Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Resmi, Fakhri Husaini Tangani Borneo FC di Sisa Kompetisi BRI Liga 1 Musim Ini

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Fakhri Husaini ditunjuk menjadi pelatih baru Borneo FC untuk sisa kompetisi BRI Liga 1 musim ini./dok.Borneo FC.
Fakhri Husaini ditunjuk menjadi pelatih baru Borneo FC untuk sisa kompetisi BRI Liga 1 musim ini./dok.Borneo FC.
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBorneo FC mengumumkan perekrutan Fakhri Khusaini sebagai pelatih mereka untuk kompetisi BRI Liga 1 di sisa musim 2021-2022. Fakhri menggantikan Risto Vidakovic yang mengundurkan diri dua hari lalu.

Dalam pernyataan resminya, Presiden Borneo FC Nabil Husein menyebutkan bahwa Fakhri dipilih karena memiliki pengalaman bagus dalam pengembangan para pemain muda. Dia pun berharap para pemain muda skuad Pesut Etam saat ini bisa berkembang.

"Alhamdulilah Bang Fakhri bakal memimpin skuad Borneo FC," kata Nabil.

"Jujur salah satu alasannya karena di skuad Borneo FC saat ini diisi banyak pemain muda, saya ingin pemain muda bisa berkembang dan sukses seperti saat Bang Fakhri menangani timnas usia muda."

Fakhri Husaini memang pernah menjadi pelatih Timnas Indonesia U-14, U-16 hingga U-19. Dia sukses membawa Timnas U-16 Indonesia menjadi juara Piala AFF U-16 2018.

Setahun berselang, Fakhri membawa Timnas U-19 Indonesia ke putaran final Piala AFC U-19. Sayangnya, PSSI tak memperpanjang kontrak Fakhri setelah itu. Putaran final Piala AFC U-19 yang seharusnya digelar pada 2020 pun dibatalkan karena pandemi Covid-19.

Musim ini, Fakhri sebenarnya ditunjuk sebagai pelatih klub Liga 2 Persiba Balikpapan. Sayangnya Persiba gagal berprestasi sehingga tak mendapatkan promosi ke Liga 1 musim depan.

Borneo FC menyatakan mengontrak Fakhri Husaini untuk sisa kompetisi BRI Liga 1 musim ini. Akan tetapi mereka memasukkan klausul perpanjangan kontrak di akhir musim nanti.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Fakhri mendapatkan target berat karena harus membawa klub asal Samarinda itu masuk ke jajaran papan atas pada akhir musim ini.

"Target tentu ingin yang terbaik, Borneo akan berusaha setiap musimnya dalam bermain di papan atas dan tentunya itu butuh kerja sama yang baik dari semua elemen baik pelatih, pemain maupun manajemen," kata Nabil.

Fakhri merupakan pelatih ketiga yang menangani Boaz Solossa cs musim ini. Pada awal musim Pelatih asal Argentina Mario Gomez mengundurkan diri tanpa alasan yang jelas. Setelah itu mereka sempat ditangani oleh pelatih sementara Ahmad Amiruddin sebelum akhirnya mengontrak Risto Vidakovic.

Risto mengundurkan diri dua hari lalu. Dia disebut ingin lebih dekat dengan keluarganya di Bosnia-Herzegovina. Selain itu, pelatih berusia 53 tahun itu khawatir dengan penyebaran Covid-19 varian Omicron yang semakin luas di Indonesia.

Saat ini Borneo FC berada di posisi ketujuh klasemen BRI Liga 1 dengan perolehan 30 angka dari 20 laga. Mereka juga hanya meraih satu kemenangan dari lima laga terakhir.

Baca: Soal Foto dengan Mohammed Rashid Persib Bandung, Nabil Husein: Cuma Silaturahmi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Liga 1: Hajar Borneo FC 3-2, Madura United Tantang Persib Bandung di Final Championship Series

19 menit lalu

Borneo FC vs Madura United. Instagram/Borneo FC
Hasil Liga 1: Hajar Borneo FC 3-2, Madura United Tantang Persib Bandung di Final Championship Series

Malik Risaldi dan Francisco Rivera berperan penting dalam kemenangan Madura United atas Borneo FC di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.


Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

11 jam lalu

Laga Madura United vs Borneo FC dalam semifinal leg pertama Championship Series Liga 1 di Gelora Bangkalan, Madura, pada Rabu, 15 Mei 2024. Twitter @MaduraUnitedFC.
Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Borneo FC diprediksi akan tampil menyerang habis-habisan menghadapi Madura United di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.


Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

15 jam lalu

Pemain Persib Bandung Ciro Alves dalam pertandingan menghadapi Bali United di Championship Series di Stadion Si Jalak Harupat pada Sabtu, 18 Mei 2024. Twitter @persib.
Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

Bojan Hodak mengatakan kehadiran suporter berperan penting dalam kemenangan Persib Bandung atas Bali United pada leg kedua semifinal Liga 1.


Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

1 hari lalu

Sejumlah pesepak bola Persib Bandung melakukan protes kepada wasit Heru Cahyono (tengah) saat pertandingan semifinal leg pertama Championship Series Liga 1 2023/2024 melawan Bali United di Training Center Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Selasa, 14 Mei 2024. ANTARA/Fikri Yusuf
Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.


Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

3 hari lalu

Pesepak bola Bali United Eber Bessa (tengah) berebut bola dengan pesepak bola Persib Bandung Marc Klok (kiri) saat pertandingan semifinal leg pertama Championship Series Liga 1 2023/2024 di Training Center Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Selasa, 14 Mei 2024. ANTARA/Fikri Yusuf
Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

Duel Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 akan digelar akhir pekan ini.


Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

4 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

Madura United menang 1-0 saat menjamu Borneo FC pada leg pertama semifinal Liga 1 2023-2024 dalam rangkaian Championship Series.


Hasil Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 1-0, Hugo Gomes Cetak Gol Penalti

4 hari lalu

Laga Madura United vs Borneo FC dalam semifinal leg pertama Championship Series Liga 1 di Gelora Bangkalan, Madura, pada Rabu, 15 Mei 2024. Twitter @MaduraUnitedFC.
Hasil Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 1-0, Hugo Gomes Cetak Gol Penalti

Madura United berhasil meraih kemenangan atas Borneo FC pada leg pertama babak semifinal Championships Series Liga 1 2023-2024.


Prediksi Madura United vs Borneo FC di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Para pemain Borneo FC merayakan gol ke gawang Persita Tangerang di Liga 1. Twitter @BorneoSMR.
Prediksi Madura United vs Borneo FC di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Madura United vs Borneo FC akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024 di Stadion Gelora Bangkalan.


Preview dan Jadwal Live Madura United vs Borneo FC di Leg Pertama Semifinal Liga 1

4 hari lalu

Madura United vs Borneo FC. Instagram
Preview dan Jadwal Live Madura United vs Borneo FC di Leg Pertama Semifinal Liga 1

Pertandingan Madura United vs Borneo FC akan hadir di leg pertama semifinal Championships Series Liga 1, Rabu malam ini. Simak prediksinya.


Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza Jelang Laga Leg 1 Semifinal Championship Series Liga 1 Lawan Borneo FC

4 hari lalu

Mauricio Ferreira da Souza. (Instagram/@mauricio___souza_)
Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza Jelang Laga Leg 1 Semifinal Championship Series Liga 1 Lawan Borneo FC

Duel Madura United vs Borneo FC pada leg pertama semifinal championship Series Liga 1 akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan pada Rabu, 15 Mei 2024.