Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Nova Arianto Puas dengan Kualitas Pemain Timnas U-16 Indonesia yang Ikuti Seleksi Tahap 4

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pelatih timnas U-16 Indonesia Nova Arianto. TEMPO/Randy
Pelatih timnas U-16 Indonesia Nova Arianto. TEMPO/Randy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, puas dengan kualitas para pemain yang mengikuti seleksi tahap keempat untuk skuad Piala AFF U-16 dan Piala Asia U-17.

Seleksi tahap keempat Timnas U-16 berlangsung pada 28 sampai 31 Maret, dan diikuti 36 pemain di Jakarta International Stadium.

“Kualitas pemain-pemain di tahap kedua ini sebenarnya secara kualitas mereka di atas yang tahap pertama," kata Nova usai memimpin latihan, Minggu, 31 Maret 2024.

"Karena semua pemain yang hadir di sini kan sebetulnya rata-rata berasal dari tim yang lolos di delapan besar Elite Pro Academy. Secara pengalaman bertanding dan jam bertanding mereka lebih baik, dan secara kualitas pun bisa kita lihat mereka lebih baik,” kata Nova.

Nova mengungkapkan hal menantang adalah mengubah gaya bermain para pemain asuhannya, yang memerlukan penyesuaian akibat perbedaan cara bermain di klubnya masing-masing.

"Karena di setiap klub kan secara filosofi pasti berbeda-beda. Jadi di sini saya punya filosofi sendiri dan saya harap pemain bisa bermain sesuai dengan filosofi yang saya mau. Pemain yang bisa masuk di tim saya adalah pemain yang bisa bermain sesuai dengan yang saya mau,” tutur mantan pemain Persib Bandung itu.

Salah satu hal yang kerap ditekankan Nova adalah skuadnya dapat memainkan permainan yang  mengandalkan kerja sama tim dan menggulirkan bola ke depan. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Sebenarnya bermain bola itu mudah, tapi dipersulit oleh pemain sendiri. Karena pemain membuat sesuatu yang ketimbang passing, dia mau dribel. Dia selalu kontrol. Itu membuat irama pertandingan akan hilang," kata Nova.

"Itu yang saya sedikit kecewa atau marah, karena saya harapkan main bola ke depan kan tidak bisa seperti itu. Karena pengalaman di Piala Asia kemarin, saat lawan Jepang, saat lawan Australia, timnas Indonesia tidak bisa terima bola dengan enak."

Faktor dasar lainnya adalah fisik para pemain yang diharapkannya berada di atas rata-rata.

“Kalau level fisik ya kita punya standar ya menuju sampai di (Piala) AFF (U-16), kita VO2Max-nya harus di angka 50 ya. Dan untuk menuju Kualifikasi Piala Asia target saya adalah di 55, dan di berikutnya dia bisa sampai di 60,” kata mantan asisten pelatih timnas senior Shin Tae-yong itu.

Pilihan Editor: Kabar 3 Pemain Timnas Indonesia: Sandy Walsh Bawa Mechelen Raih Kemenangan, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Catat Kekalahan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pengamat: Timnas U-16 Indonesia Masih Banyak PR untuk Bersaing di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025

22 hari lalu

Pesepak bola Timnas U-16 Indonesia berfoto bersama usai berhasil menjadi juara ketiga pada Piala AFF U-16 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu, 3 Juli 2024. Timnas Garuda Muda meraih posisi ketiga setelah membantai Vietnam dengan skor 5-0. ANTARA/Mohammad Ayudha
Pengamat: Timnas U-16 Indonesia Masih Banyak PR untuk Bersaing di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025

Pengamat sepak bola Mohamad Kusnaeni menilai Timnas U-16 Indonesia butuh tambahan pemain dan uji coba berkualitas.


Timnas U-16 Indonesia: Pesan dari Erick Thoir dan Nova Arianto

22 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia Evandra Florasta berebut bola dengan pesepak bola Timnas Vietnam Le Huy Viet Anh (kiri) pada pertandingan perebutan juara ketiga Piala AFF U-16 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu, 3 Juli 2024. Timnas U-16 Indonesia berpesta gol ke gawang Vietnam dalam laga perebutan peringkat ketiga ASEAN U-16 Boys Championship atau Piala AFF U-16 2024. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Timnas U-16 Indonesia: Pesan dari Erick Thoir dan Nova Arianto

Timnas U-16 Indonesia menang telak dari Vietnam dalam laga perebutan peringkat ketiga ASEAN U-16 Boys Championship


Erick Thohir Sebut Kemenangan atas Vietnam di Piala AFF U-16 2024 Bukti Indonesia Tak Kalah Kelas

23 hari lalu

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memberikan pendapat tentang hasil pertandingan di babak semi final Piala AFF U-16 2024 yang mempertemukan Timnas U-16 Indonesia dengan Australia di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Senin, 1 Juli 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Erick Thohir Sebut Kemenangan atas Vietnam di Piala AFF U-16 2024 Bukti Indonesia Tak Kalah Kelas

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menilai para pemain Timnas U-16 Indonesia telah bermain baik pada semua pertandingan di ajang Piala AFF U-16 2024.


