Maurizio Sarri Menghitung Hari: 2 Laga Penentu Nasib di Chelsea

Reporter

Irfan Budiman

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 20 Februari 2019 13:27 WIB

Maurizio Sarri. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah Chelsea dikalahkan Manchester United 0-2 dalam lanjutan Liga Inggris, Senin malam lalu, nasib kedua pelatih tim tersebut seperti menuju ke arah bertolak belakang.

Di satu sisi, Ole Gunnar Solskjaer makin mengukuhkan langkahnya menuju manajer tetap Manchester United. Kemenangan 2-0 atas Chelsea, sang tuan rumah, membuat United melangkah ke babak perempat final melawan Wolverhampton Wanderers, pertengahan Maret mendatang.

Baca: Pemain Senior Chelsea Rapat, Maurizio Sarri Siap Digulingkan

Di samping itu, Setan Merah kini berada di posisi ke-4, yang tak lain tiket untuk main di Liga Champions musim mendatang. Solskjaer pun makin dekat dengan kursi manajer tetap United.

Sebaliknya, cerita buruk menimpa tuan rumah, dan tentu saja sang bos di lapangan, Maurizio Sarri. Mereka tidak saja tersingkir dari Piala FA, tapi juga sudah kehilangan tempat di zona empat besar.

Posisinya sebagai manajer jelas kian terancam. Setelah dikoyak habis-habisan oleh Manchester City di Liga Primer dengan gol setengah lusin tanpa balas, kekalahan ini membuatnya kian terpojok.

Advertising
Advertising

Nasib Sarri—pelatih Italia yang sukses menangani Napoli—diibaratkan banyak orang tengah menghitung hari pemecatan belaka. Fan The Blues sudah jengkel setengah mati.

Baca: Zidane Mau Latih Chelsea, Asal 3 Sarat Ini Dipenuhi

Di Stamford Bridge, Senin malam, misalnya. Bukannya nyanyian kehebatan The Blues yang terdengar dari penonton, melainkan cemoohan yang ditujukan kepada pelatih yang belakangan ini jarang terlihat tersenyum. “Mereka tak tahu apa yang harus dilakukan,” demikian teriakan para penonton.

Di lapangan memang tidak ada lagi Sarri-ball yang sempat menghebohkan di awal-awal kedatangannya. Rumput Stamford Bridge lebih dikuasai permainan Setan Merah, yang tampil luar biasa.

Paul Pogba menjadi pemain yang sangat berpengaruh dalam pertandingan tersebut. Dia terlibat dalam dua gol yang dicetak pasukan Solskjaer ini.

Pertama, dia memberikan umpan dari sisi kanan Chelsea, yang kemudian disapu kepala Ander Herrera. Pada gol kedua, dia menjadi aktor yang sempurna. Dia mendapat bola di tengah lapangan, lalu mengoper ke Marcus Rashford di sisi kiri pertahanan Chelsea.

Saat Rashford yang memiliki kecepatan hebat menusuk lewat sayap, Pogba masuk ke kotak berbahaya tuan rumah. Bola umpan itu kemudian diselesaikan dengan sundulan yang merobek gawang Kepa Arrizabalaga.

“Seperti kembali melihat United lama. Di bawah Solskjaer, saya tidak bisa melihat pemain yang lebih hebat di Liga Primer selain Paul Pogba,” kata Phillip Neville, bekas pemain United.

Masalah besar bagi Sarri adalah membiarkan Pogba bergerak lincah tanpa satu pengawalan. Padahal dia pemain kunci United sejauh ini.

Selanjutnya: Kesalahan Sarri
<!--more-->

Banyak pengamat menyebut Sarri tak mau belajar dari pertandingan United melawan PSG di Liga Champions. Dalam laga yang menjadi kekalahan pertama Solskjaer itu, salah satunya akibat terkuncinya Pogba oleh Marquinhos.

Pemain Prancis itu tak bisa banyak beraksi. Bahkan dia pun akhirnya frustrasi dan hilang kesabaran. Pogba diusir wasit setelah mendapat kartu kuning kedua.

Baca: Maurizio Sarri Bela Diri, Simak Pernyataan Manajer Chelsea Ini

Semestinya Sarri belajar dari keberhasilan taktik Thomas Tuchel itu. Gelandang bertahan N’Golo Kante bisa melakukannya. Apalagi keduanya merupakan satu rekan di tim nasional Prancis, sama-sama telah mengetahui kelemahan dan kekuatan.

Alih-alih berharap begitu, Sarri bahkan tak menurunkan pemain yang menjadi kunci sukses keberhasilan Leicester dan Chelsea menjadi juara Liga Primer, dua-tiga musim lalu.

Namun Sarri tak melihat kesalahan dari taktiknya. "Kami sempat bingung di babak kedua, tapi saya pikir kami main bagus di babak pertama,” kata dia seusai pertandingan.

Satu yang disayangkannya, para pemainnya tidak menampilkan permainan yang lebih agresif. “Seharusnya kami memiliki determinasi dalam situasi di kotak sendiri, apalagi di daerah lawan. Bedanya di situ,” ujar dia. “Aksi individu pemain semestinya dikurangi.”

Baca: Hazard, Aktor Chelsea yang Terbelenggu Ditangani Sutradara Sarri

Apa mau dikata, nasi sudah menjadi bubur. Analisis itu tentu sudah tak berlaku. Yang jelas kini Sarri tinggal menghitung hari. Pemecatan bukanlah hal asing buat bos Chelsea, Roman Abramovich.

Namun soal itu, Sarri menganggap biasa saja. “Saya lebih peduli pada hasil pertandingan daripada fan kami. Tentu saja saya bisa mengerti kekecewaan mereka. Hasil ini tidak bagus. Kami tersingkir dari Piala FA."

Dia pun menyatakan tak takut dengan pemecatan yang akan dideritanya. “Tidak. Saya pernah ketakutan soal itu saat masih menangani tim di divisi dua Liga Italia,” kata dia. “Sekarang saya tak takut.”

Selanjutnya: Dua Laga Penting Penentu Nasib Sarri
<!--more-->

Bagi Sarri, pemecatan bukan masalah. Memperbaiki penampilan para pemainnya jauh lebih penting, terutama dalam hal determinasi dan agresivitas di lapangan. Dia pun yakin para pemain masih mendukungnya.

Baca: Ini Alasan Sarri Berkeras Pertahankan Gaya Permainan Chelsea

Penyelamatan di saat-saat akhir memang harus dilakukan oleh Sarri. Pada pekan ini, dia punya dua laga penting. Salah satunya laga 32 besar melawan Malmo di Stamford Bridge, Jumat dinihari WIB, 22 Februari 2019.

Satu yang ada di depan mata adalah Piala Liga yang akan digelar pada Ahad, 24 Februari. Namun ini juga sulit. Apalagi lawan mereka Manchester City, tim yang menghancurkan mereka dua pekan silam.

Hasil kedua laga tampaknya akan benar-benar menentukan nasib Maurizio Sarri.

DAILY MAIL | BBC | IRFAN B

Berita terkait

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

2 jam lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

3 jam lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

2 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

4 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

5 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya