Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Alvaro Morata Bicara Soal Tetap di Juventus usai Gagal Pindah ke Barcelona

Reporter

image-gnews
Alvaro Morata. Instagram/alvaromorata
Alvaro Morata. Instagram/alvaromorata
Iklan

TEMPO.CO, JakartaAlvaro Morata nyaris pindah dari Juventus ke Barcelona pada bursa transfer Januari. Namun, rencana itu gagal karena klub induknya, Atletico Madrid, tidak mengizinkan pemainnya bermain untuk tim saingan.

Morata, 29 tahun, sempat diperkirakan bakal tersingkir dengan kehadiran Dusan Vlahovic, 22 tahun, dari Fiorentina. Namun, yang terjadi, pemain Spanyol itu tetap diandalkan dan mendapatkan peran barunya.

Dia menciptakan assist untuk debutan Denis Zakaria, ketika Juventus mengalahkan Hellas Verona 2-0, Minggu malam. Gol itu terjadi setelah gol pembuka dari Vlahovic yang memanfaatkan assist dari Paulo Dybala.

Dalam laga itu, Morata dimainkan sebagai penyerang sayap kiri, sedangkan Dybala di sayap kanan. Keduanya mengapit Vlahovic, dalam formasi tiga pemain di depan.

Usai pertandingan melawan Verona, Morata berbicara mengenai kegagalannya pindah ke Barcelona. Dia mengaku senang bertahan di Turin.

"Saya senang karena kami menemukan kembali apa yang kami lewatkan, sensasi ini dan semangat ini," ujarnya kepada DAZN, seperti dikutip dari Football Italia.

Pemain Juventus' Denis Zakaria dan Dusan Vlahovic. REUTERS/Massimo Pinca

Ditanya apakah kehadiran Vlahovic membuat dia merasa tidak dibutuhkan lagi di Juventus, Morata mengatakan: "Apa yang terjadi ya terjadi, saya di sini. Klub dan pelatih mengatakan mereka percaya pada saya dan itu sangat penting bagi saya."

"Penggemar memuji saya ketika saya diganti, hari ini juga, dan itu sangat berarti. Semua orang di setiap profesi igin merasa diinginkan dan penting, jadi itulah yang saya rasakan saat ini," tuturnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Morata mengaku dirinya juga tidak merasa tersingkir dengan Vlahovic yang kini memainkan perannya sebagai penyerang tengah Juventus. Untuk mendapatkan pemain Serbia itu, klub menginvestasikan lebih dari 75 juta euro atau sekitar Rp 1,2 triliun.

"Hal-hal tu terjadi dalam hidup. Saya hampir berusia 30 tahun, kami merekrut salah satu penyerang tengah terbaik di dunia dan dia masih sangat muda, jadi masih banyak waktu untuk terus tumbuh dan berkembang," ujarnya.

"Saya senang, kami bekerja sama dengan baik, dengan Dybala juga, kami harus melakukannya sehingga kami bisa menjadi lebih baik lagi."

Morata juga merasa tidak masalah dengan peran barunya yang kini sedikit melebar. "Saya senang bermain dan memberikan kontribusi saya, tetapi saya juga tahu ini adalah skuad yang hebat dan jika diperlukan saya akan duduk di bangku cadangan. Kami harus senang ketika kami menang dan saya senang malam ini."

Kemenangan kandang saat menjamu Verona membuat Juventus naik ke peringkat keempat klasemen Liga Italia dengan 45 poin dari 24 pertandingan.

FOOTBALL ITALIA

Baca Juga: Liga Italia: Dusan Vlahovic Cetak Gol, Ini Catatan dari Bos Juventus

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

13 jam lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

Dua gol Hakan Calhanoglu mengantarkan Inter Milan meraih kemenangan atas Torino dengan skor 2-0 pada pekan ke-34 Liga Italia.


Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

1 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.


Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

2 hari lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Juan Medina
Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.


Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

4 hari lalu

Xavi Hernandez. REUTERS
Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.


Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

4 hari lalu

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

Inter Milan berhasil menjadi juara Serie A Liga Italia musim 2023/2024 setelah memenangkan pertandingan derby melawan AC Milan.


Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

5 hari lalu

Pemain Juventus, Arkadiusz Milik berselebrasi. REUTERS/Massimo Pinca
Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

Juventus lolos ke final Copa Italia 2023/2024 meski kalah 1-2 oleh Lazio dalam laga semifinal leg kedua. Melaju dengan agregat 3-2.


Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

6 hari lalu

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi. REUTERS/Alberto Lingria
Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga Italia setelah menang 2-1 dalam laga derby lawan AC Milan. Simak komentar Simone Inzaghi.


Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

6 hari lalu

Pemain Inter Milan melakukan selebrasi usai memastikan gelar Scudetto ke-20 setelah melawan AC Milan dalam pertandingan Liga Italia Serie A di San Siro, Milan, 23 April 2024. Tambahan tiga poin dari kemenangan atas AC Milan ini mengantar Inter Milan meraih gelar scudetto musim ini dengan lima laga tersisa REUTERS/Daniele Mascolo
Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

Inter meraih gelar juara Liga Italia ke-20 setelah menang dalam laga derby lawan AC Milan 2-1.


Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

6 hari lalu

Inter Milan merayakan keberhasilan meraih gelar Serie A Liga Italia, 22 April 2024. REUTERS/Alessandro Garofalo
Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

Persaingan berebut gelar juara Liga Italia musim 2023-2024 sudah berakhir. Inter Milan menjadi juara ketika masih menyisakan lima pertandingan.


Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

6 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga italia musim 2023/2024 setelah memenangi laga derby lawan AC Milan 2-1.