Manchester United Vs Manchester City, Sane Cadangan Lagi

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Rabu, 24 April 2019 14:17 WIB

Pemain Manchester City Leroy Sane dihadang oleh sejumlah pemain Manchester United saat bertanding dalam Primer Liga Inggris di Etihad Stadium, Manchester, Inggris, 7 April 2018. (AP Photo/Matt Dunham)

TEMPO.CO, Jakarta - Leroy Sane diprediksi akan kembali menjadi pemain cadangan saat Manchester City menghadapi Manchester United pada laga pekan ke-35 Liga Inggris Kamis mendatang. Sane sudah kerap kehilangan tempatnya sebagai pemain utama Manchester City sejak Februari lalu.

Media Manchester Evening News menyebutkan bahwa Sane kemungkinan besar akan kembali menjadi pemain cadangan di Stadion Old Trafford. Belakangan, Manajer PepGuardiola tampak lebih suka menempatkan Raheem Sterling di sisi kiri timnya dengan memainkan Bernardo Silva di sisi kanan.

Dalam 18 laga terakhir, Sane hanya dua kali masuk dalam susunan 11 pemain utama Manchester City. Dua diantaranya pun di ajang Piala FA ketika mereka menundukkan Newport dan Swansea sementara satu lainnya pada laga kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Schalke.

Baca: Man Utd Vs Man City, Guardiola: Old Trafford Tak Lagi Angker

Padahal pada 16 laga sebelumnya dia 13 kali menjadi pilihan utama Guardiola. Produktivitasnya pun cukup lumayan dengan total telah menyumbangkan 15 gol dan 18 assist di semua kompetisi.

Media-media Inggris menyebutkan bahwa perubahan sikap Guardiola tersebut karena Sane terus enggan menandatangani kontrak baru bersama Manchester City. Kontraknya saat ini akan habis pada 2021 mendatang.

Advertising
Advertising

Namun rumor tersebut dibantah oleh Guardiola. Dia menyatakan bahwa jika masalahnya adalah kontrak maka dia tak akan memainkan Ilkay Gundogan yang kontraknya akan habis pada musim panas 2020.

"Gundogan tak akan bermain jika alasannya adalah itu (perpanjangan kontrak). Gundogan tinggal menyisakan kontrak satu tahun lagi dan tak mau memperpanjangnya jadi seharusnya dia tak akan bermain, tetapi kenyataannya dia mendapatkan kesempatan lebih ketimbang Kevin De Bruyne," kata Guardiola dalam konferensi pers menjelang laga kontra Man Utd.

Baca: Manchester United Vs Manchester City, Setan Merah Bermasalah

Guardiola menyatakan tersisihnya Sane dalam beberapa laga belakangan tak lebih karena persaingan di tubuh Manchester City yang ketat. Dia pun mengatakan bahwa Sane sudah mengetahui hal itu.

"Saya sudah menyatakan beberapa kali betapa pentingnya Leroy bagi kami baik di masa baik maupun buruk. Dia tahu alasan kenapa dia tak banyak bermain belakangan ini," ujar Guardiola.

"Kami sering berbicara dengan dia - baik diri saya sendiri maupun orang-orang saya - di luar dan di dalam lapangan dan kami ingin yang terbaik."

"Tentu saja ada kompetisi di antara para pemain dan dalam beberapa pertandingan tertentu kami membutuhkan dia, dan dalam pertandingan lainnya saya lebih memilih tipe pemain yang bisa membuat kami lebih banyak memiliki kontrol."

Baca juga: Prediksi Manchester United Vs Manchester City di Liga Inggris

"Tetapi kekaguman dan kepercayaan saya terhadap dia tak berkurang. Ini hanya karena saya selalu menginginkan sesuatu yang lebih."

Guardiola juga tak bisa menjamin Sane akan bermain sejak awal pada laga kontra Man Utd Kamis dini hari nanti.

Laga Manchester United vs Manchester City akan berlangsung pada Kamis dini hari nanti pukul 02.00 WIB dan disiarkan secara langsung oleh RCTI dan beIN Sports 1.

MANCHESTER EVENING NEWS

Berita terkait

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

2 jam lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

6 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

7 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

Liverpool mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 dalam matchday ke-36 Liga Inggris 2023/24.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

12 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

Chelsea berpesta gol di gawang West Ham United dan mengalahkan lawannya itu dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

4 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya