Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bursa Transfer Liga 1: Setelah Evan Dimas dan Gian Zola, PSIS Semarang Kembali Lepas 3 Pemain

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
PSIS Semarang.
PSIS Semarang.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  PSIS Semarang resmi melepas tiga pemain pada bursa transfer jelang bergulirnya Liga 1 musim kompetisi 2024-2025.

Dikutip dari laman resmi klub, Rabu, ketiga pemain yang dilepas PSIS Semarang adalah Aqsha Saniskara, Eka Febri, dan Adithya Jorry.

CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi menjelaskan pihaknya memutuskan untuk melepas tiga pemain tersebut berdasarkan hasil evaluasi tim pelatih.

"Kami mengakhiri kerja sama karena evaluasi tim pelatih dan supaya ketiga pemain ini bisa mendapatkan jam terbang baru di klub lain dan sebelum kami lepas kami juga sudah pastikan bahwa ketiganya sudah benar-benar sembuh dari cedera yang mereka alami dan musim lalu juga sudah kami pinjamkan," ungkap Yoyok.

Musim lalu ketiga pemain tersebut telah dipinjamkan oleh PSIS ke klub lain seperti Aqsha dan Jorry ke Persik Kendal serta Eka Febri yang dipinjamkan ke Persipa Pati pasca-ketiganya dirawat secara penuh oleh PSIS ketika mengalami cedera.

Selain Eka, Aqsha dan Adithya, sebelumnya Laskar Mahesa Jenar telah melepaskan dua pemain berpengalaman yaitu Evan Dimas Darmono dan Gian Zola Nasrullah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain melepas beberapa pemain, PSIS Semarang juga memastikan akan kembali menggunakan jasa pelatih asing Gilbert Agius untuk mengarungi kompetisi Liga 1 Indonesia 2024/25.

Pada pekan lalu pelatih asal Malta ini diberikan perpanjang kontrak hingga satu musim ke depan dan jabatannya menjadi manager coach, tidak hanya head coach di tim.

"Semoga dengan diperpanjangnya kontrak coach Gilbert dapat membawa PSIS lebih baik karena selama satu setengah musim manajemen menganggap Gilbert mampu membawa PSIS lebih berkarakter dalam bermain," jelas Yoyok.

Pada musim ini, PSIS Semarang menunjukkan peningkatan performa di banding musim sebelumnya dengan nyaris lolos ke Championship Series dengan menempati peringkat keenam klasemen akhir Liga 1 Indonesia Regular Series 2023/24.

Pilihan Editor: Sempat Berobat ke Rumah Sakit, Shin Tae-yong Alami Gejala Flu Jelang Laga Timnas Indonesia vs Irak

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kuota Pemain Asing Liga 1 2024-2025 Akan Ditentukan setelah RUPS PSSI

21 jam lalu

Anggota Komite Eksekutif (Exco) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Arya Sinulingga memberikan keterangan kepada wartawan usai menghadiri acara PSSI Pers di Jakarta, Selasa, 6 Februari 2024. ANTARA/Aloysius Lewokeda
Kuota Pemain Asing Liga 1 2024-2025 Akan Ditentukan setelah RUPS PSSI

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga memastikan bahwa aturan pemain asing untuk setiap klub Liga 1 Indonesia 2024-2025 belum ada keputusan final.


Klub Liga 1 Arema FC Perkenalkan Pelatih Baru: Joel Cornelli asal Brasil

1 hari lalu

Joel Cornell. (Instagram/@cornelli5joel)
Klub Liga 1 Arema FC Perkenalkan Pelatih Baru: Joel Cornelli asal Brasil

Manajemen Arema FC memperkenalkan pelatih kepala baru asal Brasil, Joel Cornelli, untuk mengarungi Liga 1 2024-2025.


6 Fakta Wasit Asing di Liga 1, Salah Satunya Digunakan dalam Beberapa Pertandingan

1 hari lalu

Kathryn Nesbitt merupakan salah satu asisten wasit dalam ajang Piala Dunia 2022. Perempuan asal Amerika Serikat itu biasa bertugas di laga-laga Major Soccer League (MLS), liga sepak bola profesional Amerika Serikat dan Kanada. Pada Desember 2021, Nesbitt terpilih sebagai perempuan pertama yang ikut memimpin pertandingan kejuaraan di sepak bola profesional pria di Amerika Utara. Uniknya, Kathryn Nesbitt sendiri seorang ahli kimia analitik bahkan mengantongi ijazah doktoral di bidang kimia. Dok: Professional Referee Organization
6 Fakta Wasit Asing di Liga 1, Salah Satunya Digunakan dalam Beberapa Pertandingan

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan akan menggunakan jasa wasit asing dalam beberapa pertandingan di Liga 1.


