Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Duel Liverpool vs Atalanta di Liga Europa, Gian Piero Gasperini Penasaran Atmosfer Pertandingan di Anfield

image-gnews
Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini. REUTERS/Daniele Mascolo
Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini. REUTERS/Daniele Mascolo
Iklan

TEMPO.CO, JakartaLiverpool akan menjamu Atalanta pada pertandingan leg pertama babak perempat final Liga Europa 2024. Duel kedua tim akan berlangsung di Anfield Stadium pada Jumat, 12 April 2024 pada pukul 02.00 WIB.

Manajer Atlatanta Gian Piero Gasperini mengatakan bahwa timnya sangat bersemangat untuk merasakan atmosfer pertandingan di Anfield untuk pertama kalinya. Kedua tim bertemu pada tahun 2020 di babak penyisihan grup Liga Champions. Akan tetapi, ketika Atalanta menang 2-0 di Anfield, tidak ada penonton yang hadir karena pembatasan pandemi COVID-19.

“Mereka adalah tim yang sangat kuat, besok kami akan saling berhadapan di stadion yang indah ini dibandingkan dengan apa yang terjadi tiga setengah tahun lalu dengan publik. Kami pantas mendapatkannya,” kata Gasperini pada konferensi pers menjelang laga, dikutip dari Reuters.

“Sepak bola adalah untuk publik, terutama ketika penonton antusias dan Anda menang. Hal yang dramatis adalah bermain di stadion yang kosong, seperti yang terjadi selama lebih dari setahun,” ucap dia menambahkan.

Sejak pertemuan terakhir itu, sejumlah pemain datang dan pergi dari klub. Akan tetapi, Gasperini dan Juergen Klopp masih menjadi pelatih. “Kami memiliki tiga atau empat pemain tersisa dibandingkan pertandingan tahun 2020. Mereka juga melakukan hal yang sama,” kata Gasperini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Mereka telah memperbaharui diri mereka sendiri, mereka telah memasukkan generasi pemain muda, ini adalah contoh yang harus diikuti. Klopp selalu luar biasa dalam hal ini, dia telah menyatakan bahwa dia akan pergi tetapi dia akan meninggalkan klub baru demi tujuan baru,” ujar Gasperini lagi.

Atalanta masih berkompetisi di Coppa Italia. Mereka kalah 1-0 di leg pertama semifinal dari Fiorentina. Atalanta berada di urutan keenam klasemen Serie A, berjuang untuk mendapatkan tempat kualifikasi Liga Champions, namun Gasperini mengaku tidak akan memprioritaskan kompetisi apa pun. “Kami tidak membuat pilihan, kami bermain di perempat final Liga Europa dan berusaha melakukannya dengan kemampuan terbaik kami.”

Pilihan Editor: Kata Xavi Hernandez dan Raphinha Usai Barcelona Kalahkan PSG di Leg Pertama Liga Champions

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Duel FC Porto vs Manchester United di Liga Europa, Erik Ten Hag Ingin Pemain Lampiaskan Rasa Frustrasi ke Lawan

11 jam lalu

Premier League - Manchester United v Tottenham Hotspur - Old Trafford, Manchester, Britain - September 29, 2024 Manchester United manager Erik ten Hag reacts REUTERS/Molly Darlington.
Duel FC Porto vs Manchester United di Liga Europa, Erik Ten Hag Ingin Pemain Lampiaskan Rasa Frustrasi ke Lawan

Duel FC Porto vs Manchester United akan terjadi pada laga kedua Liga Europa pada Jumat, 4 Oktober 2024, pukul 02.00 WIB.


Jadwal bola Malam Ini, Kamis 3 Oktober 2024: Man United di Liga Europa, Chelsea di Liga Conference, Persib di Liga Champions Asia

16 jam lalu

Ilustrasi sepak bola. REUTERS/Yves Herman
Jadwal bola Malam Ini, Kamis 3 Oktober 2024: Man United di Liga Europa, Chelsea di Liga Conference, Persib di Liga Champions Asia

Jadwal bola malam ini, Kamis, 3 Oktober 2024, akan menampilkan pertandingan Liga Europa, Liga Conference, dan Liga Champions Asia.


