Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jelang Piala AFF U-16 2022, Bima Sakti Batasi Penggunaan Gawai Pemain Timnas U-16

image-gnews
Tim pelatih memberi arahan kepada para pesepak bola yang mengikuti seleksi masuk Tim Nasional (Timnas) U-16 di Lapangan D, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Selasa 8 Juni 2021. PSSI menggelar seleksi pemain Timnas U-16 tahap kedua pada 7-16 Juni 2021 yang diikuti oleh 34 pesepak bola. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Tim pelatih memberi arahan kepada para pesepak bola yang mengikuti seleksi masuk Tim Nasional (Timnas) U-16 di Lapangan D, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Selasa 8 Juni 2021. PSSI menggelar seleksi pemain Timnas U-16 tahap kedua pada 7-16 Juni 2021 yang diikuti oleh 34 pesepak bola. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih timnas U-16 Indonesia Bima Sakti memberlakukan aturan baru untuk para pemainnya. Ia membatasi penggunaan gawai para pemain dan menerapkan sanksi denda untuk pelanggaran-pelanggaran yang terjadi untuk membentuk karakter disiplin pemain menjelang bergulirnya Piala AFF U-16 2022.

"Menggunakan handphone hanya empat jam sehari. Kami ingin pemain fokus ke latihan dan fokus ke tujuan. Kami mau memberikan yang terbaik di Piala AFF ini," kata Bima dikutip dari kanal Youtube PSSI TV, di Jakarta, Kamis, 21 Juli 2022.

Sementara soal denda, juru taktik berusia 46 tahun tersebut menerapkannya dalam persoalan ibadah. Bagi pemain yang memeluk agama Islam, misalnya, terlambat salat wajib denda Rp 50 ribu. Sementara untuk yang tidak salat, seperti karena ketiduran, harus membayar Rp 100 ribu.

Menurut Bima, skuadnya wajib ditempa dengan dalam hal kedisiplinan. Musababnya, ia menjelaskan, sebagai wakil negara di Piala AFF U-16 2022, para pemain mengemban tanggung jawab yang tidak ringan.

Saat makan, ia mencontohkan, seluruh pemain mesti menggunakan seragam yang serupa dan tidak ada yang boleh terlambat. Itu juga berlaku untuk semua aktivitas tim. Ketika beribadah, pemain beragama Islam diinstruksikan untuk salat berjamaah termasuk ketika salat subuh.

"Untuk pemain beragama Kristen, kami memberikan kesempatan untuk beribadah pada hari Minggu. Ada kendaraan yang mengantar mereka, begitu pula untuk pemain Hindu. Jam 10 pagi kami mengantar ke pura," kata Bima menambahkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Piala AFF U-16 2022 akan bergulir di Yogyakarta mulai 31 Juli mendatang. Ada 12 negara yang mengikuti kompetisi dan terbagi dalam tiga grup.Tiga juara grup akan langsung lolos ke semifinal bersama satu peringkat kedua terbaik pada fase grup.

Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Vietnam, Singapura dan Filipina. Semua laga Indonesia nantinya berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman. 

Laga pertama tim berjuluk Garuda Asia di Piala AFF U-16 2022 adalah melawan Filipina pada 31 Juli. Perjalanan akan berlanjut dengan melawan Singapura pada 3 Agustus dan menjajal kekuatan Vietnam pada 6 Agustus 2022.

Baca juga : 3 Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday: Curacao, India, atau Hong Kong

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Timnas U-23 Indonesia Otomatis Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Jika Kalahkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

19 menit lalu

Timnas U-23 Indonesia (AFC.com)
Timnas U-23 Indonesia Otomatis Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Jika Kalahkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia otomatis lolos ke Olimpiade Paris 2024 jika berhasil mengalahkan Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin, 29 April


Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan Digelar di Stadion Pakansari

39 menit lalu

Stadion Pakansari di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. ANTARA/M Fikri Setiawan
Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan Digelar di Stadion Pakansari

Laga timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024 dijadwalkan berlangsung pada Senin, 29 April 2024, mulai 21.00 WIB.


Profil Arkhan Fikri, Pemain Muda Asal Sumatera Utara yang Perkuat Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

1 jam lalu

Arkhan Fikri. Instagram
Profil Arkhan Fikri, Pemain Muda Asal Sumatera Utara yang Perkuat Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Arkhan Fikri sempat jadi sorotan warganet setelah gagal mencetak gol saat adu penalti timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024.


Preview Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

4 jam lalu

Laga Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
Preview Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia bertekad menciptakan lebih banyak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Apa komentar pelatih Shin Tae-yong dan Timur Kapadze?


5 Pemain Timnas Uzbekistan yang Bisa Merepotkan Timnas U-23 Indonesia, Ada Abbosbek Fayzullaev

4 jam lalu

Timnas Uzbekistan U-23. Instagram
5 Pemain Timnas Uzbekistan yang Bisa Merepotkan Timnas U-23 Indonesia, Ada Abbosbek Fayzullaev

Siapa saja pemain Timnas Uzbekistan yang harus diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di laga semfinal Piala Asia U-23 2024?


3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 2024

6 jam lalu

Laga Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Keberhasilan Uzbekistan mencatatkan statistik apik tak lepas dari peran penting para pemainnya selama Piala Asia U-23 2024.


Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024, Tim Serigala Putih Sudah Siap Hadapi Laga Sulit

10 jam lalu

Timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan dalam perempatfinal AFC U-23, Korea Selatan vs Indonesia, di stadion di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Qatar, Jumat dinihari WIB, 26 April 2024. Tim Humas PSSI
Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024, Tim Serigala Putih Sudah Siap Hadapi Laga Sulit

Pemain Uzbekistan U-23 Umarali Rakhmonaliev mewaspadai kekuatan Timnas Indonesia sebagai tim debutan di Piala Asia U-23 2024.


Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

11 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan dalam  laga Piala Asia U-23 2024. Tim Humas PSSI
Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

Timnas Indonesia mendapat dukungan finansial Rp 23 miliar dari para pengusaha yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT)


Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Senin Malam Ini: Kejat Tiket Olimpiade

12 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia. (foto: PSSI)
Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Senin Malam Ini: Kejat Tiket Olimpiade

Timnas U-23 Indonesia akan berlaga di babak semifinal Piala Asia U-23 2024, melawan Uzbekistan Senin malam ini.


Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Pelatih Timur Kapadze Tak Takut Suporter Skuad Garuda

15 jam lalu

Pelatih Timnas Uzbekistan U-23, Timur Kapadze. (the-afc.com)
Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Pelatih Timur Kapadze Tak Takut Suporter Skuad Garuda

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin, 29 April.