Piala AFF U-16 Selesai, Nova Arianto Segera Kirim Peta Jalan Kualifikasi Piala Asia U-17 ke PSSI

23 hari lalu

Pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto (kiri) memberikan pernyataan dalam konferensi pers selepas pertandingan melawan Vietnam di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Rabu, 3 Juli 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Piala AFF U-16 Selesai, Nova Arianto Segera Kirim Peta Jalan Kualifikasi Piala Asia U-17 ke PSSI

Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, berbicara soal persiapan tim asuhannya untuk menghadapi kualifikasi Piala Asia U-17.


Begini Komentar Erick Thohir Usai Timnas U-16 Indonesia Jadi Peringkat Ketiga Piala AFF U-16 2024 Usai Kalahkan Vietnam 5-0

23 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan keterangan kepada wartawan di Solo, Jawa Tengah, Senin, 1 Juli 2024. (ANTARA/Aris Wasita)
Begini Komentar Erick Thohir Usai Timnas U-16 Indonesia Jadi Peringkat Ketiga Piala AFF U-16 2024 Usai Kalahkan Vietnam 5-0

Timnas U-16 Indonesia menang 5-0 atas Vietnam di perebutan peringkat ketiga Piala AFF U-16 2024 setelah dikalahkan Australia 3-5 di semifinal.


Nova Arianto Jelaskan Alasannya Sempat Banting Botol Saat Laga Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam

23 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia Muhamad Zahaby Gholy (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Vietnam Nguyen Thai Hieu (ketiga kiri) pada pertandingan perebutan juara ketiga Piala AFF U-16 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu, 3 Juli 2024. Garuda Muda berhasil finis di peringkat ketiga Piala AFF U-16 2024 dengan skor 5-0. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Nova Arianto Jelaskan Alasannya Sempat Banting Botol Saat Laga Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam

Timnas U-16 Indonesia finis di peringkat ketiga Piala AFF U-16 2024 setelah mengalahkan Vietnam 5-0.


Piala AFF U-16 2024: Vietnam Kalah Telak dari Indonesia, Pelatih Bilang Pemain Buat Banyak Kesalahan Konyol

23 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia Dafa Zaidan El Fikri berebut bola dengan pesepak bola Timnas Vietnam Nguyen Thai Hieu (kanan) pada pertandingan perebutan juara ketiga Piala AFF U-16 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu, 3 Juli 2024. Timnas U-16 Indonesia berpesta gol ke gawang Vietnam dalam laga perebutan peringkat ketiga ASEAN U-16 Boys Championship atau Piala AFF U-16 2024. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Piala AFF U-16 2024: Vietnam Kalah Telak dari Indonesia, Pelatih Bilang Pemain Buat Banyak Kesalahan Konyol

Timnas U-16 Vietnam harus puas pulang dari ajang Piala AFF U-16 2024 atau ASEAN U-16 Championship 2024 tanpa medali.


Timnas U-16 Indonesia Peringkat Ketiga Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto: Eforia Jangan Berlebihan

23 hari lalu

Pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto (kiri) memberikan pernyataan dalam konferensi pers selepas pertandingan melawan Vietnam di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Rabu, 3 Juli 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Timnas U-16 Indonesia Peringkat Ketiga Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto: Eforia Jangan Berlebihan

Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto mengingatkan hasil di Piala AFF U-16 2024 ini baru awal.


Profil Zahaby Gholy, Pemain Timnas U-16 Indonesia yang Bersinar di Fase Gugur Piala AFF U-16 2024

23 hari lalu

Pemain timnas Indonesia U-16, Muhamad Zahaby Gholy berselebrasi setelah menjebol gawang Australia dalam semifinal Piala AFF U-16 di Stadion Manahan, Solo, Senin, 1 Juli 2024. Tiga gol Garuda Muda dicetak oleh Muhammad Zahaby Gholy pada menit keempat dan menit ke-45+6 serta Josh Holong pada menit ke-90+3. Sementara lima gol Socceroos lahir dari Amlani Tatu pada menit ke-24 dan menit ke-66, lalu Quin Macnicol menit ke-45+4, serta Anthony Didulica menit ke-71 dan menit ke-86. Foto: PSSI
Profil Zahaby Gholy, Pemain Timnas U-16 Indonesia yang Bersinar di Fase Gugur Piala AFF U-16 2024

Zahaby Gholy merupakan pemain Timnas U-16 Indonesia yang membawa tim muda Persija Jakarta ke semifinal EPA Liga 1 U-16 musim 2023-2024.


Hasil Piala AFF U-16: Timnas U-16 Indonesia Finis di Peringkat Ketiga Usai Hajar Vietnam 5-0

23 hari lalu

Selebrasi timnas U-16 dalam laga perebutan juara ketiga Piala AFF U-16 antara Vietnam vs Indonesia di Stadion Manahan, Solo, Rabu, 3 Juli 2024. Cuplikan layar Indosiar
Hasil Piala AFF U-16: Timnas U-16 Indonesia Finis di Peringkat Ketiga Usai Hajar Vietnam 5-0

Zahaby Gholy dan Daniel Alfrido jadi bintang kemenangan Timnas U-16 Indonesia di laga perebutan peringkat ketiga Piala AFF U-16 2024 melawan Vietnam.