Prediksi FC Porto vs Manchester United di LIga Europa Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

16 jam lalu

Ekspresi pemain Manchester United Alejandro Garnacho, Christian Eriksen, Rasmus Hojlund dan Amad Diallo setelah dikalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 29 September 2024. REUTERS/Molly Darlington
Prediksi FC Porto vs Manchester United di LIga Europa Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

FC Porto akan menjamu Manchester United pada fase penyisihan Liga Europa 2024-2025 di Estadio do Dragao, Porto, pada Jumat, 4 Oktober 2024.


Manchester United Berada Dalam Tren Buruk, Erik Ten Hag: Saya Tidak Cemas

18 jam lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Manchester United Berada Dalam Tren Buruk, Erik Ten Hag: Saya Tidak Cemas

Manchester United sedang berada dalam tren buruk. Tim berjuluk Setan Merah ini hanya meraih dua kemenangan dari enam pertandingan terakhir.


Mohamed Salah Cetak Gol dan Beri Assist saat Liverpool Tekuk Bologna 2-0 di Liga Champions, Arne Slot pun Memujinya

19 jam lalu

Pemain Liverpool Mohamed Salah. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Mohamed Salah Cetak Gol dan Beri Assist saat Liverpool Tekuk Bologna 2-0 di Liga Champions, Arne Slot pun Memujinya

Mohamed Salah tampil menawan saat Liverpool mengalahkan Bologna 2-0 dalam pertandingan Liga Champions pekan kedua. Dipuji Arne Slot.


Liga Champions: Liverpool vs Bologna 2-0, Begini Kata Arne Slot setelah Cetak Rekor sebagai Pelatih Pertama The Reds yang Bisa Menangi 8 dari 9 Laga Awal

20 jam lalu

Manajer Liverpool Arne Slot. Action Images via Reuters/Craig Brough
Liga Champions: Liverpool vs Bologna 2-0, Begini Kata Arne Slot setelah Cetak Rekor sebagai Pelatih Pertama The Reds yang Bisa Menangi 8 dari 9 Laga Awal

Arne Slot menorehkan rekor saat Liverpool mengalahkan Bologna dengan skor 2-0 dalam pekan kedua Liga Champions.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Champions Kamis Dinihari 3 Oktober 2024: Real Madrid, Bayern Munchen, Atletico Kalah; Liverpool dan Juventus Menang

21 jam lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Champions Kamis Dinihari 3 Oktober 2024: Real Madrid, Bayern Munchen, Atletico Kalah; Liverpool dan Juventus Menang

Hasil Liga Champions pada Kamis dinihari, 3 Oktober 2024: Real Madrid, Bayern Munchen, dan Atletico Madrid kalah. Liverpool dan Juventus menang.


Prediksi Liverpool vs Bologna di Liga Champions:: Jadwal, H2H, Berita Terkini, Komentar Pelatih, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Liverpool vs Bologna di Liga Champions:: Jadwal, H2H, Berita Terkini, Komentar Pelatih, Perkiraan Formasi

Laga Liverpool vs Bologna akan tersaji pada lanjutan fase penyisihan Liga Champions 2024-2025 di Anfield Stadium pada Kamis, 3 Oktober 2024.


Preview Wolves vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Keenam Malam Ini

5 hari lalu

Liverpool. REUTERS
Preview Wolves vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Keenam Malam Ini

Laga Wolves vs Liverpool akan terjadi pada pekan keenam Liga Inggris 2024-2025. Mengapa Liverpool diunggulkan?


Prediksi Newcastle United vs Manchester City di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Pemain Newcastle United, Alexander Isak dihadang oleh pemain Manchester City, Ruben Dias dan Rodri dalam Liga Premier Inggris di Etihad Stadium, Manchester, Inggris, 19 Agustus 2023. REUTERS/Phil Noble
Prediksi Newcastle United vs Manchester City di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Newcastle United vs Manchester City akan tersaji pada pekan keenam Liga Inggris 2024-2025.