Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Diego Simeone Incar Tiga Pemain Liga Inggris  

image-gnews
Pesepak bola Chelsea Fernando Torres. AP/Alastair Grant
Pesepak bola Chelsea Fernando Torres. AP/Alastair Grant
Iklan

TEMPO.CO, Madrid - Kedatangan Mario Manzukic ke Atletico Madrid belum membuat tenang pelatih Diego Simeone. Juara bertahan Liga Spanyol ini masih ingin mencari pemain depan yang akan mendampingi penyerang asal Bayern Munchen itu dalam mengarungi musim kompetisi 2014-2015.

Tiga nama muncul dalam pencarian Simeone pada bursa transfer musim panas kali ini. Pelatih asal Argentina ini ternyata tertarik pada tiga pemain yang merumput di Liga Inggris. Pemain Arsenal Santi Carzola dan penyerang Manchester United Javier Hernandez menjadi incarannya. Terakhir, Atletico ingin mendatangkan kembali Fernando Torres ke Stadion Vincente Calderon.

"Saya sudah bicara dengan manajemen dan bukan mustahil bisa mendatangkan mereka," kata Simeone, Kamis, 31 Juli 2014. Selama jendela transfer belum berakhir, dia melanjutkan, semua kemungkinan masih bisa terjadi.

Dengan modal sebesar 55 juta pound sterling hasil dari penjualan Diego Costa dan Filipe Luis, Atletico berpeluang menambah amunisi pemain. Pilihan terhadap Cazorla bukan tanpa alasan. Pada awal Juli kemarin, Arsenal sempat melego Cazorla seharga 15 juta pound. Kehadiran Alexis Sanchez secara tidak langsung akan membuat persaingan lini tengah Arsenal makin ketat.

Peluang memulangkan Torres ke klub lamanya terbuka lebar. Hingga kini Chelsea belum juga terpuaskan dengan kinerja Torres yang didatangkan dengan harga 50 juta pound dari Liverpool. Di sisi lain, Chelsea juga terancam dengan aturan penggunaan pemain asing yang melebihi kuota. Dua situasi ini yang menjadi nilai tambah bagi Atletico untuk mendapatkan pemain incarannya. (Baca juga: Atletico Madrid Dililit Utang yang Menggunung)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Begitu juga dengan Hernandez yang harus bersaing ketat dengan rekan-rekannya di Manchester United. Sepanjang tur pramusim MU di Amerika Serikat, Manajer Louis van Gaal tampaknya lebih tertarik memakai dua penyerang. Sejauh ini ada empat pemain, yaitu Wayne Rooney, Robin van Persie, Danny Welback, dan Wilfried Zaha, yang kerap menjadi pilihan utama Van Gaal.

Ihwal masa depannya di United, Hernandez yang akrab disapa Chicharito mengaku tak mau berandai-andai. "Hanya Tuhan yang tahu masa depan saya," katanya. Namun pemain asal Meksiko ini mengatakan siap bersaing dan tidak takut memperebutkan tempat utama di United.

Sejauh ini United belum menunjukkan tanda-tanda akan menjual salah satu penyerangnya. Van Gaal menuturkan saat ini Chicharito masih berseragam The Reds Devil.

DAILY STAR | GUARDIAN | ADITYA BUDIMAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mantan Pemain Manchester United Jesse Lingard Bergabung ke Klub Korea Selatan FC Seoul

48 hari lalu

Jesse Lingard. ANTARA/Fikri Yusuf
Mantan Pemain Manchester United Jesse Lingard Bergabung ke Klub Korea Selatan FC Seoul

Mantan pemain Manchester United Jesse Lingard resmi bergabung dengan klub Liga Korea Selatan, FC Seoul.


10 Pembelian Termahal di Bursa Transfer Januari 2024

53 hari lalu

Pemain baru Barcelona, Vitor Roque di Ciutat Esportiva Joan Gamper, Barcelona, Spanyol, 5 Januari 2024. REUTERS/Bruna Casas
10 Pembelian Termahal di Bursa Transfer Januari 2024

Bursa transfer musim dingin atau bursa transfer Januari 2024 telah berakhir pada 1 Februari lalu. Ini daftar 10 pemain termahal.


