Genjot Fisik Pemain, Sriwijaya FC Berlatih Dua Kali Sehari

Reporter

Rabu, 19 Agustus 2015 12:15 WIB

Sriwijaya FC melakukan uji coba lapangan Stadion Haji Agus Salim Padang, Sumbar, 16 Januari 2015. ANTARA/Muhammad Arif Pribadi

TEMPO.CO, Palembang - Sriwijaya FC menyadari persiapan mereka kurang matang dibandingkan dengan kontestan lain yang bakal berlaga pada turnamen Piala Presiden. Kondisi ini diakui sekretaris tim, Achmad Haris.

Menurut dia, untuk menutupi kekurangan itu, Sriwijaya akan memaksimalkan jadwal latihan dua kali sehari. "Latihan dimaksimalkan sebelum terbang ke Malang," katanya di Palembang, Rabu, 19 Agustus 2015.

Achmad menuturkan situasi tersebut dimengerti oleh para pemain dan pelatih, sehingga latihan tanpa libur diyakini dapat meningkatkan performa Asri Akbar dan kawan-kawan.

Rabu ini merupakan hari ketiga tim asuhan Benny Dollo menggelar latihan setelah libur panjang sejak kompetisi liga dihentikan PSSI. Selanjutnya, kata Achmad, timnya akan mencari lawan tanding yang sepadan. "Sebelum berangkat ke Malang, akan kami uji dulu kesiapan tim," ujar Achmad.

Pelatih Sriwijaya FC, Benny Dollo, menuturkan, dalam masa kurang dari dua pekan ini, ia akan menggenjot kesiapan fisik para pemain dan keterampilan individunya. Bendol, sapaan Benny, memakai sistem latihan 2-1 atau dua kali latihan pagi dan sore. Hari berikutnya, pemain akan berlatih normal hanya pada sore hari.

Format tersebut diyakini Bendol mampu meningkatkan performa pemain sesuai yang diharapkannya. "Latihan nonstop agar tidak jauh tertinggal," tutur Bendol.

Sriwijaya akan menghadapi klub Divisi Utama, PSGC Ciamis, sebagai lawan pertama pada Piala Presiden, 1 September 2015. Di atas kertas, Sriwijaya tak kesulitan mengatasi PSGC.

Walaupun demikian, Bendol meminta anak asuhnya tetap mewaspadai setiap lawan yang akan dihadapi. "Semua peserta adalah tim tangguh dan siap menang," ucapnya.

PARLIZA HENDRAWAN

Berita terkait

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

11 hari lalu

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

Maarten Paes menjadi naturalisasi kesekian untuk timnas Indonesia. Berikut pemain naturalisasi yang tak penuhi ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Liga 2: Begini Peta Persaingan dan Skenario Perebutan 3 Tiket Terakhir ke Babak 12 Besar

16 Desember 2023

Liga 2: Begini Peta Persaingan dan Skenario Perebutan 3 Tiket Terakhir ke Babak 12 Besar

Masih ada tiga tiket babak 12 besar Liga 2 yang diperebutkan. Begini peta persaingannya.

Baca Selengkapnya

Liga 2: Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan Pecat Pelatih

15 November 2023

Liga 2: Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan Pecat Pelatih

Sepekan ini ada dua klub Liga 2 yang memecat pelatih. Mereka adalah Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 2 Pekan Ketiga: PSDS Deli Serdang vs Sriwijaya FC 2-2

25 September 2023

Hasil Liga 2 Pekan Ketiga: PSDS Deli Serdang vs Sriwijaya FC 2-2

PSDS Deli Serdang bermain imbang 2-2 saat menjamu Sriwijaya FC pada lanjutan Liga 2.

Baca Selengkapnya

Liga 2 2023-2024 Bergulir 10 September, Pakai Format 4 Grup dan Diisi Masing-masing 7 Tim

19 Agustus 2023

Liga 2 2023-2024 Bergulir 10 September, Pakai Format 4 Grup dan Diisi Masing-masing 7 Tim

Kickoff Liga 2 2023-2024 akan dimulai pada 10 September 2023 dan berakhir pada 9 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia U-20 2023 Batal di Indonesia, Sriwijaya FC Bicara soal Pengorbanan Klub

30 Maret 2023

Piala Dunia U-20 2023 Batal di Indonesia, Sriwijaya FC Bicara soal Pengorbanan Klub

Klub Sriwijaya FC kecewa atas putusan FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Wakil Wali Kota Pagaralam Muhammad Fadli Meninggal di Usia 37 Tahun

8 Desember 2022

Wakil Wali Kota Pagaralam Muhammad Fadli Meninggal di Usia 37 Tahun

Wakil Wali Kota Pagaralam Muhammad Fadli meninggal setelah bermain bulutangkis. Dia meninggal dalam usia 37 tahun.

Baca Selengkapnya

Menteri BUMN Erick Thohir Calon Kuat Ketua Umum PSSI

6 Desember 2022

Menteri BUMN Erick Thohir Calon Kuat Ketua Umum PSSI

Menteri BUMN, Erick Thohir, berpeluang besar menggantikan Mochamad Iriawan pada Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI pada 16 Februari 2023 mendatang.

Baca Selengkapnya

Muncul Wacana Kandidat Ketum PSSI, PSM Makassar Pilih Fokus ke Liga 1

4 November 2022

Muncul Wacana Kandidat Ketum PSSI, PSM Makassar Pilih Fokus ke Liga 1

PSM Makassar tidak ingin terbawa ke dalam wacana mendukung kandidat Ketua Umum PSSI. Klub memilih ada kelanjutan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Bursa Calon Ketua Umum PSSI: Klub Sriwijaya FC Rekomendasikan Nama Erick Thohir

4 November 2022

Bursa Calon Ketua Umum PSSI: Klub Sriwijaya FC Rekomendasikan Nama Erick Thohir

Manajemen klub sepak bola Sriwijaya FC merekomendasikan nama Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir sebagai calon ketua umum PSSI.

Baca Selengkapnya