Bursa Transfer Liga 1 2024-2025: Barito Putera Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

1 hari lalu

Logo Barito Putera.
Bursa Transfer Liga 1 2024-2025: Barito Putera Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Barito Putera memperkuat pertahanannya untuk menyambut Liga 1 musim 2024/2025 dengan merekrut dua pemain baru, yakni Satria Tama dan Novan Sasongko.


Berita Bursa Transfer Liga 1: Semen Padang FC Rekrut 11 Pemain Baru Jelang Kompetisi Musim Depan

3 hari lalu

Proses perbaikan Lapangan Sepak Bola Haji Agus Salim agar memenuhi standar AFC. Lapangan tersebut akan menjadi home base Semen Padang FC pada Liga 1 musim 2024/2025. Foto TEMPO/Fachri Hamzah.
Berita Bursa Transfer Liga 1: Semen Padang FC Rekrut 11 Pemain Baru Jelang Kompetisi Musim Depan

Semen Padang FC saat ini telah memiliki 18 pemain untuk persiapan mengarungi Liga 1 musim 2024-2025.


LIB Tetapkan Kontrak Khusus Pelatih Klub Liga 1, Wajib Lepas Pemain ke Timnas Indonesia

5 hari lalu

Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis, 20 Juni 2024. TEMPO/Randy
LIB Tetapkan Kontrak Khusus Pelatih Klub Liga 1, Wajib Lepas Pemain ke Timnas Indonesia

Direktur PT LIB Ferry Paulus meminta klub Liga 1 memastikan pelatih yang akan dikontrak mulai musim depan harus bisa mematuhi peraturan tersebut.


Semen Padang Percepat Renovasi Stadion Haji Agus Salim untuk Laga Kandang Liga 1 Musim Depan

5 hari lalu

Proses perbaikan Lapangan Sepak Bola Haji Agus Salim agar memenuhi standar AFC. Lapangan tersebut akan menjadi home base Semen Padang FC pada Liga 1 musim 2024/2025. Foto TEMPO/Fachri Hamzah.
Semen Padang Percepat Renovasi Stadion Haji Agus Salim untuk Laga Kandang Liga 1 Musim Depan

Manajemen Semen Padang mempercepat renovasi Stadion GOR Haji Agus Salim (GHAS) menjelang bergulirnya Liga 1. Tim ini berstatus tim promosi.


Liga 1 Tak Libur, PSSI Berpeluang Kirim Tim Lapis Dua ke Piala AFF 2024

5 hari lalu

Dari kiri ke kanan: Ketua Badan Tim Nasional Sumardji, Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi, Direktur PT Liga Indonesia Baru Ferry Paulus, Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Anggota Komite Eksekutif PSSI Arya Sinulingga dalam sesi jumpa pers di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis, 20 Juni 2024. TEMPO/Randy
Liga 1 Tak Libur, PSSI Berpeluang Kirim Tim Lapis Dua ke Piala AFF 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjadikan Piala AFF 2024 sebagai sasaran antara untuk SEA Games 2025.


Liga 1 2024-2025 Mulai Digelar 9 Agustus, Format Championship Series Dihapuskan

5 hari lalu

Dari kiri ke kanan: Ketua Badan Tim Nasional Sumardji, Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi, Direktur PT Liga Indonesia Baru Ferry Paulus, Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Anggota Komite Eksekutif PSSI Arya Sinulingga dalam sesi jumpa pers di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis, 20 Juni 2024. TEMPO/Randy
Liga 1 2024-2025 Mulai Digelar 9 Agustus, Format Championship Series Dihapuskan

Direktur PT LIB Ferry Paulus mengungkapkan alasan format Championship Series dihapus untuk Liga 1 musim 2024-2025.


Persebaya Surabaya Berikan Tiket Terusan Selama Semusim untuk Orang Tua yang Anaknya Lahir pada 18 Juni 2024

7 hari lalu

Persebaya Surabaya.
Persebaya Surabaya Berikan Tiket Terusan Selama Semusim untuk Orang Tua yang Anaknya Lahir pada 18 Juni 2024

Manajemen Persebaya Surabaya memberikan tiket terusan selama satu musim untuk orang tua yang anaknya lahir pada 18 Juni 2024.