Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jangan Takut Stres, Kata Laurent Blanc

Editor

Hari prasetyo

image-gnews
Laurent Blanc.  REUTERS/Ralph Orlowski
Laurent Blanc. REUTERS/Ralph Orlowski
Iklan

TEMPO.CO, London - Manajer Paris St-Germain, Laurent Blanc, 49, mengatakan para pemainnya telah menampilkan permainan yang luar biasa untuk menyingkirkan Chelsea pada babak 16 besar Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, dinihari tadi, Kamis, 12 Maret 2015.

Juara bertahan Liga 1 Prancis ini dua kali ketinggalan sebelum bangkit untuk menyamakan skor 2-2 setelah melewati babak perpanjangan waktu dan maju ke babak perempat final berkat keunggulan gol di kandang lawan dalam skor agregat 3-3 (1-1 di Paris).

PSG main 90 menit tanpa penyerang Zlatan Ibrahimovic setelah ia dikeluarkan wasit karena melakukan pelanggaran keras terhadap Oscar. “Para pemain menampilkan permainan luar biasa dari start sampai finis,” kata Blanc. “Jika Anda menganalisa dua pertandingan kami, adalah adil dan pantas buat PSG untuk lolos.”

Mantan bek tengah tim nasional Prancis ketika memenangi Piala Dunia 1998 itu mengatakan mereka berusaha menguasai bola lebih sering dibandingkan dengan Chelsea dan menciptakan peluang lebih banyak. “Saya sangat terkejut dengan bagaimana tenangnya timku meski harus bermain dengan 10 orang melawan 11,” kata Blanc.

PSG pantas lolos ke babak perempat final Liga Champions 2014-2015 setelah mengimbangi tuan rumah Chelsea 2-2 sampai babak perpanjangan waktu di Stamford Bridge.

Bertindak sebagai tim tuan rumah, Chelsea yang sukses “mencuri” satu gol di partai tandang ketika menahan PSG 1-1 di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, pada pertandingan pertemuan pertama babak 16 besar bermain jelek.

Chelsea bermain dengan kesan tertahan-tahan, tidak lepas, dan tampil dengan penuh rasa kebebasan serta percaya diri. Mereka bermain secara negatif justru setelah mendapat keuntungan pada awal pertandingan. Hal itu terjadi setelah mendadak ujung tombak PSG, Zlatan Ibrahimovic, langsung diganjar kartu merah setelah mengganjal gelandang Chelsea, Oscar.

Chelsea tampil memalukan bila mengingat kualitas para pemain yang mereksa miliki, dari ujung tombak anyar, Diego Costa, sampai bomber kawakan yang diturunkan pada menit ke-90, Didier Drogba.

Cesc Fabregas, pemain yang disanjung-sanjung menemukan bentuk permainan terbaiknya di Liga Primer Inggris musim ini dan dijuki sebagai raja assist –umpan akurat yang menghasilkan gol-, kalah jauh dari para penjaga lini tengah PSG yaitu Marco Verratti, Blaise Matuidi, dan Thiago Motta.

Ini sebuah drama pertarungan dengan ketegangan tinggi di Stamford Bridge. Dan, pemenangnya adalah PSG yang harus kehilangan Ibrahimovic, pada awal pertandingan karena langsung mendapat kartu merah setelah menjatuhkan Oscar pada menit ke-31, kena hukuman penalti, dan ketinggalan 1-2 dalam babak perpanjangan waktu.

PSG berhasil membalas dendam atas kekalahan mereka dari lawan yang sama pada babak perempat final musim lalu.

Khusus buat bek dan gelandang bertahan asal Brasil, David Luiz, ini adalah sebuah momen yang luar biasa. Musim lalu, Luiz berjuang untuk Mourinho dan pasukannya. Ia kemudian “dibuang” oleh Mourinho ke PSG dan pagi ini, pemain berambut gondrong ini ikut menyelamatkan PSG pada menit-menit yang kritis.

Dalam kedudukan 3-3 sampai perpanjangan waktu, PSG yang berhak maju ke perempat final karena keunggulan gol di kandang lawan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

PSG bermain luar biasa meski harus tampil dengan 10 orang sejak awal babak pertama. Tamu dari Prancis ini mampu memaksa Chelsea bermain 2-2 sampai babak perpanjangan waktu.

Hal itu terjadi setelah bek PSG, Thiago Silva membayar kesalahannya menyentuh bola dengan tangan di dalam kotak penalti timnya yang menyebabkan gelandang Chelsea, Eden Hazard, mengeksekusi hadiah penalti dengan baik pada menit ke-96.

Pada menit ke-114 dalam babak kedua perpanjangan waktu, tandukan keras Silva setelah menerima umpan silang dari Thiago Mota berhasil membobol gawang Chelsea. Kedudukan menjadi 2-2 dan 3-3 secara keseluruhan dalam dua kali pertemuan.

Sebelumnya, hanya bermain dengan 10 orang, PSG memaksa Chelsea bermain sampai babak perpanjangan waktu setelah kedudukan 1-1 sampai injury time berakhir, menit ke-92.

Tuan rumah sempat gembira setelah bek tengah Chelsea, Gary Cahill, membobol gawang PSG pada menit ke-81 dengan memanfaatkan kemelut yang terjadi setelah terjadi tendangan penjuru untuk Chelsea. Tapi, empat menit kemudian, mantan bek dan gelandang bertahan Chelsea, Luiz, ganti membobol gawang tim asuhan Mourinho sehingga kedudukan menjadi 1-1. Tandukan Luiz memanfaatkan umpan dari Ezequiel Lavessi berhasil membobol gawang kiper Thibaut Courtois.

Dengan demikian skor sementara dalam dua pertandingan mereka menjadi 2-2. Pertandingan berkembang menjadi menegangkan setelah melewati waktu normal 90 menit.Susunan pemain:

Chelsea: Courtois; Ivanovic, Cahill, Terry, Azpilicueta; Matic, Fabregas; Ramires, Oscar, Hazard; Costa

Cadangan: Cech, Filipe Luis, Zouma, Willian, Drogba, Remy, Cuadrado

PSG: Sirigu; Marquinhos, David Luiz, Silva, Maxwell; Matuidi, Motta, Verratti; Cavani, Ibrahimovic, Pastore

Cadangan: Douchez, Camara, Bahebeck, Digne, Van der Wiel, Rabiot

Wasit: B. Kuipers (Belanda)

ESPN | GUARDIAN | BBC | HARI PRASETYO 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

10 jam lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.


Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

18 jam lalu

Pemain PSG Kylian Mbappe melakukan selebrasi usai mengalahkan Barcelona pada leg kedua perempat final Liga Champions, 17 April 2024. REUTERS/Juan Medina
Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.


Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

21 jam lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.


Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

21 jam lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.


Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

21 jam lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior mencetak gol penalti ke gawang Bayern Munchen di leg pertama semifinal Liga Champions, 30 April 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.


Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

22 jam lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.


Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

22 jam lalu

Pemain Real Madrid, Vinicius Junior. REUTERS/Isabel Infantes
Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.


Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

1 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.


Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

1 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena pada Rabu dinihari.


3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

1 hari lalu

Pemandangan umum trofi Liga Champions beserta hasil pengundian perempat final di layar lebar di UEFA Headquarters, Nyon, Swiss, 15 Maret 2024. EUTERS/Denis Balibouse
3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

Pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munchen vs Real Madrid akan digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu dinihari.