Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

image-gnews
Timnas Uzbekistan U-23. Instagram
Timnas Uzbekistan U-23. Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Final Piala Asia U-23 2024 antara timnas Jepang U-23 melawan timnas Uzbekistan U-23 dijadwalkan berlangsung hari ini, Jumat, 3 Mei 2024. Duel perebutan gelar juara itu akan digelar di Stadion Jassim bin Hamad, Doha, Qatar, mulai 22.30 WIB. 

Kedua tim sama-sama mengincar gelar keduanya di turnamen Asia kelompok umur dua tahunan ini. Jepang merupakan juara edisi 2016, sedangkan Uzbekistan memenangi kejuaraan ini pada 2018.

Uzbekistan nyaris memenangi gelar keduanya di turnamen ini pada 2022. Saat itu, tim berjuluk Serigala Putih yang berstatus sebagai tuan rumah, berhasil mencapai final. Namun, mereka gagal mengangkat trofi setelah dikalahkan Arab Saudi dengan skor 0-2.

Kini, pelatih Timur Kapadze merasa percaya diri bisa membawa Uzbekistan U-23 menjadi juara Piala Asia U-23 2024. Absennya tiga pemain utama, yakni Abdukodir Khusanov, Hojimat Erkinov, dan Abbosbek Fayzullaev, tak membuatnya jadi ciut. 

Ketiga pemain yang berkarier di luar negeri itu tidak bisa bermain karena sudah kembali ke klubnya masing-masing. Khusanov kembali ke klub Prancis RC Lens, Erkinov ke klub Uni Emirat Arab Al-Wahda FC, dan Fayzullaev ke klub Rusia CSKA Moscow.

"Ya, para pemain itu sudah kembali ke klubnya dan mereka memberi kami kekuatan ekstra, tapi kami punya pemain lain yang siap bermain besok," kata Kapadze dilansir di laman AFC pada Jumat, 3 Mei 2024, seperti dikutip dari Antara.

"Saya kira itu bukan masalah besar. Kami akan melakukan yang terbaik untuk mencapai misi kami," ujarnya menambahkan. 

Pelatih Timnas Uzbekistan U-23 Timur Kapadze di Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Uzbekistan memiliki catatan apik di Piala Asia U-23 Qatar ini. Mereka mencapai final tanpa terkalah, mencetak 14 gol dalam perjalanannya dan belum pernah kebobolan. Sementara, Jepang sekali kalah, dengan mencetak sembilan gol dan kebobolan tiga gol. 

Mengenai kekuatan Jepang yang diasuh pelatih Go Oiwa, Kapadze mengaku sudah familiar karena pernah bertemu pada semifinal Piala Asia U-23 edisi 2022. Ketika itu, bermain di hadapan pendukung sendiri, dia membimbing timnya menaklukkan Jepang 2-0 untuk maju ke final. Kala itu, dua gol kemenangan dicetak oleh Jasurbek Jaloliddinov dan Khuisain Norchaev. Kedua masih ada dalam skuad Uzbekistan edisi tahun ini.

"Kami tahu Jepang dan Jepang juga tahu kami, jadi kami telah menganalisis permainan mereka dan masing-masing tim akan bersiap untuk final. Kami menghadapi pertandingan yang sulit dan menarik dan kami akan melihat bagaimana kami bermain setelah kami merencanakan final," kata dia.

Jaloliddinov yang mencetak gol saat mengalahkan Jepang pada pertemuan mereka di Piala Asia U-23 dua tahun lalu, ingin melanjutkan kenangan indah tersebut di laga final. Di turnamen edisi saat ini, ia telah mencetak satu gol dan dua assist untuk membantu timnya ke final.

"Dua tahun lalu kami bermain melawan Jepang dan itu merupakan kenangan indah bagi kami, namun kami menghormati mereka," kata dia. "Mereka punya tim yang kuat dan besar, mereka juga punya strategi bagus, itulah mengapa besok kami akan menjalani pertandingan yang sangat bagus."

Pilihan Editor: Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kembangkan Karakter dan Potensi Anak dengan Sepak Bola

10 jam lalu

Sejumlah anak-anak bermain sepak bola lapangan di pinggir kali Roxy, Kanal Banjir Barat, 1 Juni 2024. Warga sekitar memanfaatkan lahan di pinggir kali untuk bermain sepak bola pada sore hari. TEMPO/Fajar Januarta
Kembangkan Karakter dan Potensi Anak dengan Sepak Bola

Setiap anak bisa mendapatkan banyak manfaat positif dalam olahraga sepak bola.


Erick Thohir Bagikan Peta Jalan Transformasi Sepak Bola Indonesia ke Presiden Federasi Thailand Madam Pang

2 hari lalu

Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir (kanan) menerima kunjungan Presiden Federasi Sepak Bola Thailand Nualphan Lamsam atau Madame Pang di Jakarta, Rabu, 2 Oktober 2024. (ANTARA/instagram @erickthohir)
Erick Thohir Bagikan Peta Jalan Transformasi Sepak Bola Indonesia ke Presiden Federasi Thailand Madam Pang

Presiden Federasi Sepak Bola Thailand Nualphan Lamsam alias Madame Pang mengaku terkesan dengan kinerja Ketua Umum PSSI Erick Thohir.