Daftar Pemain Pindah di Bursa Transfer Januari 2024, Victor Osimhen Jadi ke Liga Inggris?

55 hari lalu

Victor Osimhen dari Napoli berpose usai meraih penghargaan pemain terbaik dalam acara Grand Gala of Football Asosiasi Pesepakbola Italia 2023 di Superstudio Maxi, Milan, Itali, 5 Desember 2023. REUTERS/Claudia Greco
Daftar Pemain Pindah di Bursa Transfer Januari 2024, Victor Osimhen Jadi ke Liga Inggris?

Klub-klub Liga Inggris membukukan pengeluaran terbanyak sebesar Rp 46,63 triliun untuk belanja pemain sepanjang 2023.


Manchester United Incar Dua Penyerang Belanda di Bursa Transfer Musim Dingin

22 Januari 2024

Pemain Liverpool Virgil van Dijk berduel dengan pemain Ajax Amsterdam Brian Brobbey dalam pertandingan Grup A Liga Champions di Johan Cruijff Arena, Amsterdam, 27 Oktober 2022. REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Manchester United Incar Dua Penyerang Belanda di Bursa Transfer Musim Dingin

Manchester United sudah mempertimbangkan untuk merekrut Brian Brobbey sejak musim panas lalu.


Manchester United Kaji Peminjaman Pemain di Bursa Transfer Januari 2024

10 Januari 2024

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Manchester United Kaji Peminjaman Pemain di Bursa Transfer Januari 2024

Erik ten Hag terpaksa menurunkan pemain cadangan saat Manchester United mengalahkan Wigan Athletic di putaran ketiga Piala FA.


Bursa Transfer: Tottenham Hotspur Umumkan Kedatangan Timo Werner, Dipinjam dari Leipzig

10 Januari 2024

Timo Werner. REUTERS
Bursa Transfer: Tottenham Hotspur Umumkan Kedatangan Timo Werner, Dipinjam dari Leipzig

Klub Liga Premier Inggris, Tottenham Hotspur, mengumumkan kedatangan Timo Werner sebagai pemain pinjaman dari klub Jerman RB Leipzig.


Bursa Transfer: Timo Werner Dikabarkan Setuju Bergabung dengan Tottenham Hotspur

6 Januari 2024

Timo Werner. REUTERS
Bursa Transfer: Timo Werner Dikabarkan Setuju Bergabung dengan Tottenham Hotspur

Pemain RB Leipzig Timo Werner dikabarkan telah setuju kembali ke Liga Inggris untuk memperkuat Tottenham Hotspur.


2 Berita Bursa Transfer Liga Italia: Inter Milan Dapatkan Tajon Buchanan, Napoli Datangkan Pasquale Mazzocchi

6 Januari 2024

Pemain Kanada Tajon Buchanan berduel dengan pemain Belgia Tobias Alderweireld pada laga Grup F antara Belgia vs Kanada di Stadion Ahmad Bin Ali, Al Rayyan, Qatar, 23 November 2022. REUTERS/Molly Darlington
2 Berita Bursa Transfer Liga Italia: Inter Milan Dapatkan Tajon Buchanan, Napoli Datangkan Pasquale Mazzocchi

Berita bursa transfer Liga Italia pada Sabtu, 6 Januari 2023: Inter Milan dan Napoli mendapatkan pemain baru.


Kylian Mbappe Dikabarkan Segera Putuskan akan Bermain di Mana Musim Depan

5 Januari 2024

Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe melakukan selebrasi usai mencetak gol ke RC Lens di Parc des Princes, Paris, 27 Agustus 2023. REUTERS/Benoit Tessier
Kylian Mbappe Dikabarkan Segera Putuskan akan Bermain di Mana Musim Depan

Real Madrid berharap Kylian Mbappe cepat mengambil keputusan tentang masa depannya.


Manchester United Incar Pemain Crystal Palace Michael Olise sebagai Rekrutan Pertama di Era Jim Ratcliffe

4 Januari 2024

Michael Olise. REUTERS/Hannah Mckay
Manchester United Incar Pemain Crystal Palace Michael Olise sebagai Rekrutan Pertama di Era Jim Ratcliffe

Manchester United memandang Michael Olise dapat membantu merevitalisasi serangan mereka yang berkinerja buruk.