Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ingin Belajar ke Sepak Bola Jepang dan Jerman Akira Nishino dan Joachim Low Dirumorkan Sebagai Calon Direktur Teknik PSSI

image-gnews
Suasana latihan pemain timnas Indonesia. Foto: PSSI
Suasana latihan pemain timnas Indonesia. Foto: PSSI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI menyebut bahwa pihaknya telah melakukan seleksi kandidat Direktur Teknik PSSI, yang awalnya dari 20 nama telah mengerucut jadi hanya tinggal 6 nama. Selain itu, Erick juga turut menyebut bahwa salah satu dari keenam kandidat tersebut akan diwawancara oleh PSSI. “Ya, tunggu aja, tapi sudah disortir," kata Erick pada konferensi pers di Gedung Danareksa, Jakarta, Jumat sore, 23 Juni 2023.

Lebih lanjut, dalam proses seleksi Direktur Teknik PSSI, Menteri BUMN tersebut juga mempertimbangkan pendapat dari Pelatih Indra Sjafri dan Pelatih Shin Tae-yong. Erick Thohir menyebut bahwa pertimbangan tersebut muncul untuk menjaga profesionalitas dan kekompakan antar pihak.

“Dari 20 nama yang kemarin kami interview, sekarang mengerucut lah. Mudah-mudahan kami bisa dapatkan. Kemarin Pelatih Indra (Sjafri) dan Pelatih Shin (Tae-yong) juga sudah tanya-tanya, saya bilang sabar. Karena saya juga mesti menjaga balance dari teman-teman ini, jangan sampai justru kita menambah direktur teknik malah jadi tidak kompak. Ini kan bahaya," ujar Menteri BUMN itu.

Selain itu, wacana untuk mendatangkan sosok direktur teknik yang berasal dari Jepang telah diusulkan oleh Erick Thohir sejak akhir Mei lalu. Wacana tersebut muncul dari keberhasilan sepak bola Jepang untuk memperbaiki kualitas tim nasionalnya, dari keenam nama calon Direktur Teknis PSSI terdapat dua nama yakni mantan Pelatih timnas Jerman, Joachim Low dan eks Pelatih timnas Thailand, Akira Nishino.

Joachim Low merupakan mantan pemain sepak bola dan juga mantan pelatih tim nasional yang berkebangsaan Jerman. Pria berusia 63 tahun tersebut lahir pada 3 Februari 1960 di Schönau im Schwarzwald, Jerman.

Seperti dilansir dari laman transfermarkt.com, Low aktif berkecimpung sebagai pemain sepak bola antara 1970 hingga 1990-an dan mengawali karier sebagai pemain sepak bola di SC Freiburg. Selain itu, selama aktif sebagai pemain sepak bola, Low bermain di posisi penyerang dan total telah mencetak sebanyak 103 gol dari 381 pertandingan bersama dengan beberapa klub Bundesliga seperti SC Freiburg, Eintracht Frankfurt, dan VfB Stuttgart.

Joachim Low memutuskan untuk pensiun sebagai pemain sepak bola pada 1995 dan mulai menjadi pelatih pada 1992. Sebagai pelatih, ia pernah menjuarai berbagai kompetisi baik dari tingkat klub maupun timnas, seperti juara DFB Pokal bersama dengan VfB Stuttgart, juara Liga Austria bersama dengan FC Tirol Innsbruck, juara Piala Konfederasi dan Piala Dunia bersama timnas Jerman.

Sedangkan Akira Nishino merupakan mantan pemain sepak bola, yang saat ini aktif sebagai pelatih. Mantan pelatih timnas Thailand tersebut lahir pada 7 April 1995 di Prefektur Saitama, Jepang.

Seperti dilansir dari laman transfermarkt.com, Akira memulai kariernya dengan membela klub universitasnya, yakni Waseda University pada 1978. Setelah membela klub Waseda, dirinya terjun ke dunia sepak bola profesional dengan bergabung bersama Hitachi Kashiwa Reysol yang menjadi klub satu-satunya sepanjang kariernya sebagai pemain sepak bola selama 12 tahun.

Setelah pensiun pada 1990, Akira dipercaya untuk menukangi timnas Jepang mulai dari kelompok usia di bawah 20 hingga 23 tahun. Pada 1996, Akira dipromosikan sebagai pelatih timnas senior Jepang, tetapi hanya bertahan selama satu musim dalam dua kali kesempatan, yakni pada musim 1996/1997 dan pada 2018 yang hanya bertahan selama satu bulan.

