Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rodrygo Mengalami Serangan Rasis Usai Berselisih dengan Lionel Messi di Laga Brasil vs Argentina

image-gnews
World Cup - South American Qualifiers - Brazil v Argentina - Estadio Maracana, Rio de Janeiro, Brazil - November 21, 2023 Argentina's Lionel Messi and Brazil's Rodrygo clash before the delayed start of the match REUTERS/Ricardo Moraes.
World Cup - South American Qualifiers - Brazil v Argentina - Estadio Maracana, Rio de Janeiro, Brazil - November 21, 2023 Argentina's Lionel Messi and Brazil's Rodrygo clash before the delayed start of the match REUTERS/Ricardo Moraes.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyerang Timnas Brasil Rodrygo menerima perundungan bernada rasis di media sosial setelah timnya kalah 0-1 dari Argentina dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL, Rabu pagi WIB, 22 November 2023. Pengakuan itu ia ungkap melalui sebuah unggahan di akun Instagram dan Twitter pribadi pada Kamis, 23 November.

"Para pelaku rasisme selalu hadir. Media sosial saya diserang dengan cacian dan segala macam omong kosong. Semuanya ada untuk dilihat oleh semua orang," tulis Rodrygo dalam unggahannya.

Duel Brasil vs Argentina sempat memanas menjelang kick off setelah terjadi kericuhan yang melibatkan kedua suporter dan pihak kepolisian. Insiden itu membuat laga ditunda selama 30 menit hingga sebelum akhirnya dimulai setelah situasi lebih kondusif.

Ketika kedua tim menunggu di lapangan saat pertandingan akan dimulai, Rodrygo tertangkap kamera sedang beradu argumen dengan kapten timnas Argentina Lionel Messi. Perselisihan keduanya bermula saat skuad La Albiceleste kembali ke ruang ganti imbas kericuhan suporter.

Momen itu tampaknya membuat Rodrygo kesal hingga saat para pemain Argentina ke lapangan. Dia tak segan menghampiri Messi dan Rodrigo De Paul lalu menyebut mereka pengecut. La Pulga merespons ucapan tersebut dengan berkata "Kami adalah juara dunia, kenapa kami harus menjadi pengecut?" sambil memegang leher Rodrygo.

Perang kata-kata keduanya berakhir sampai di situ. Pertandingan dilanjutkan dan Brasil harus mengakui keunggulan tipis Argentina 0-1 lewat gol yang dicetak Nicolas Otamendi setelah menerima umpan sepak pojok Giovani Lo Celso.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seusai laga, kolom media sosial Rodrygo penuh dengan hujatan. Pemain asal klub Real Madrid itu pun menanggapinya dengan tegas. "Jika kami tidak melakukan apa yang mereka inginkan, jika kami tidak berperilaku sesuai pandangan mereka, jika kami mengenakan sesuatu yang mengganggu mereka, jika kami tidak menundukkan kepala saat kami diserang, jika kami menduduki ruang yang mereka anggap milik mereka sendiri, para pelaku rasisme mengambil tindakan kriminal mereka. Malang bagi mereka, kami tidak akan berhenti."

Rekan senegara Rodrygo yang juga kerap menjadi korban rasisme, Vinicius Jr, tampak memberi dukungan dengan berkomentar "Kami tidak akan berhenti." Sebelum laga Brasil vs Argentina, Vinicius meluncurkan kampanye anti rasisme dengan poster yang berisi pesan terkait muncul di berbagai kota di seluruh negara.

ESPN, TYC SPORTS

Pilihan Editor: Erling Haaland Dikabarkan Mulai Fit Jelang Laga Manchester City vs Liverpool di Liga Inggris

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ketika Timnas Argentina Jadi Sasaran Ejekan Penonton di Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Wasit Glenn Nyberg bicara dengan Giuliano Simeone dari Argentina dalam laga melawan Maroko di Olimpiade Paris 2023, Rabu, 24 Juli. REUTERS/Thaier Al-Sudani
Ketika Timnas Argentina Jadi Sasaran Ejekan Penonton di Olimpiade Paris 2024

Timnas Argentina menerima ejekan dari seluruh penonton saat menghadapi Maroko pada pertandingan pembuka Olimpiade Paris 2024. Ujungnya kalah.


Timnas Argentina Kalah dari Maroko di Laga Perdana Olimpiade Paris 2024, Javier Mascherano: Sirkus Terbesar

2 hari lalu

Javier Mascherano. REUTERS/Thaier Al-Sudani
Timnas Argentina Kalah dari Maroko di Laga Perdana Olimpiade Paris 2024, Javier Mascherano: Sirkus Terbesar

Javier Mascherano menyebut kontroversi kekalahan 1-2 Argentina dari Maroko di Olimpiade Paris 2024 seperti sebuah sirkus.


Rekap Hasil Sepak Bola Olimpiade Paris 2024: Argentina Kalah, Spanyol dan Prancis Menang, Israel Seri

2 hari lalu

Wasit Glenn Nyberg bicara dengan Giuliano Simeone dari Argentina dalam laga melawan Maroko di Olimpiade Paris 2023, Rabu, 24 Juli. REUTERS/Thaier Al-Sudani
Rekap Hasil Sepak Bola Olimpiade Paris 2024: Argentina Kalah, Spanyol dan Prancis Menang, Israel Seri

Argentina langsung mendapat pukulan dan kalah 1-2 dari Maroko di Olimpiade Paris 2024. Sedangkan Spanyol, Prancis, dan Jepang menang.


Lionel Messi Dipastikan Absen dalam MLS All-Star Game, Masih Pemulihan Cedera Usai Copa America

3 hari lalu

Pemain Argentina Lionel Messi berjalan keluar lapanga setelah mengalami cidera pada pertandiingan final Copa America di Hard Rock Stadium, Miami, 15 Juli 2024. REUTERS/Agustin Marcarian
Lionel Messi Dipastikan Absen dalam MLS All-Star Game, Masih Pemulihan Cedera Usai Copa America

Master League Soccer memastikan pemain Inter Miami Lionel Messi tidak akan bermain di MLS All-Star Game pekan ini.


Rafael Struick Masuk Skuad ADO Den Haag untuk Tur Pramusim, Bakal Uji Coba Lawan KMSK Deinze

3 hari lalu

Rafael Struick. Instagram/Rafaelstruick
Rafael Struick Masuk Skuad ADO Den Haag untuk Tur Pramusim, Bakal Uji Coba Lawan KMSK Deinze

Penyerang Timnas Indonesia Rafael Struick menjadi bagian skuad ADO Den Haag dalam pemusatan latihan kompetisi musim 2024-2025.


Kata Jay Idzes soal Peluang Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

4 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia Jay Noah Idzes menggiring bola saat bertanding melawan Timnas Filipina dalam laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa, 11 Juni 2024. ANTARA/Rivan Awal Lingga
Kata Jay Idzes soal Peluang Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes, buka suara soal peluang skuad Garuda pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Mengapa ia merasa tertantang?


Asosiasi Sepak Bola Korea Selatan Lapor ke FIFA Soal Dugaan Rasisme Pemain Como kepada Hwang Hee-chan

6 hari lalu

Pemain Wolverhampton Wanderers Hwang Hee-chan. REUTERS/Dylan Martinez
Asosiasi Sepak Bola Korea Selatan Lapor ke FIFA Soal Dugaan Rasisme Pemain Como kepada Hwang Hee-chan

Asosiasi sepak bola Korea Selatan melapor kepada FIFA atas dugaan tindakan rasisme yang dilakukan pemain Como kepada Hwang Hee-chan.


Resmi Dikontrak Manchester City, Savinho Antusias Nantikan Bimbingan dari Pep Guardiola

7 hari lalu

Savinho. (Instagram/@mancity)
Resmi Dikontrak Manchester City, Savinho Antusias Nantikan Bimbingan dari Pep Guardiola

Manchester City berhasil mendapatkan rekrutan baru, Savinho. Pemain asal Brasil ini direkrut dari klub Prancis Troyes.


Reaksi Lionel Messi soal Kasus Rasisme yang Menjerat Enzo Fernandez Usai Menang Copa America 2024

7 hari lalu

Lionel Messi dari Argentina selama latihan bersama timnas negaranya sebelum final  Copa America 2024 melawan Kolombia di Miami, Florida, Amerika Serikat, 11 Juli 2024. REUTERS/Agustin Marcarian
Reaksi Lionel Messi soal Kasus Rasisme yang Menjerat Enzo Fernandez Usai Menang Copa America 2024

Rodrigo De Paul mengungkapkan pesan Lionel Messi kepada Enzo Fernandez dan para pemain Timnas Argentina lainnya.


Wakil Menteri Olah Raga Argentina Dipecat karena Tuntut Messi Minta Maaf

8 hari lalu

Lionel Messi mengalami cedera dalam laga final Copa America 2023.  REUTERS/Agustin Marcarian
Wakil Menteri Olah Raga Argentina Dipecat karena Tuntut Messi Minta Maaf

Argentina memecat wakil menteri olah raga buntut video rasis kepada pemain Prancis.