Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadwal dan Prediksi Inter Milan vs Juventus di Pekan Ke-23 Liga Italia Malam Ini

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Juventus, Federico Chiesa berebut bola dengan pemain Inter Milan, Hakan Calhanoglu dan Henrikh Mkhitaryan dalam laga lanjutan Liga Italia di Stadion Allianz, Italia, 26 November 2023. Laga Liga Italia pekan ke-13 antara Juventus melawan Inter Milan berakhir tanpa pemenang dengan skor 1-1. REUTERS/Massimo Pinca
Pemain Juventus, Federico Chiesa berebut bola dengan pemain Inter Milan, Hakan Calhanoglu dan Henrikh Mkhitaryan dalam laga lanjutan Liga Italia di Stadion Allianz, Italia, 26 November 2023. Laga Liga Italia pekan ke-13 antara Juventus melawan Inter Milan berakhir tanpa pemenang dengan skor 1-1. REUTERS/Massimo Pinca
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Inter Milan vs Juventus akan hadir pada pekan ke-23 Liga Italia 2023-2024 di San Siro, Senin dinihari, 5 Februari 2024, mulai 02.45 WIB, dengan disiarkan oleh Bein Sports dan Vidio

Pertandingan ini akan mempertemukan dua tim pemuncak klasemen dengan hanya dibatasi jarak satu poin. Inter Milan yang baru memainkan 21 laga di peringkat pertama klasemen sementara Liga Itlaia 2023-2024 dengan 54 poin. Juventus di posisi kedua dengan 53 poin setelah memainkan 22 pertandingan.

Poin penuh menjadi sangat penting bagi keduanya. Kemenangan bagi Inter Milan akan membuat mereka menambah jarak dengan keunggulan jumlah laga pula. Juventus juga butuh kemenangan demi membuat mereka mengambil alih posisi puncak klasemen.

Duel Inter Milan vs Juventus atau sebaliknya merupakan salah satu laga besar. Dalam masanya, ketika kedua tim mendominasi trofi di sepak bola Italia, pertemuan kedua tim disebut dengan Derby d'Italia. Laga nanti merupakan duel ke-251 di antara keduanya di ajang kompetitif.

Dari 250 pertandingan sebelumnya, Juventus masih unggul dengan meraih 112 kemenangan sedangkan Inter Milan meaih 76 kemenangan dengan 62 laga lainnya berakhir imbang.

Jelang duel ini pula, kedua tim masing-masing membawa rapor mereka yang mengesankan di Liga Italia 2023-2024 ini.

Sejak kalah dari Sassuolo di pekan ke-6 Liga Italia musim ini, Inter Milan tidak terkalahkan dalam 15 laga beruntun dengan 12 di antaranya menang.

Juventus juga tidak jauh berbeda. Sejak kekalahan dari Sassuolo pula pada pekan ke-5 musim ini, pasukan Massimiliano Allegri tidak terkalahkan dalam 17 laga terakhir, dengan 13 laga di antaranya meraih kemenangan.

Karena itu, duel yang akan digelar di kandang Inter Milan, yaitu Stadion Giuseppe Meazza (San Siro), merupakan duel super big match di Liga Italia musim ini karena keduanya head to head menjadi pesaing atau favorit peraih gelar.

Dalam laga ini, dua penyerang masing-masing yaitu Lautaro Martinez dan Luka Jovic akan menjadi perhatian. Keduanya bisa menjadi pembeda meski Lautaro Martinez pada musim ini unggul dari aspek produktivitas dibandingkan dengan penyerang Juvntus tersebut.

Lautaro Martinez merupakan pencetak gol terbanyak sementara Liga Italia 2023-2024 ini dengang mengoleksi 19 gol, sedangkan Dusan Vlahovic di bawahnya dengan 12 gol.

Dalam laga ini, Lautaro Martinez berpeluang menjadi pemain ketiga yang mampu mencetak minimal 20 gol dalam satu musim di tiga musim beruntun dalam sejarah Inter Milan di Liga Italia.

Dia bisa menyamai rekor Giuseppe Meazza yang mengukir rekor tersebut antara 1929 dan 1934 serta Stefano Nyers yang mengoleksi rapor itu bersama Inter Milan pada 1948 hingga 1952.

