Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pengadilan Selidiki Dugaan Korupsi Sistemik yang Untungkan Barcelona dalam Skandal Wasit

Editor

Sapto Yunus

image-gnews
Warga berjalan melewati logo klub sepak bola Barcelona di luar stadion Camp Nou di Barcelona, Spanyol 15 Januari 2021. REUTERS/Nacho Doce
Warga berjalan melewati logo klub sepak bola Barcelona di luar stadion Camp Nou di Barcelona, Spanyol 15 Januari 2021. REUTERS/Nacho Doce
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPengadilan Spanyol mengatakan bahwa raksasa sepak bola Spanyol, Barcelona, mungkin mendapat keuntungan selama hampir dua dekade dari kemungkinan korupsi sistemik di dalam komite wasit negara itu. Hal itu terungkap dalam dokumen pengadilan yang dilihat oleh Reuters pada Selasa, 5 September 2023.

Hakim Joaquin Aguirre Lopez merasa yakin tim La Liga lainnya yang berkompetisi melawan Barcelona antara 2001 dan 2018— ketika klub tersebut melakukan dugaan pembayaran kepada perusahaan yang dimiliki oleh pejabat wasit senior—mungkin telah dirugikan oleh skema yang dituduhkan tersebut dan dapat mengambil tindakan hukum.

Pada Maret lalu, jaksa mengajukan tuntutan atas dugaan pembayaran lebih dari 7,3 juta euro atau Rp 119,5 miliar selama 17 tahun kepada perusahaan-perusahaan milik Jose Maria Enriquez Negreira, yang merupakan wakil presiden komite wasit federasi sepak bola (CTA) dari 1993 hingga 2018.

Pesaing Barca, Real Madrid, telah bergabung dalam tuntutan hukum tersebut sebagai pihak yang dirugikan dalam dugaan kasus skandal wasit itu.

“Ini diasumsikan secara logis bahwa FC Barcelona tidak akan membayar wakil presiden Negreira sekitar 7 juta euro sejak 2001 jika mereka tidak mendapat manfaat darinya,” kata Joaquin Aguirre Lopez dalam putusan Selasa, 5 September, yang menolak banding Barca terhadap partisipasi Real Madrid dalam pengaduan tersebut.

Dia mengatakan tim divisi satu lainnya juga berpotensi dirugikan, jika terbukti bahwa CTA menugaskan wasit pada pertandingan tertentu berdasarkan kriteria yang tidak berkaitan dengan kualitas teknis mereka.

Reuters tidak dapat menghubungi Negreira. Barcelona dan Real Madrid juga tidak dapat dihubungi untuk dimintai komentar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Bagaimana pun, kita menghadapi bentuk baru dari kemungkinan retribusi tidak sah terhadap wasit sepak bola,” dia menambahkan.

Menurut hakim, Negreira bertanggung jawab untuk menentukan peringkat dan mengevaluasi wasit. Namun, kata Aguirre, sejauh ini tidak ada bukti yang ditemukan bahwa Negreira membayar wasit untuk mempengaruhi hasil pertandingan.

Pengadilan juga membuka kasus terpisah untuk menyelidiki dugaan pencucian uang yang dilakukan oleh Negreira, putranya, dan jaringan perusahaan yang menjadi tempat dugaan pembayaran Barcelona dilakukan.

Dalam sebuah pernyataan pada Februari lalu, Barcelona membantah melakukan kesalahan, dengan mengatakan bahwa mereka telah membayar konsultan eksternal yang memberikan “laporan teknis terkait dengan wasit profesional”. Menurut Barca, itu adalah praktik umum di kalangan klub sepak bola profesional.

REUTERS

Pilihan editor: Cristiano Ronaldo Jalani Tes Kebohongan, Seberapa Jujur Jawabannya?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

3 jam lalu

Puluhan massa menunjukkan dukungan kepada Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez, di Madrid, Spanyol, 28 April 2024. REUTERS/Violeta Santos Mour
Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.


Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

22 jam lalu

Sistem pertahanan udara Patriot memiliki empat rudal per peluncur. Rudal disimpan dan diluncurkan dari tabung aluminium yang diperkuat pada sudut tetap. Dibutuhkan 30 menit untuk mempersiapkan sistem untuk menembak. Foto : Mitary-today
Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.


Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

1 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.


Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

2 hari lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Juan Medina
Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.


PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

3 hari lalu

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez. REUTERS/Andrew Kelly
PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.


Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

4 hari lalu

Xavi Hernandez. REUTERS
Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.


Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

5 hari lalu

Spyware pegasus. Thequint.com
Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.


SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

5 hari lalu

Puluhan pengunjung menikmati cuaca panas di pantai Cala Aiguablava, di tengah pandemi COVID-19 di Begur, dkat Girona, Costa Brava, 27 Juni 2020. REUTERS/Nacho Doce
SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol


Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

5 hari lalu

David Beckham dan Victoria Beckham. Foto: Instagram/@victoriabeckham
Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

Victoria Beckham dan David Beckham telah menjalin kisah cinta selama lebih dari 2 dekade. Ini kisah perjalanan cinta Posh Spice dan Si Bola Emas.


Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

7 hari lalu

Kepulauan Canary, Spanyol (Pixabay)
Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.