Guardiola: Arsenal Akan Sulit Dikejar, Manchester City Butuh 100 Poin untuk Pertahankan Gelar

Reporter

Editor

Sapto Yunus

Rabu, 4 Januari 2023 21:26 WIB

Pep Guardiola saat laga Liverpool vs Man City di Stadion Anfield dalam lanjutan Liga Inggris 2022/23 pada 16 Oktober 2022. REUTERS/Phil Noble

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Manchester City Pep Guardiola memperingatkan bahwa Arsenal akan sulit dikejar dalam perburuan gelar Liga Inggris musim ini. Menurut dia, City membutuhkan 100 poin untuk mempertahankan gelarnya.

Baca: Tottenham Hotspur Keluar dari Empat Besar Liga Inggris, Ini Reaksi Antonio Conte

Arsenal yang dilatih mantan asisten Guardiola, Mikel Arteta, bisa saja unggul 10 poin dari sang juara pada Selasa, 3 Januari 2023, tetapi bermain imbang 0-0 di kandang melawan Newcastle United. City, yang ditahan Everton pada Malam Tahun Baru, dapat memperkecil jarak menjadi lima poin jika mereka menang di Chelsea pada Kamis, 5 Januari 2023.

Guardiola mengatakan timnya tidak boleh melakukan banyak kesalahan jika mereka ingin meraih gelar kelima dalam enam tahun terakhir. "Cara Anda harus memperkecil jarak adalah bermain bagus dan memenangkan pertandingan," kata Guardiola pada konferensi pers, Rabu, 4 Januari 2023.

Arsenal, yang mengincar gelar pertama sejak 2004, menempati posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan 44 poin dari 17 pertandingan. City menyusul di tempat kedua dengan 36 poin dari 16 pertandingan. Dengan sisa 21 pertandingan, Guardiola mengatakan Arsenal bisa meraih lebih dari 100 poin di akhir musim.

Advertising
Advertising

"Jika mereka terus seperti itu, kami tidak akan mengejar mereka. Kami harus nyaris sempurna dari sini dan berharap mereka menurunkan performa mereka, kemarin mereka tampil luar biasa melawan Newcastle dan lihat apa yang terjadi,” ujar dia.

Kebanyakan orang berharap Chelsea, yang pada Jumat, 6 Januari 2023, akan menjamu City, menjadi bagian dari perburuan gelar. Namun tim asuhan Graham Potter itu mendekam di posisi ke-10 klasemen. Guardiola memperkirakan pertandingan yang sulit ketika timnya bertandang ke Stamford Bridge.

Ditanya mengenai perjuangan Chelsea, Guardiola berkata, "Ini Liga Premier, semua orang tangguh. Itu sebabnya prediksi di awal musim jawaban saya selalu ‘saya tidak tahu’. Tidak ada yang tahu,” kata pria asal Spanyol itu.

"Kita akan lihat apa yang terjadi, setelah Piala Dunia banyak hal akan terjadi. Tidak masalah posisi Anda saat bertandang (ke Chelsea), itu selalu sulit.”

Guardiola mengatakan dia akan memutuskan apakah bek Aymeric Laporte akan dapat tampil dalam pertandingan melawan Chelsea, tetapi bek tengah Ruben Dias tidak bisa bermain. "Ruben absen. Aymer (Laporte), kita lihat hari ini di sesi latihan," kata dia.

Baca: Frenkie de Jong Dikabarkan Ingin Gabung ke Manchester United, Ini Kata Bos Barcelona

REUTERS

Berita terkait

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

1 jam lalu

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

Arsenal setidaknya telah membawa perburuan gelar Liga Inggris musim ini hingga pekan terakhir. Bagaimana peluangnya?

Baca Selengkapnya

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

3 jam lalu

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

3 jam lalu

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

Kiper Manchester City Ederson absen pada pertandingan terakhir Liga Inggris musim 2023-2024 dan final Piala FA pekan depan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

1 hari lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

Jadwal Liga Inggris akan memasuki pekan terakhir. Simak klasemen, top skor, peta persaingan juara dan perebutan tiket Eropa.

Baca Selengkapnya

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

1 hari lalu

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

Persaingan berebut tiket Liga Champions di Liga Inggris sudah usai dengan Aston Villa merebut tiket terakhir. Komentar lama Ferguson mejadi viral.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

Chelsea dan Manchester United sama-sama menang dalam pertandingan tunda pekan ke-34 Liga Inggris dan menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa.

Baca Selengkapnya

Bahagianya Unai Emery Usai Bawa Aston Villa Berlaga di Liga Champions Musim Depan

1 hari lalu

Bahagianya Unai Emery Usai Bawa Aston Villa Berlaga di Liga Champions Musim Depan

Unai Emery merayakan hari istimewa bersama Aston Villa setelah membawa klub Liga Inggris itu meraih satu tiket ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

2 hari lalu

Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

Manajer Tottenham Hotspur Ange Postecoglou marah besar ketika para pemainnya menelan kekalahan dari Manchester City di Tottenham Hotspur Stadium.

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur Gagal Lolos ke Liga Champions setelah Dikalahkan Man City, Apa Kata Ange Postecoglou?

2 hari lalu

Tottenham Hotspur Gagal Lolos ke Liga Champions setelah Dikalahkan Man City, Apa Kata Ange Postecoglou?

Tottenham Hotspur dipastikan gagal lolos ke Liga Champions musim depan karena kalah 0-2 dari Manchester City.

Baca Selengkapnya

Manchester City Butuh Kemenangan Terakhir untuk Juarai Liga Inggris, Pep Guardiola Pakai Ibarat Main Tenis

2 hari lalu

Manchester City Butuh Kemenangan Terakhir untuk Juarai Liga Inggris, Pep Guardiola Pakai Ibarat Main Tenis

Manchester City berada di posisi sangat menguntungkan dalam perebutan gelar juara Liga Inggris 2023-2024. Simak komentar Pep Guardiola.

Baca Selengkapnya