Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Franco Mastantuono. (Instagram/@franco.mastantuono)
Franco Mastantuono. (Instagram/@franco.mastantuono)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid). Di tengah rumor kedatangan Kylian Mbappe dari Paris Saint-Germain (PSG), mereka juga disebutkan tengah mengincar Franco Mastantuono, dari klub Argentina River Plate.

Franco Mastantuono adalah pemain kelahiran Azul, Argentina, pada 14 Agustus 2007, atau saat ini berusia 16 tahun. Meski berusia muda, ia sudah mendapat kesempatan untuk membela tim senior Raiver Plate, total ia sudah tampil 11 kali dengan torehan dua gol sepanjang musim ini.

Dilansir dari Marca, saat ini Franco Mastantuono berada dalam pantauan Real Madrid, untuk melihat perkembangan sang pemain bersama River Plate. Menurut laporan, dalam beberapa waktu ini telah terjadi pertemuan antara perwakilan dari Real Madrid dan River Plate, pihak Los Blancos disebut tidak mau kehilangan kesempatan ini, dan ingin segera mendapatkan hasil.

Wonderkid yang memiliki posisi bermain sebagai gelandang serang tersebut dinilai sebagai pemain dengan masa depan cerah, seperti yang telah ia demonstrasikan saat membela River Plate di kompetisi lokal hingga Copa Libertadores. Meski jumlah menit bermainnya masih belum cukup banyak, tetapi ia memberikan kontribusi ketika mendapat kesempatan tampil bersama tim senior River Plate.

Bulan lalu, River Plate dan Franco Mastantuono telah menjalin kesepakatan kontrak baru dengan memasukkan klausul pelepasan sebesar 45 juta euro (sekitar Rp 777,61 miliar).

River Plate tak mau kehilangan pemain muda berbakat mereka dengan harga murah, setelah sebelumnya Claudio Echeverri dilepas ke Manchester City dengan biaya murah karena tak sempat melakukan perpanjangan kontrak.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Marca, jumlah yang diminta raksasa Argentina itu untuk Franco Mastantuono dinilai cukup tinggi, mereka mencoba untuk menguranginya dengan memberi kesempatan kepada sang pemain untuk tetap membela River Plate hingga musim 2025-2026.

Dilansir dari Sport, beberapa tim besar Eropa juga tertarik mendatangkan Mastantuono, salah satunya Barcelona yang akhirnya menarik diri setelah mengalami permasalahan keuangan. 

Transfer Mastantuono dari River Plate disebut sudah pasti tanpa menyebutkan waktunya secara spesifik. Apalagi Mastantuono memiliki passport Italia, sehingga ia tak harus seperti Endrick atau Rodrygo yang baru bisa pergi ke Eropa setelah berusia dewasa.

Kedatangan Mastantuono akan menambah penyegaran bagi skuad Real Madrid, apalagi skuad Los Blancos juga dihuni para pemain muda, seperti Jude Bellingham, Eduardo Camavinga, hingga Arda Guler.

Pilihan Editor: Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Laga Playoff: Justin Hubner dan Rizky Ridho Absen, Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga Dipanggil

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

1 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

Carlo Ancelotti menjadi satu-satunya pelatih yang memenangkan Liga Champions sebanyak empat kali. Simak capaian selengkapnya.


Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

1 hari lalu

Jude Bellingham, Nacho, Antonio Rudiger dan Joselu dari Real Madrid merayakannya setelah pertandingan semifinal Liga Champions Leg Kedua, antara Real Madrid vs Bayern Munich di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, 8 Mei 2024. REUTERS/Susana Vera
Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?


Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

2 hari lalu

Pemain Atletico Madrid Antoine Griezmann. REUTERS/Violeta Santos Moura
Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

Atletico Madrid berhasil merebut tiket Liga Champions terakhir dari Liga Spanyol. Mereka lolos untuk menyusul Real Madrid, Barcelona, dan Girona.


Carlo Ancelotti Yakin Real Madrid Bisa Tampilkan Performa Puncak di Final Liga Champions 2023-2024

2 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Carlo Ancelotti Yakin Real Madrid Bisa Tampilkan Performa Puncak di Final Liga Champions 2023-2024

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, optimistis timnya akan mampu tampil dalam performa terbaik saat menjalani Liga Champions melawan Dortmund.


PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

3 hari lalu

Juan Esnaider. FOTO/instagram/juaneduardoesnaider
PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

Juan Esnaider bersiap menjadi pelatih PSBS Biak, setelah klub ini musim depan berlaga di Liga 1. Ini profil eks pemain Real Madrid dan Juventus.


Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

3 hari lalu

Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe berpose dengan sejumlah trofi saat melakukan selebrasi usai memenangkan Liga Prancis Ligue 1 usai kalahkan Toulouse di Parc des Princes, Paris, 13 Mei 2024. REUTERS/Benoit Tessier
Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.


Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

3 hari lalu

Bek tengah Manchester United, Raphael Varane. REUTERS/Carl Recine |
Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

Bek asal Prancis Raphael Varane mengumumkan bakal meninggalkan Manchester United (MU) setelah kontraknya habis di akhir musim ini.


Final Liga Champions 2023-2024: Begini Perbandingan Kekuatan Borussia Dortmund dan Real Madrid

4 hari lalu

Trofi dan Logo Liga Champions. (uefa)
Final Liga Champions 2023-2024: Begini Perbandingan Kekuatan Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan bertemu di babak final Liga Champions 2023-2024 di Wembley pada 2 Juni WIB.


Daftar Trofi Kylian Mbappe Bersama PSG, Jadi Raja Kompetisi Domestik

5 hari lalu

Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe berpose dengan sejumlah trofi saat melakukan selebrasi usai memenangkan Liga Prancis Ligue 1 usai kalahkan Toulouse di Parc des Princes, Paris, 13 Mei 2024. REUTERS/Benoit Tessier
Daftar Trofi Kylian Mbappe Bersama PSG, Jadi Raja Kompetisi Domestik

Kylian Mbappe meraih berbagai gelar individu maupun tim selama tujuh musim membela PSG.


Rekor Pertemuan Borussia Dortmund vs Real Madrid Jelang Final Liga Champions 2023-2024

5 hari lalu

Trofi dan Logo Liga Champions. (uefa)
Rekor Pertemuan Borussia Dortmund vs Real Madrid Jelang Final Liga Champions 2023-2024

Pertandingan final Liga Champions 2023-2024 akan mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid. Simak rekor head-to-head kedua tim.