Debut Manis Kapten Timnas U-19, Racmat Irianto, di Persebaya

Reporter

Editor

Febriyan

Jumat, 7 Juli 2017 16:29 WIB

Rachmat Irianto. instagram.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kapten Timnas U-19, Racmat Irianto, mengawali debutnya di kompetisi resmi bersama Persebaya Surabaya dengan mulus. Rian, begitu dia panggilan, berhasil mengantarkan timnya mengalahkan Persatu Tuban 2-0 dalam pertandingan lanjutan Grup 5 Liga 2, Kamis malam, 6 Juli 2017.

Anak sulung dari legenda hidup Persebaya, Bejo Sugiantoro, tersebut mengaku senang memulai debutnya di Persebaya dengan kemenangan. "Saya sangat senang karena debut saya malam ini bisa membawa kemenangan untuk Persebaya," kata Rian seusai pertandingan.

Baca: Kalahkan Persatu di Liga 2, Persebaya Naik ke Puncak Klasemen

Pelatih Persebaya, Alfredo Vera, memainkan Rian di lini belakang seperti posisinya di Timnas U-19 besutan pelatih Indra Sjafri. Bermain 2 x 45 menit di hadapan puluhan ribu Bonek, Rian tak tampak canggung dan kesulitan. Pemain muda yang baru barusia 18 tahun ini bermain lugas.

Menurut Rian, permainan yang diterapkan pelatih Persebaya hampir sama dengan permainan di timnas, yakni bermain sabar. Meksi begitu, ia mengaku sempat kesulitan beradaptasi karena lama tidak bergabung dengan rekan-rekannya setim. "Kunci kemenangan adalah kerja keras tim."

Rian mengaku sebelum pertandingan ia mendapat petuah dari orangtuanya, Bejo Sugiantoro, yang kini melatih Persik Kediri di Liga 2. "Ayah bilang kamu baru pertama kali melakoni pertandingan profesional, kamu harus memberikan yang terbaik dan jangan menyia-nyiakan kasempatan," katanya.

Baca juga: Alfredo Vera Ingin Punggawa Persebaya Surabaya Lebih Kompak

Kesempatan itu ia buktikan dengan menjaga lini belakang Persebaya dari kebobolan gol lawan. Dengan hasil ini, Persebaya mengamankan tiga poin dan mengkudeta Persatu dari puncak klasemen Grup 5. Persebaya unggul selisih gol dari Persatu yang sama-sama mengantongi 8 poin.

Pemain muda Persebaya ini sebelumnya tidak bisa berlaga di Liga 2 karena harus mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas U-19. Rian bisa menjalani debutnya bersama Persebaya di kompetasi Liga 2 setelah manajemen mendapat izin dari PSSI.
"Besok (hari ini) saya balik ke timnas."

NUR HADI

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

2 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

5 hari lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

6 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

6 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

6 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

6 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

8 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

8 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya