Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Keempat: Barcelona vs Valladolid 7-0, Atletico Madrid Menang

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Barcelona, Joao Cancelo berselebrasi dengan Raphinha. REUTERS
Pemain Barcelona, Joao Cancelo berselebrasi dengan Raphinha. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Torehan tiga gol (hattrick) dari penyerang sayap Raphinha membawa Barcelona menundukkan tim tamu Real Valladolid dengan skor 7-0 pada pertandingan pekan keempat Liga Spanyol di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Barcelona, Sabtu malam WIB, 31 Agustus 2024.

Raphinha melesakkan gol-golnya pada menit ke-20, 64 dan 72. Sementara empat gol lain dibuat Robert Lewandowski (24'), Jules Kounde (45+2'), Dani Olmo (82') dan Ferran Torres (85').

Hasil pertandingan tersebut membuat Barcelona memimpin klasemen sementara La Liga 2024-2025 dengan catatan sempurna 12 poin dari empat pertandingan. Adapun Valladolid bertengger di peringkat ke-12.

Barcelona yang turun dengan formasi 4-3-3 mampu membuat pertahanan Valladolid goyah sejak awal laga.

Namun, gol baru datang pada menit ke-20 di mana Raphinha mengeksekusi dengan baik operan Pau Cubarsi.

Empat menit berikutnya, giliran Robert Leandowski yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-24 memanfaatkan umpan Lamine Yamal. Jules Kounde lalu melesakkan gol pada menit ke-45+2 yang membuat Barcelona unggul 3-0 pada babak pertama.

Pada paruh kedua laga, tepatnya menit ke-64, Raphinha kembali membuat gol dengan "assist" dari Robert Lewandowski.

Tiga gol terakhir kemudian datang pada menit ke-72, 82 dan 85 masing-masing diciptakan oleh Raphinha (assist dari Lewandowski), Daniel "Dani" Olmo (assist dari Ferran Torres) dan dan Ferran Torres (assist dari Raphinha).

Bagi Dani Olmo, itu menjadi gol keduanya bagi Barcelona secara beruntun setelah mencatatkan debut dan gol pada pertandingan versus Rayo Vallecano, Selasa lalu.

Laga melawan Valladolid pun membuat penyerang Barcelona Robert Lewandowski menjadi pencetak gol terbanyak sementara di La Liga 2024-2025 dan rekan seklubnya yang baru berumur 17 tahun Lamine Yamal menjadi pemberi assist terbanyak sementara di liga yakni empat assist.

Berikutnya, di La Liga 2024-2025, Barcelona yang berstatus tim tandang akan menghadapi Girona pada 15 September 2024, malam WIB.

Atletico Madrid Menang

Atletico Madrid membutuhkan gol menit akhir yang dicetak Angel Correa (90+2') untuk dapat mengalahkan tuan rumah Athletic Bilbao dengan skor 1-0 pada lanjutan La Liga Spanyol, Minggu dinihari.

Pada pertandingan yang digelar di Stadion San Mames, kandang Athletic Bilbao, Atletico Madrid terus berupaya menjebol gawang lawan sejak menit pertama.

Untuk itu, pelatih Atletico Diego Simeone menurunkan nama-nama anyar seperti Julian Alvarez dan Conor Gallagher masuk dalam XI pertama.

Sementara di kubu tuan rumah, Athletic Bilbao memainkan pemain-pemain andalan termasuk dua bersaudara Inaki dan Nico Williams.

Dengan komposisi pemain demikian, baik Atletico maupun Bilbao kesulitan dalam menembus tebalnya dinding masing-masing.

Stastistik menunjukkan, persentase penguasaan bola antara Bilbao dan Atletico Madrid masing-masing 53 dan 47 persen sepanjang pertandingan.

Kedua tim juga sama-sama melepaskan total enam tembakan selama 90 menit permainan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Melihat timnya buntu, pelatih Atletico Madrid Diego Simeone memasukkan Angel Correa pada menit ke-88 untuk menggantikan Koke.

Keputusan itu terbukti tepat karena Correa menjadi pemain yang melesakkan satu-satunya gol pada laga tersebut tepatnya empat ment , berkat assist dari Alexander Sorloth. Atletico pun menang 1-0 atas Real Valldoilid.

Tiga angka dari markas Athletic Bilbao membuat Atletico Madrid menduduki peringkat kedua klasemen sementara Liga Spanyol dengan mengoleksi delapan poin dari 12 laga.

Adapun Athletic Bilbao bertengger di posisi ke-11 klasemen sementara dengan 12 poin dari empat pertandingan.

Selanjutnya: Rekap hasil, jadwal, dan klasemen Liga Spanyol

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Penyerang Valencia Rafa Mir Ditangkap Polisi karena Diduga Melakukan Pelecehan Seksual

6 hari lalu

Pemain Sevilla, Rafa Mir saat bertanding melawan Barcelona dalam Liga Spanyol di Ramon Sanchez Pizjuan, Seville, Spanyol, 21 Desember 2021. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Penyerang Valencia Rafa Mir Ditangkap Polisi karena Diduga Melakukan Pelecehan Seksual

Klub Liga Spanyol itu menyatakan bahwa mereka mengetahui penangkapan Rafa Mir dan akan bekerja sama dengan pihak pengadilan.


Setelah Barcelona, Praha Terapkan Aturan Ketat Bagi Persewaan Liburan ala Airbnb

7 hari lalu

Kota Praha, di Republik Ceko menempati posisi kelima tempat wisata pilihan Trip Advisor 2015. Di kota yang bernuansa budaya bohemia dan negeri dongeng ini turis dapat menjelajahi keindahan arsitektur kota lama.  JTB Photo/UIG via Getty Images
Setelah Barcelona, Praha Terapkan Aturan Ketat Bagi Persewaan Liburan ala Airbnb

London, Edinburgh, Dublin, Amsterdam, dan Paris sebelumnya telah menindak tegas persewaan liburan. Kini giliran Praha.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Keempat: Real Madrid vs Real Betis 2-0, Kylian Mbappe Borong Kedua Gol

8 hari lalu

Pemain Real Madrid Kylian Mbappe. REUTERS/Nacho Doce
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Keempat: Real Madrid vs Real Betis 2-0, Kylian Mbappe Borong Kedua Gol

Kylian Mbappe akhirnya mencetak gol buat Real Madrid, dua sekaligus, saat mengalahkan Real Betis 2-0 di pekan keempat Liga Spanyol.


Prediksi Real Madrid vs Real Betis di Pekan Keempat Liga Spanyol: Jadwal, H2H, Perkiraan Pemain

9 hari lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior berduel dengan pemain RCD Mallorca Samu Costa dalam pertandingan Liga Spanyol di Stadion Mallorca Son Moix, Palma de Mallorca, 19 Agustus 2024. REUTERS/Nacho Doce
Prediksi Real Madrid vs Real Betis di Pekan Keempat Liga Spanyol: Jadwal, H2H, Perkiraan Pemain

Pertandingan Real Madrid vs Real Betis akan hadir pada pekan keempat Liga Spanyol 2024-2025. Simak prediksinya.


Jadwal Bola Malam Ini, Minggu 1 September 2024: Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia; Juga Ada Timnas Indonesia U-20

9 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. REUTERS/Yves Herman
Jadwal Bola Malam Ini, Minggu 1 September 2024: Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia; Juga Ada Timnas Indonesia U-20

Jadwal bola Minggu malam ini, 1 September 2024, menampilkan Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, Liga Prancis, dan Timnas Indonesia.


Girona Bakal Hadapi Tim-tim Kuat di Liga Champions, Begini Komentar Pelatih Michel

11 hari lalu

Pelatih Girona, Michel. REUTERS
Girona Bakal Hadapi Tim-tim Kuat di Liga Champions, Begini Komentar Pelatih Michel

Pelatih Michel mengomentari hasil undian Liga Champions setelah Girona memetik kemenangan pertamanya di Liga Spanyol dengan mengalahkan Osasuna 4-0.


Real Madrid di Urutan Kelima Klasemen Liga Spanyol Pekan Ketiga, Carlo Ancelotti Tekankan Timnya Harus Pulih Cepat

11 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid di Urutan Kelima Klasemen Liga Spanyol Pekan Ketiga, Carlo Ancelotti Tekankan Timnya Harus Pulih Cepat

Real Madrid ditahan imbang Las Palmas pada pekan ketiga Liga Spanyol, membuat mereka terpaut empat poin dari Barcelona yang berada di puncak klasemen.


Rekap Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Spanyol Pekan Ketiga: Real Madrid Ditahan Las Palmas 1-1, Vinicius Jr Jadi Penyelamat

11 hari lalu

Pemain Real Madrid Rodrygo dan Vinicius Junior saat berselebrasi. REUTERS/Juan Medina
Rekap Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Spanyol Pekan Ketiga: Real Madrid Ditahan Las Palmas 1-1, Vinicius Jr Jadi Penyelamat

Real Madrid bermain imbang 1-1 di kandang tim gurem Las Palmas dalam pertandingan Liga Spanyol pekan ketiga.


Keuangan Masih Seret, 6 Rekrutan Barcelona Musim Lalu Tinggal 1 yang Masih Bertahan

12 hari lalu

Ekspresi pemain FC Barcelona Inigo Martinez saat pemain AS Monaco mencetak gol dalam pertandingan Trofi Joan Gamper di Estadi Olimpic Lluis Companys, Barcelona, 13 Agustus 2024. REUTERS/Bruna Casas
Keuangan Masih Seret, 6 Rekrutan Barcelona Musim Lalu Tinggal 1 yang Masih Bertahan

Kondisi keuangan yang belum pulih, membuat Barcelona harus putar otak agar dapat memenuhi kebutuhan mereka di bursa transfer.


Prediksi Las Palmas vs Real Madrid di Liga Spanyol Malam Ini: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

12 hari lalu

Ekspresi pemain Real Madrid Vinicius Junior dan Rodrygo usai gagal mencetak gol ke gawang Mallorca dalam pertandingan Liga Spanyol di Stadion Mallorca Son Moix, Palma de Mallorca, 19 Agustus 2024. Real Madrid hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Mallorca. REUTERS/Nacho Doce
Prediksi Las Palmas vs Real Madrid di Liga Spanyol Malam Ini: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Duel Las Palmas vs Real Madrid akan terjadi pada pekan ketiga La Liga Spanyol 2024-2025. Mengapa Real Madrid diprediksi bisa menang mudah?