Jadwal Liga Inggris Manchester United vs Liverpool Minggu 1 September, Ini Kata Kobbie Mainoo Jelang Laga

Reporter

Antara

Jumat, 30 Agustus 2024 21:59 WIB

Pemain Manchester United Kobbie Mainoo. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga Inggris pekan ketiga akan mempertemukan Manchester United vs Liverpool. Duel dua tim besar ini akan berlangsung di Old Trafford pada Minggu, 1 September 2024, dengan jadwal laga mulai 22.00 WIB.

Gelandang Man United, Kobbie Mainoo mengatakan timnya menganggap penting laga kontra Liverpool karena akan berdampak pada perjalanan Setan Merah di kompetisi tersebut.

"Dampaknya akan besar khususnya terkait bagaimana awal musim ini akan berjalan," ujar Mainoo, dikutip dari laman resmi Manchester United, Jumat.

Karena itu, pesepak bola berusia 19 tahun itu melanjutkan, pertandingan itu sangat penting. Laga besar seperti itu, kata dia, hampir dipastikan meninggalkan jejak yang berpengaruh pada performa skuad dalam menjalani musim.

Dia menegaskan, Manchester United akan berupaya keras untuk memetik kemenangan, apalagi pertandingan digelar di kandang sendiri. Terakhir kali Setan Merah merasakan kekalahan dari Liverpool di Old Trafford pada 2021.

Advertising
Advertising

Mainoo sendiri sudah mencetak gol untuk timnya dalam dua pertandingan terbaru melawan Liverpool terbaru di Old Trafford. Pertama, saat kedua tim bermain imbang 2-2 pada April lalu dan kemenangan 4-3 pada babak delapan besar Piala FA 2023-2024.

"Kedua pertandingan di Old Trafford itu luar biasa. Rasanya kami seperti bermain dengan 12 orang ketika berada di stadion itu," kata dia.

Duel kedua tim ini kerap menyajikan tontonan menarik lantaran kedua klub memiliki sejarah rivalitas yang sudah berlangsung lama. Keduanya dipastikan bakal sama-sama berusaha memperlihatkan kemampuan terbaiknya pada pertemuan pertama mereka di Liga Inggris musim ini.

Pemain baru Manchester United, misalnya Joshua Zirkzee, Matthijs de Ligt dan Noussair Mazraoui, diperkirakan tampil. Sementara, dari kubu Liverpool, sepertinya belum akan menurunkan dua pemain barunya yang baru bergabung kiper Giorgi Mamardashvili dan Federico Chiesa.

Mamardashvili diperkirakan menjadi cadangan penjaga gawang Alisson Becker, sedangkan Chiesa diisyaratkan belum akan tampil karena baru bergabung pada Kamis, 29 Agustus.

Arne Slot sendiri akan mencatatkan laga perdananya di kandang Manchester United, Old Trafford lantaran dirinya direkrut Liverpool pada Mei 2024.

Pilihan Editor: Hasil Undian Liga Europa 2024-2025: Ini Lawan Manchester United, Tottenham, dan AS Roma

Berita terkait

Jadwal Bola Hari Ini Sabtu 21 September 2024: Chelsea, Liverpool, Man United, Real Madrid, Juventus, PSG, Bayern, dan Bali United

14 menit lalu

Jadwal Bola Hari Ini Sabtu 21 September 2024: Chelsea, Liverpool, Man United, Real Madrid, Juventus, PSG, Bayern, dan Bali United

Jadwal bola pada hari ini, Sabtu, 21 September 2024, akan menampilkan Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, Liga Prancis, Liga 1.

Baca Selengkapnya

Lama Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Alami Cedera Parah hingga Frustrasi di Blackpool

2 hari lalu

Lama Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Alami Cedera Parah hingga Frustrasi di Blackpool

Pemain keturunan Timnas Indonesia Elkan Baggott disebut frustrasi karena harus menepi selama satu bulan usai mengalami cedera parah.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: AC Milan vs Liverpool 1-3, Arne Slot Rayakan Ulang Tahun dengan Debut yang Indah

3 hari lalu

Liga Champions: AC Milan vs Liverpool 1-3, Arne Slot Rayakan Ulang Tahun dengan Debut yang Indah

Liverpool merayakan kembalinya mereka ke Liga Champions dengan kemenangan 3-1 atas AC Milan. Hadiah ulang tahun indah buat Arne Slot.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Champions: Bayern Munchen Hantam Zagrez 9-2, LIverpool Kalahkan Milan, Real Madrid dan Juventus Menang

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Champions: Bayern Munchen Hantam Zagrez 9-2, LIverpool Kalahkan Milan, Real Madrid dan Juventus Menang

Hasil Liga Champions pada Rabu dinihari, 18 September 2024: Bayern Munchen berpesta gol, sedangkan Liverpool, Real Madrid, dan Juventus menang.

Baca Selengkapnya

Liverpool Hadapi AC Milan di Liga Champions Rabu Dinihari, Arne Slot: Kami Tidak Takut

3 hari lalu

Liverpool Hadapi AC Milan di Liga Champions Rabu Dinihari, Arne Slot: Kami Tidak Takut

Duel AC Milan vs Liverpool pada pertandingan pertama Liga Champions akan berlangsung di San Siro mulai 02.00 WIB, Rabu, 18 September 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi AC Milan vs Liverpool di Liga Champions: Jadwal, Berita Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

3 hari lalu

Prediksi AC Milan vs Liverpool di Liga Champions: Jadwal, Berita Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Duel AC Milan vs Liverpool pada laga pertama Liga Champions ini akan digelar di San Siro, Rabu dinihari WIB.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tottenham Hotspur vs Arsenal 0-1, Begini Komentar Mikel Arteta dan Ange Postecoglou

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tottenham Hotspur vs Arsenal 0-1, Begini Komentar Mikel Arteta dan Ange Postecoglou

Sundulan Gabriel Magalhaes di babak kedua memastikan Arsenal meraih kemenangan 1-0 di markas Tottenham Hotspur dalam derby London utara Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

5 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Arsenal meraih empat kemenangan dalam lima duel terakhir melawan Tottenham Hotspur di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Haaland Bawa Manchester City Menang 2-1 atas Brentford, Brighton vs Ipswich 0-0

6 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Haaland Bawa Manchester City Menang 2-1 atas Brentford, Brighton vs Ipswich 0-0

Pekan keempat Liga Inggris pada Sabtu malam, 14 September 2024, ditandai dengan kemenangan Manchester City.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Liverpool Kalah 0-1 dari Nottingham Forest, Kebobolan Oleh Gol Callum Hodson-Odo

6 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Kalah 0-1 dari Nottingham Forest, Kebobolan Oleh Gol Callum Hodson-Odo

Liverpool dipermalukan Nottingham Forest dalam pertandingan pekan keempat Liga Inggris.

Baca Selengkapnya