Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

4 Fakta Penting Aurelien Tchouameni, Bintang Muda Rekrutan Baru Real Madrid

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Aurelien Tchouameni. (Instagram/@aurelientchm17)
Aurelien Tchouameni. (Instagram/@aurelientchm17)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid berhasil mendapatkan gelandang Monaco, Aurelien Tchouameni. Kedatangan pemain berusia 22 tahun itu diumumkan klub Liga Spanyol tersebut Sabtu malam, 11 Juni 2022.

"Real Madrid C. F. dan Monaco telah mencapai kesepakatan terkait transfer Aurelien Tchoumeni, dengan kontrak enam tahun," demikian pernyataan Real Madrid.

"Tchouameni akan datang pada Selasa 14 Juni 2022 di Real Madrid City untuk melakukan tes medis. Ia kemudian akan diperkenalkan kepada pers."

Siapakah Aurelien Tchoumaneni?

Aurelien Tchoumaneni adalah gelandang bertahan asal Prancis. Ia mengawali kariernya dari tim junior Bordeaux pada 2017-2018. Ia kemudian promosi ke tim senior klub itu. Pada 2018-2020 ia tampil 37 kali dan menyumbang satu gol.

Pada 2019 ia pindah ke klub Liga Prancis lain, AS Monaco. Di sana ia tampil 95 kali dan menyumbang 8 gol. Performa apiknya kemudian membuat Real Madrid kepincut.

Ia juga sudah menjadi bagian dari Timnas Prancis. Hingga kini Tchoumaneni sudah bermain 11 kali dan menyumbang satu gol.

Kenapa Real Madrid merekrutnya?

Aurelien Tchoumaneni memiliki banyak kelebihan sebagai pemain. Meski usianya masih muda, ia dinilai sudah matang. Meski berkarakteristik sebagai gelandang bertahan namun ia dinilai mampu memainkan perannya sebagai penyeimbang di di lini tengah.

Real Madrid mendatangkan dia sebagai bagian dari proyek peremajaan lini tengah. Selama ini, posisi tersebut diisi tiga pemain gaek, yakni Luka Modric, Toni Kroos, Carlos Casemiro.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kini, Tchoumaneni didatangkan, menyusul Eduardo Camavinga yang sudah direkrut musim lalu. Keduanya akan bergabung dengan Federico Valverde, yang saat ini sudah mulai menemukan posisinya di tim utama.

Berapa harga Aurelien Tchouameni?

Real Madrid tak mengungkapkan hal itu. Namun sejumlah media melaporkan, Tchouameni dibeli dengan harga 80 juta euro (Rp 1,2 triliun) ditambah dengan komitmen di masa depan senilai 20 juta euro (Rp 307 miliar).

Dengan harga seperti itu, Tchouameni menjadi pemain termahal keempat setelah Gareth Bale (101 juta euro), Eden Hazard (100 juta euro), dan Cristiano Ronaldo (96 juta euro).

Apakah Aurelien Tchouameni rekrutan pertama Real Madrid musim ini?

Tidak. Sebelumnya Real Madrid telah berhasil mendatangkan bek Chelsea asal Jerman, Antonio Rudiger. Adapun usaha untuk merekrut Kylian Mbappe gagal dilakukan karena pemain Prancis itu memilih teken kontrak kembali dengan PSG.

FOOTBALL ESPANA | SKOR.ID

Baca Juga: Timnas Spanyol Kalahkan Cek di UEFA Nations League

Selalu 
update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

2 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.


Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

2 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.


Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

2 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.


Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

2 hari lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior mencetak gol penalti ke gawang Bayern Munchen di leg pertama semifinal Liga Champions, 30 April 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.


Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

2 hari lalu

Pemain Real Madrid, Vinicius Junior. REUTERS/Isabel Infantes
Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.


Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

3 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.


Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

3 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena pada Rabu dinihari.


3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

3 hari lalu

Pemandangan umum trofi Liga Champions beserta hasil pengundian perempat final di layar lebar di UEFA Headquarters, Nyon, Swiss, 15 Maret 2024. EUTERS/Denis Balibouse
3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

Pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munchen vs Real Madrid akan digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu dinihari.


Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Joshua Kimmich melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Arsenal dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Allianz Arena, Munich, 18 April 2024. Bayern Munchen berhasil lolos ke semifinal lewat gol tunggal Kimmich yang membuat aggregat 3-2 atas Arsenal. REUTERS/Angelika Warmuth
Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?


Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

3 hari lalu

Pemain Barcelona Robert Lewandowski mencetak gol ke gawang Valencia dalam pertandingan Liga Spanyol di Estadi Olimpic Lluis Companys, Barcelona, 30 April 2024. REUTERS/Albert Gea
Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.