Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Young: Watford Akan Sulitkan MU

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Ekspresi pemain Manchester United Wayne Rooney setelah pemain Watford Troy Deeney mencetak gol ketiga pada pertandingan Liga Inggris di Vicarage Road, London, 18 September 2016. Reuters / Eddie Keogh
Ekspresi pemain Manchester United Wayne Rooney setelah pemain Watford Troy Deeney mencetak gol ketiga pada pertandingan Liga Inggris di Vicarage Road, London, 18 September 2016. Reuters / Eddie Keogh
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bek Ashley Young meminta rekan-rekannya di Manchester United (MU) tak meremehkan Watford yang menjadi lawan mereka pada laga lanjutan Liga Inggris, Rabu dini hari nanti, 29 November 2017. Young yang merupakan produk binaan klub berjulukan Si Lebah itu menilai MU akan menghadapi kesulitan di Stadion Vicarage Road.

"Ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Tempat ini sudah berubah sejak saya pergi. Mereka bermain dengan bagus di liga, jadi kami tahu ini akan menjadi satu lagi pertandingan sulit untuk kami," ujarnya seperti dilansir laman Sky Sports.

Young bergabung dengan Watford sejak berusia 10 tahun. Dia pun mampu menembus tim senior skuad yang juga kental dengan warna kuning tersebut. Young hengkang dari Vicarage Road saat usianya berusia 21 tahun pada 2007 ke Aston Villa sebelum akhirnya bergabung dengan Manchester United 4 musim berselang.

Prediksi Young bahwa Watford akan menyulitkan mereka bukannya tanpa alasan. Musim ini 2 tim papan atas Liga Inggris telah merasakan keangkeran Stadion Vicarage Road. Watford mampu menahan imbang Liverpool 3-3 serta menumbangkan Arsenal 2-1.

MU sendiri pernah merasakan kepahitan di sana pada musim lalu. Skuad asuhan Jose Mourinho dipaksa bertekuk lutut 3-1 saat itu. 

Apalagi skuad asuhan Marco Silva sedangan dalam kondisi moral yang sangat baik. Mereka baru saja meraih dua kemenangan secara beruntun yang pertama kalinya musim ini setelah menundukan Newcastle United dengan skor 0-3 pada akhir pekan lalu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meskipun demikian, dia tetap mematok 3 angka untuk dibawa pulang MU pada laga itu. Mereka memang membutuhkan hasil maksimal agar tak semakin tertinggal jauh dari pemuncak klasemen saat ini yang sekaligus rival sekota mereka, Manchester City.

"Kami tahu bahwa kami akan bermain tandang, namun kami masih ingin meraih tiga angka," tuturnya.

Laga Watford vs MU akan disiarkan secara langsung oleh RCTI dan beIN Sports 1 pada pukul 03.00 WIB.

SKY SPORTS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

4 jam lalu

Ethan Wheatley. FOTO/Instagram/ethanwheatley.9
Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

16 jam lalu

Pemain Manchester City Julian Alvarez. REUTERS/Carl Recine
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

1 hari lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.


Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

1 hari lalu

Ekspresi pemain Liverpool Mohamed Salah setelah pemain Everton Dominic Calvert-Lewin mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, 25 April 2024. Everton berhasil kalahkan Liverpool dengan skor 2-0 pada derby Merseyside. Action Images via Reuters/Lee Smith
Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.


Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

1 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

1 hari lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.


Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

2 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.


Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.


Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

2 hari lalu

Pemain Arsenal, Kai Havertz merayakan gol ketiga mereka saat bertanding melawan Chelsea dalam Liga Premier Inggris, di Emirates Stadium, London, Inggrs, 23 April 2024. Reuters/Matthew Childs
Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

2 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.