Pilihan Editor: Indonesia jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17: Bukan Sekedar Gengsi, Tapi juga Cuan

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Erick Thohir Integrasikan Sektor Pupuk dan Pangan dalam Cetak Biru BUMN

2 jam lalu

Erick Thohir Minta BUMN Bantu Petani Makin Makmur Lewat Solusi Pertanian
Erick Thohir Integrasikan Sektor Pupuk dan Pangan dalam Cetak Biru BUMN

Menteri BUMN, Erick Thohir menyiapkan rancangan cetak biru BUMN hingga 2034 Mencakup rencana integrasi sektor pupuk dan pangan


Kementerian BUMN Lakukan Perbaikan Keuangan di PT Indofarma Tbk

2 jam lalu

Serikat Pekerja Indofarma menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Rabu, 31 Januari 2024. Mereka menuntut Menteri BUMN Erick Thohir menyelamatkan Indofarma Group yang merugi sekaligus memberikan hak-hak para karyawan. TEMPO/Riri Rahayu.
Kementerian BUMN Lakukan Perbaikan Keuangan di PT Indofarma Tbk

Kementerian BUMN melakukan rasionalisasi dan perbaikan terhadap keuangan PT Indofarma Tbk untuk meningkatkan kinerja perusahaan


Piala Asia U-23 2024 Tuntas: Simak Tim Juara, Top Skor, Pemain Terbaik, dan Kiper Terbaik

1 hari lalu

Kapten Jepang, Joel Chima Fujita, terpilih jadi pemain terbaik Piala Asia U-23 2024. (the-afc.com)
Piala Asia U-23 2024 Tuntas: Simak Tim Juara, Top Skor, Pemain Terbaik, dan Kiper Terbaik

Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Qatar sudah usai digelar. Simak tim yang juara, top skor, pemain terbaik, dan kiper terbaik.


Daftar Lengkap Juara Piala Asia U-23 setelah Jepang Jadi Kampiun Edisi 2024

1 hari lalu

Fuki Yamada berselebrasi usai mencetak gol Jepang ke gawang Uzbekistan di final Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
Daftar Lengkap Juara Piala Asia U-23 setelah Jepang Jadi Kampiun Edisi 2024

Timnas Jepang U-23 memastikan diri menjadi tim yang paling sering menjuarai Piala Asia U-23 setelah menjuarai edisi 2024.


Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

2 hari lalu

Pertemuan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Instagram @erickthohir.
Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.


Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

3 hari lalu

Timnas Uzbekistan U-23. Instagram
Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

Duel timnas Jepang U-23 vs Uzbekistan U-23 pada final Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung Jumat malam ini, mulai 22.30 WIB.


Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

4 hari lalu

Pemain Belanda keturunan Indonesia yang bermain untuk klub NEC Nijmegen, Calvin Verdonk. X/NEC Nijmegen
Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi


Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

5 hari lalu

Ketua Umum Erick Thohir berpose bersama pemain bola keturunan Indonesia Calvin Verdonk (gambar kanan) dan Jens Raven (gambar kiri). (ANTARA/HO-PSSI).
Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.


23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

5 hari lalu

Konglomerat pendukung IKN Nusantara antara lain Aguan, Prajogo Pangestu, Boy Thaher bertemu sesuai unggahan di Instagram politisi Maruarar Sirat, 7 Desember 2023. Foto: IG @maruararsirait
23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

Kadin Indonesia Komite Tiongkok, disingkat KIKT inisiasi beri dukungan finansial untuk Timnas Indonesia sejumlah Rp 23 miliar kepada Timnas Indonesia.


Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

5 hari lalu

Badan Intelijen Negara (BIN) menggelar Nonton Bersama  atau Nobar Timnas Indonesia U-23 pada semifinal Piala Asia U-23 2024 di Kantin PROBIN, Kompleks Kesatrian Soekarno Hatta Jakarta,  29 April 2024. Istimewa
Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

Setelah gagal ke final Piala Asia U-23 2024 usai dikalahkan Uzbekistan, timnas U-23 Indonesia kejar posisi ketiga demi tiket Olimpiade Paris 2024.