mantan pemain LAFC Gareth Bale.