FIFA Tolak Rencana Naturalisasi Mats Deijl untuk Timnas Malaysia, Begini Respons FAM

3 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
FIFA Tolak Rencana Naturalisasi Mats Deijl untuk Timnas Malaysia, Begini Respons FAM

Harapan Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) untuk menaturalisasi salah satu pemain diaspora, Mats Deijl, kandas setelah ditolak FIFA.


Target Capai Level Asia, BRI Terus Mendorong Perbaikan Mutu BRI Liga 1

5 hari lalu

Pembukaan Kompetisi BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat, 9 Agustus 2024. Dok. BRI
Target Capai Level Asia, BRI Terus Mendorong Perbaikan Mutu BRI Liga 1

BRI telah menunjukkan komitmennya dalam mendukung perkembangan olahraga nasional


Kompetisi BRI Liga 1 Sarana Efektif Tingkatkan Eksposure Layanan dan Produk

5 hari lalu

Selama 4 musim berturut-turut PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) telah menjadi sponsor utama BRI Liga 1 dan mendukung kompetisi sepak bola profesional di Indonesia sejak musim 2021/2022 hingga musim 2024/2025. Dok. BRI
Kompetisi BRI Liga 1 Sarana Efektif Tingkatkan Eksposure Layanan dan Produk

BRI mendukung perhelatan BRI Liga 1 2024 - 2025 tak lepas dari faktor ekonomi yang diciptakan dengan bergulirnya kompetisi.


Pegadaian Perkuat Komitmen Majukan Sepak Bola Lewat Liga 2

6 hari lalu

Direktur Utama PT Pegadaian Damar Latri Setiawan (keempat kiri) bersama Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir (keempat kanan) beserta jajaran berfoto bersama usai konferensi pers Pegadaian Liga 2 di Pegadaian Tower, Jakarta, Selasa 3 September 2024. Dok. Pegadaian
Pegadaian Perkuat Komitmen Majukan Sepak Bola Lewat Liga 2

PT Pegadaian kembali menunjukkan komitmen kuatnya dalam mendukung perkembangan dunia olahraga nasional, terutama di bidang sepak bola, dengan menjadi sponsor utama Liga 2 musim 2024-2025.


FIFA Dilaporkan Tak Mau Jatuhkan Sanksi ke Israel

9 hari lalu

Logo FIFA di  Zurich, Swiss. REUTERS/Arnd Wiegmann
FIFA Dilaporkan Tak Mau Jatuhkan Sanksi ke Israel

Asosisasi Sepak Bola Palestina menyorongkan proposal agar timnas Israel didepak dari pertandingan, namun FIFA dilaporkan tak mengabulkannya.


Erick Thohir Teken Kerja Sama PSSI dan KNVB untuk Percepatan Prestasi Sepak Bola Indonesia

10 hari lalu

Erick Thohir menerima bola bertandatangan Paus Fransiskus. (Foto: PSSI)
Erick Thohir Teken Kerja Sama PSSI dan KNVB untuk Percepatan Prestasi Sepak Bola Indonesia

Apa bentuk kerja sama Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan KNVB untuk Timnas Indonesia dan percepatan prestasi sepak bola?


Terima Bola Bertandatangan Paus Fransiskus, Erick Thohir: Ini Bola Berkah

13 hari lalu

Erick Thohir menerima bola bertandatangan Paus Fransiskus. (Foto: PSSI)
Terima Bola Bertandatangan Paus Fransiskus, Erick Thohir: Ini Bola Berkah

Erick Thohir berharap sepak bola Indonesia bisa menghadirkan persatuan dan perdamaian setelah menerima bola yang ditandatangani Paus Fransiskus.


Sudah Investigasi, PSSI Putuskan Kasus Pemukulan Wasit di PON 2024 pada Senin 23 September

13 hari lalu

Wasit Eko Agus Sugiharto (kedua kanan) memberikan kartu kuning kepada pesepak bola Sulawesi Tengah Ichansyah (ketiga kiri) saat melawan tim Aceh pada pertandingan babak 8 besar PON XXI Aceh-Sumut 2024 di Stadion H Dimurthala, Banda Aceh, Aceh, Sabtu, 14 September 2024. Pertandingan ini diwarnai kericuhan hingga wasit dipukul pemain. ANTARA/Adeng Bustomi
Sudah Investigasi, PSSI Putuskan Kasus Pemukulan Wasit di PON 2024 pada Senin 23 September

PSSI menyatakan Pkeputusan soal kasus pemukulan wasit pada laga Aceh versus Sulawesi Tengah di PON 2024 akan diambil pada Senin, 23 September 2024.