Pelatih Irak Jesus Casas Masih Yakin Timnas Indonesia Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kamis, 6 Juni 2024 22:02 WIB

Pelatih Tim Nasional Irak Jesus Casas dalam sesi jumpa pers jelang kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Timnas Indonesia di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Rabu, 5 Juni 2024. TEMPO/Randy

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Irak, Jesus Casas, masih yakin Timnas Indonesia mampu lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Ia masih optimistis dengan peluang tersebut meskipun Irak berhasil memetik kemenangan 2-0 atas Skuad Garuda di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Kamis, 6 Juni 2024.

Sebelum laga melawan Indonesia, Irak sudah memastikan diri lolos Grup F sebagai juara grup. Namun pelatih Jesus Casas tetap memainkan komposisi terbaiknya saat bertandang ke Indonesia.

“Saya rasa Indonesia akan lolos bersama kami, mereka harus melawan Filipina dan harus meraih kemenangan. Anggap saja kami juga menang di laga selanjutnya karena kami juga ingin menang di laga selanjutnya lawan Vietnam. Kami ingin memenangi semua laga, tapi saya yakin Indonesia akan menang lawan Filipina, dan melaju ke putaran ketiga bersama kami,” kata Casas pada konferensi pers setelah pertandingan.

Pada pertandingan yang dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, itu, gol-gol kemenangan Irak tercipta pada babak kedua serta kesalahan-kesalahan pemain Indonesia. Gol pertama Irak didapat dari eksekusi penalti Aymen Hussein setelah wasit menilai tangan Justin Hubner mengenai bola di kotak terlarang pada menit ke-52.

Menjelang pertandingan usai kiper Ernando Ari melakukan blunder yang berujung gol kedua Irak yang dibukukan Ali Jassim. “Hari ini kami sangat sulit menekan Indoinesia pada babak pertama, struktur mereka juga membaik secara permainan, dan itu membuat kami sulit. Ssaya rasa itu perkembangan yang sukses mereka tunjukkan,” ujar pelatih asal Spanyol itu.

Advertising
Advertising

Kelolosan Irak ke putaran berikutnya jelas membuat tim berjuluk Singa Mesopotamia harus mempersiapkan diri semaksimal mungkin. Casas pun mengakui bahwa lawan-lawan selanjutnya akan semakin berat.

“Bagi kami, tentu kami ingin ke sana, dan di babak ketiga akan sangat berat bagi kami, kami akan bertemu Jepang, Korsel, Iran, tapi kami akan berjuang sebaik mungkin untuk mencoba lolos ke babak selanjutnya. Jika kelak kami tidak lolos dari babak ketiga, kami akan bertarung di setiap babak kualifikasi ini dengan maksimal untuk lolos ke Piala Dunia,” ujar Jesus Casas.

Pemain Timnas Indonesia Thom Jan Haye (19) mengecoh pemain lawan saat tanding melawan Timnas Irak pada laga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis, 6 Juni 2024. Dalam pertandingan tersebut, Timnas Indonesia dikalahkan oleh Timnas Irak dengan skor 2:0. TEMPO/ Febri Angga Palguna

ANTARA

Pilihan Editor: Shin Tae-yong Ungkap Kesalahan Sendiri Jadi Penyebab Kekalahan Timnas Indonesia dari Irak


Berita terkait

PSSI Belum Yakin Maarten Paes Bisa Main untuk Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

7 jam lalu

PSSI Belum Yakin Maarten Paes Bisa Main untuk Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sekjen PSSI Yunus Nusi belum bisa memastikan Maarten Paes tampil untuk Timnas Indonesia pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya

Satoru Mochizuki Taruh Harapan Tinggi ke Sydney Hopper untuk Timnas Putri Indonesia

8 jam lalu

Satoru Mochizuki Taruh Harapan Tinggi ke Sydney Hopper untuk Timnas Putri Indonesia

Pelatih Timnas Putri Indonesia Satoru Mochizuki menilai pemain keturunan Sydney Hopper memiliki postur yang proporsional.

Baca Selengkapnya

Sydney Hopper dan Amira Dahl Hadir di Latihan Timnas Putri Indonesia Hari Ini

10 jam lalu

Sydney Hopper dan Amira Dahl Hadir di Latihan Timnas Putri Indonesia Hari Ini

Dua pemain keturunam Sydney Hopper dan Amira Dahl hadir dalam sesi latihan Timnas Putri Indonesia hari ini, Jumat, 5 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Pemimpin Hizbullah Bertemu Delegasi Hamas, Membahas Konflik Gaza

12 jam lalu

Pemimpin Hizbullah Bertemu Delegasi Hamas, Membahas Konflik Gaza

Pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah bertemu dengan delegasi Hamas yang dipimpin oleh wakil ketua di Gaza, Khalil Al-Hayya

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19 2024: Garuda Muda Bidik Gelar Juara untuk Kedua Kali

1 hari lalu

Jadwal Timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19 2024: Garuda Muda Bidik Gelar Juara untuk Kedua Kali

Timnas U-19 Indonesia tergabung di grup A Piala AFF U-19 2024 bersama Filipina, Kamboja, dan Timor Leste.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Masuk Skuad Ipswich Town di Premier League hingga Swansea City Pamerkan Nathan Tjoe-A On

1 hari lalu

Elkan Baggott Masuk Skuad Ipswich Town di Premier League hingga Swansea City Pamerkan Nathan Tjoe-A On

Elkan Baggott masuk daftar skuad Ipswich Town hingga Swansea City sambut kembalinya Nathan Tjoe-A On dari pinjaman.

Baca Selengkapnya

Timnas U-16 Indonesia Peringkat Ketiga Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto: Eforia Jangan Berlebihan

2 hari lalu

Timnas U-16 Indonesia Peringkat Ketiga Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto: Eforia Jangan Berlebihan

Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto mengingatkan hasil di Piala AFF U-16 2024 ini baru awal.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala AFF U-16: Timnas U-16 Indonesia Finis di Peringkat Ketiga Usai Hajar Vietnam 5-0

2 hari lalu

Hasil Piala AFF U-16: Timnas U-16 Indonesia Finis di Peringkat Ketiga Usai Hajar Vietnam 5-0

Zahaby Gholy dan Daniel Alfrido jadi bintang kemenangan Timnas U-16 Indonesia di laga perebutan peringkat ketiga Piala AFF U-16 2024 melawan Vietnam.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala AFF U-16: Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam, Babak Pertama Skor 2-0

2 hari lalu

Hasil Piala AFF U-16: Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam, Babak Pertama Skor 2-0

Zahaby Gholy dan Dafa Zaidan membawa Timnas U-16 Indonesia sementara unggul atas Vietnam di babak pertama Piala AFF U-16 2024.

Baca Selengkapnya

Susunan Pemain Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-16, Nova Arianto Rombak Skuad

2 hari lalu

Susunan Pemain Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-16, Nova Arianto Rombak Skuad

Pelatih Nova Arianto menepati janjinya untuk merombak skuad Timnas U-16 Indonesia pada laga kontra Vietnam U-16 di perebutan peringkat ketiga Piala AFF U-16 2024.

Baca Selengkapnya