Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mulai Tersisih di Manchester United, Harry Maguire Disarankan Gabung Aston Villa

image-gnews
Reaksi pemain Manchester United, Harry Maguire setelah melakukan gol bunuh diri dalam laga leg pertama perempat final Liga Europa melawan Sevilla di Stadion Old Trafford, Inggris, 13 April 2023. Manchester United hanya mampu bermain 2-2 saat menjamu Sevilla. REUTERS/Carl Recine
Reaksi pemain Manchester United, Harry Maguire setelah melakukan gol bunuh diri dalam laga leg pertama perempat final Liga Europa melawan Sevilla di Stadion Old Trafford, Inggris, 13 April 2023. Manchester United hanya mampu bermain 2-2 saat menjamu Sevilla. REUTERS/Carl Recine
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Posisi kapten Manchester United Harry Maguire di skuad utama mulai tersisih. Pelatih Erik Ten Hag lebih memilih menurunkan duet Raphael Varane dan Lisandro Martinez di lini belakang sebagai pilihan utama.

Sejak Ten Hag memimpin Setan Merah, Maguire hanya bermain 13 kali di Liga Inggris. Berbanding terbalik dengan Varane dan Martinez yang sudah mencatatkan lebih dari 20 kali penampilan pada musim ini.

Pemain berusia 30 tahun itu makin terancam setelah Luke Shaw yang dipasang sebagai bek tengah dalam laga kontra Brighton & Hove Albion di semifinal Piala FA, Minggu, 23 April 2023 bermain apik. Ia sukses menjaga pertahanan MU dari kebobolan selama 120 menit dan membawa tim lolos ke babak final.

Apalagi sebelumnya Maguire baru saja melakukan blunder fatal dalam duel melawan Sevilla di perempat final Liga Europa, Jumat, 21 April 2023 yang membuat United tersingkir. Kritik tajam pun terus berdatangan kepada mantan pemain Leicester City tersebut.

Situasi yang makin tak berpihaknya memunculkan kabar bahwa Maguire bakal hengkang pada bursa transfer musim panas mendatang. Mantan pemain Liverpool, Stan Collymore, yang kini aktif sebagai pundit, menyarankan kepada bek Inggris itu untuk bergabung ke Aston Villa.

"Saya pikir demi kebaikan dirinya, Maguire harus pergi dari Old Trafford pada akhir musim ini," ujarnya kepada CaughtOffside seperti dikutip dari Mirror.

"Klub seperti Aston Villa akan cocok dengan Maguire. Mereka cukup besar untuk menampung ambisinya dan memiliki pelatih berpengalaman (Unai Emery) yang mampu memaksimalkan potensi sang pemain," kata Collymore.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lini belakang Aston Villa yang kini sudah dikawal oleh Tyrone Mings, menurut Collymore, akan menjadi persaingan sehat untuk Maguire. Menurut dia, kapten timnas Inggris itu sebenarnya merupakan bek berkualitas.

"Dia adalah bek tengah berkualitas yang mampu menempatkan posisi dengan baik meski mempunyai keterbatasan. Saya akan senang melihatnya bermain di Villa Park. Saya akan mengantarnya sendiri dari Manchester ke Midlands jika perlu," tutur Collymore.

Harry Maguire masih terikat kontrak bersama Manchester United hingga Juni 2025. Aston Villa perlu merogoh kocek dengan perkiraan sebesar 25 juta euro atau sekitar Rp 412 miliar jika ingin mendatangkan sang pemain.

TRANSFERMARKT, MIRROR

Pilihan Editor: Manchester United Akan Berikan Segalanya untuk Hentikan Manchester City Raih Treble

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 jam lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

3 jam lalu

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi bersama Bernardo Silva,  Rodri dan Nathan Ake. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24


Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

9 jam lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.


Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

16 jam lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.


Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

19 jam lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.


Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.


Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Pemain Liverpool Mohamed Salah dan pelatih Jurgen Klopp. Action Images via Reuters/John Sibley
Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Pemain West Ham United Michail Antonio melakukan selebrasi bersama Mohammed Kudus usai mencetak gol ke gawang Liverpool dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion London, London, 27 April 2024. Action Images via Reuters/John Sibley
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.


Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

1 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.


Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

1 hari lalu

Ekspresi pemain Liverpool Harvey Elliott setelah pemain West Ham United Michail Antonio mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion London, London, 27 April 2024. Liverpool hanya mampu bermain imbang dengan tuan rumah West Ham 2-2. REUTERS/David Klein
Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.