Di sisi lain, ini juga tantangan bagi Dusan Vlahovic. Faktanya, dia telah tampil tujuh pertandingan di Stadion Giuseppe Meazza baik itu menghadapi Inter Milan dan AC Milan, di semua ajang. Namun, dari jumlah tersebut, Dusan Vlahovic tidak pernah sekalipun mampu mencetak gol menghadapi kedua tim tersebut.

Dengan demikian, Stadion GIueppe Meazza merupakan stadion di mana Dusan Vlahovic kerap tampil menghadapi lawan timnya sejak dia berkarier di sepak bola Italia pada 2018-2019. Menarik untuk dilihat, mampukah kedua penyerang ini mewujudkan peluang catatan rekor atau rapor tersebut dalam laga nanti.

Peluang keduanya di laga ini dalam meraih kemenangan berimbang, namun Inter Milan tetap harus waspada karena Juventus tim yang mampu mengatasi tekanan dengan gol-gol yang efesien.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari 22 laga yang dimainkan Juventus, ada 10 pertandingan di mana mereka mampu meraih kemenangan dengan selisih margin unggul satu gol.

Kondisi Terkini Kedua Tim

Inter Milan: Pelatih Simone Inzaghi kemungkinan besar hanya tidak dapat menurunkan Juan Cuadrado yang masih dalam perawatan cedera. Inter Milan bisa kembali menurunkan dua gelandang andalannya, Hakan Calhanoglu dan Nicolo Barella yang telah menjalani sanksi kartu.

Juventus: Paul Pogba, Nicolo Fagioli tidak dapat tampil karena sanksi terkait kasus doping dan judi ilegal. Arkadiusz Milik juga absen karena menjalani sanksi sedangkan Moise Kean dan Mattia De Sciglio, masih cedera.

Perkiraan Susunan Pemain

Inter Milan (3-5-2): Yann Sommer; Benjamin Pavard, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni; Matteo Darmian, Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco; Marcus Thuram, Lautaro Martinez.
Pelatih: Simone Inzaghi.

Juventus (3-5-2): Wojciech Szczesny; Federico Gatti, Bremer, Danilo; Andrea Cambiasso, Weston McKennie, Manuel Locatelli, Adrien Rabiot, Filip Kostic; Dusan Vlahovic, Kenan Yildiz.
Pelatih: Massimiliano Allegri.

Head to Head

250 Laga
76 Inter Milan menang
112 Juventus menang
62 Imbang.

Lima Pertemuan Terakhir

26/11/2023 Juventus 1-1 Inter Milan - Liga Italia
26/04/2023 Inter Milan 1-0 Juventus - Piala Italia
04/04/2023 Juventus 1-1 Inter Milan - Piala Italia
19/03/2023 Inter Milan 0-1 Juventus - Liga Italia
06/11/2022 Juventus 2-0 Inter Milan - Liga Italia.

Prediksi Inter Milan vs Juventus

Melihat performa kedua tim, juga hasil pada pertemuan terakhir, kedua tim memiliki peluang menang yang sama besar. Kemungkinan laga berakhir seri juga akan sangat terbuka.

Pilihan Editor: Lionel Messi Dipastikan Bermain Saat Inter Miami Hadapi Hong Kong All Star Sore Ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Madura United vs Arema FC di Piala Presiden 2024 Hari Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

23 jam lalu

Pesepak bola Arema FC Salim Akbar Tuharea berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Bali United saat pertandingan Piala Presiden 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Minggu, 21 Juli 2024. ANTARA/Fikri Yusuf
Prediksi Madura United vs Arema FC di Piala Presiden 2024 Hari Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Laga Madura United vs Arema FC akan hadir pada matchday ketiga Grup B Piala Presiden 2024. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Prediksi Timnas U-19 Indonesia vs Timor Leste di Piala AFF U-19 2024: Jadwal Live, H2H, dan Perkiraan Susunan Pemain

4 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia Kadek Arel Priyatna (4) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Kamboja dalam pertandingan penyisihan Grup A Piala ASEAN U-19 Boys Championship atau AFF U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu 20 Juli 2024/ ANTARA FOTO/Rizal Hanafi
Prediksi Timnas U-19 Indonesia vs Timor Leste di Piala AFF U-19 2024: Jadwal Live, H2H, dan Perkiraan Susunan Pemain

Duel Timnas U-19 Indonesia vs Timor Leste akan tersaji pada laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 2024. Mengapa Indonesia diunggulkan?


Bursa Transfer Liga Italia: Raphael Varane Segera Mendarat ke Como 1907

4 hari lalu

Bek tengah Manchester United, Raphael Varane. REUTERS/Carl Recine |
Bursa Transfer Liga Italia: Raphael Varane Segera Mendarat ke Como 1907

Klub promosi Serie A, Como 1907, selangkah lagi mendapatkan jasa bek asal Prancis Raphael Varane di bursa transfer musim panas ini.


Prediksi Persis Solo vs PSM Makassar di Piala Presiden 2024: Jadwal Live, Komentar Pelatih, H2H, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Selebrasi PSM Makassar di Liga 1. Instagram/PSM Makassar
Prediksi Persis Solo vs PSM Makassar di Piala Presiden 2024: Jadwal Live, Komentar Pelatih, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan kedua Grup B Piala Presiden 2024 menyajikan duel Persis Solo vs PSM Makassar di Stadion Si Jalak Harupat. Siapa unggul?


Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Piala Presiden 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

5 hari lalu

Pemain Persib Bandung Ciro Alves merayakan gol yang dicetaknya ke gawang PSM Makasar  di laga pembuka Piala Presiden di Stadion Si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 19 Juli 2024. Persib menang 2-0 atas PSM Makasar. TEMPO/Prima mulia
Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Piala Presiden 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Laga Persib Bandung vs Borneo FC akan hadir pada matchday kedua Piala Presiden 2024, Senin, 22 Juli. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Prediksi Madura United vs Persija Jakarta di Piala Presiden 2024 Minggu 21 Juli: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

6 hari lalu

Persija Jakarta saat bertanding melawan Persis Solo. Foto/vidio.com
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta di Piala Presiden 2024 Minggu 21 Juli: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Laga Madura United vs Persija Jakarta akan berhadapan di Grup B Piala Presiden 2024, Minggu, 21 Juli. Simak prediksinya.


Cesc Fabregas Senang Dipercaya Jadi Pelatih Kepala Como 1907 setelah Promosi ke Serie A Liga Italia

6 hari lalu

Pelatih Como Cesc Fabregas. Foto : Como
Cesc Fabregas Senang Dipercaya Jadi Pelatih Kepala Como 1907 setelah Promosi ke Serie A Liga Italia

Cesc Fabregas ditunjuk sebagai pelatih kepala Como 1907 setelah menjadi asisten dan pelatih sementara musim lalu.


Prediksi Borneo FC vs Persis Solo di Piala Presiden 2024: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, dan Perkiraan Susunan Pemain

7 hari lalu

Borneo FC vs Madura United. Instagram/Borneo FC
Prediksi Borneo FC vs Persis Solo di Piala Presiden 2024: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, dan Perkiraan Susunan Pemain

Duel Borneo FC vs Persis Solo akan tersaji pada hari pertama turnamen Piala Presiden 2024. Kedua tim sama-sama memiliki pemain baru.


Prediksi Persib Bandung vs PSM Makassar di Laga Perdana Piala Presiden 2024 Jumat Hari Ini

7 hari lalu

Persib Bandung. ANTARA/Fikri Yusuf
Prediksi Persib Bandung vs PSM Makassar di Laga Perdana Piala Presiden 2024 Jumat Hari Ini

Pertandingan pembuka Piala Presiden 2024, yang mempertemukan Persib Bandung dengan PSM Makassar, akan berlangsung Jumat sore ini. Simak prediksinya.


Prediksi Timnas U-19 Indonesia vs Kamboja di Piala AFF U-19 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

7 hari lalu

TImnas Indonesia U-19 saat menghadapi FIlipina di Piala AFF U-19 2024. Twitter @TimnasIndonesia.
Prediksi Timnas U-19 Indonesia vs Kamboja di Piala AFF U-19 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Timnas U-19 Indonesia tidak terkalahkan menghadapi Kamboja di Piala AFF U-19. Mengapa tim asuhan Indra Sjafri diunggulkan menang?