Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Liga Italia: Napoli Vs Parma 1-2, Debut Buruk Gennaro Gattuso

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Gennaro Gattuso. (mirror.co.uk)
Gennaro Gattuso. (mirror.co.uk)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Debut Gennaro Gattuso di Napoli diwarnai kekalahan. Mantan pelatih AC Milan itu harus melihat timnya takluk 1-2 saat menjamu Parma dalam lanjutan Liga Italia di San Paolo, Aha dinihari WIB, 15 Desember 2019.

Hasil itu sekaligus menggulingkan Napoli dari peringkat ketujuh yang kini dihuni Parma dengan koleksi 24 poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia. Napoli turun satu strip ke posisi kedelapan dengan 21 poin.

Pertandingan itu mengalami penundaan selama 30 menit akibat badai semalaman yang merusak atap stadion, sehingga panitia pertandingan memerlukan waktu untuk mengamankan sejumlah bagian atap.

Mimpi buruk didapat Napoli sejak awal. Bek Kalidou Koulibaly harus melakukan menghentikan serangan balik berbahaya, kemudian kehilangan bola saat ditekan Dejan Kulusevski. Ia kemudian mengalami cedera saat berlari mengejar sang pemain sayap, yang menyelesaikan pergerakannya dengan mengemas gol pembukaan saat laga baru berusia empat menit.

Parma bahkan berpeluang menggandakan keunggulan saat pengganti Koulibaly, Sebastiano Luperto, melakukan kesalahan serupa. Namun kali ini Andreas Cornelius mampu mengambil bola.

Napoli berupaya bangkit. Peluang bagus mereka sia-siakan saat Lorenzo Insigne gagal menyambar bola umpan tarik Giovanni Di Lorenzo.

Ancaman demi ancaman terus coba diupayakan kubu tuan rumah. Sepakan Piotr Zielinski melambung ke atas mistar gawang, dan Insigne yang berhasil mengecoh sejumlah pemain bertahan Parma melepaskan sepakan melebar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menjelang turun minum, wasit sempat menunjuk titik putih untuk menghadiahi penalti kepada Napoli. Namun setelah melakukan tinjauan ulang, ia melihat pelanggaran yang dilakukan Hernani terhadap Zielinski terjadi di luar kotak terlarang, dan keputusan itu diubah menjadi tendangan bebas.

Gol yang dinanti-nanti publik tuan rumah baru tercipta pada menit ke-64. Arkadiusz Milik berhasil menyamakan kedudukan melalui sundulan memanfaatkan umpan pemain pengganti Dries Mertens.

Keberhasilan menyamakan kedudukan mendongkrak moral para pemain Napoli, namun Parma selalu berbahaya saat melakukan serangan balik. Sebagaimana yang dilakukan Gervinho saat ia meliuk-liuk dan melepaskan sepakan yang masih dapat ditahan kiper Meret.

Semua gempuran yang dilakukan kubu Napoli gagal berbuah gol. Justru pada menit ke-90, dari tendangan sudut Napoli yang berhasil diamankan, Gervinho bekerja sama dengan Kulusevski dan menaklukkan kiper Meret dalam situasi satu lawan satu.

Susunan pemain:
Napoli (4-3-3): Alex Meret, Giovanni Di Lorenzo, Kostas Manolas, Kalidou Koulibaly (Sebastiano Luperto 4'), Mario Rui, Fabian Ruiz, Allan (Dries Mertens 63), Piotr Zielinski, Jose Callejon, Arkadiusz Milik, Lorenzo Insigne (Hirving Lozano 78)

Parma 4-3-3: Luigi Sepe, Matteo Darmian, Simone Iacoponi, Bruno Alves, Riccardo Gagliolo, Hernani, Gaston Brugman, Antonino Barilla (Alberto Grassi 66), Dejan Kulusevski, Andreas Cornelius (Mattia Sprocati 16') (Giuseppe Pezzella 77'), Gervinho.

 
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil Pau Cubarsi Bintang Muda Barcelona

1 jam lalu

Pemain Barcelona Pau Cubarsi menjadi pemain terbaik di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, 12 Maret 2024. REUTERS/Albert Gea
Profil Pau Cubarsi Bintang Muda Barcelona

Pau Cubarsi yang berumur 17 tahun, 1 bulan dan 20 hari sebagai bek termuda Barcelona di Liga Champions


Profil Legenda Timnas Argentina Hernan Crespo, Pelatih Al Ain FC yang Singkirkan Al Nassr dan Cristiano Ronaldo

1 hari lalu

Hernan Crespo. sortol.com
Profil Legenda Timnas Argentina Hernan Crespo, Pelatih Al Ain FC yang Singkirkan Al Nassr dan Cristiano Ronaldo

Al Ain berhasil menyingkirkan klub Al Nassr yang diperkuat Cristiano Ronaldo. Berikut profil pelatih Al Ain, Hernan Crespo legenda timnas Argentina.


Hasil Liga Champions: Barcelona Kalahkan Napoli 3-1, Lolos ke Babak Perempat Final

2 hari lalu

Pemain Barcelona Robert Lewandowski melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Napoli dalam pertandingan Leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadio Diego Armando Maradona, Naples, 22 Februari 2024. REUTERS/Ciro De Luca
Hasil Liga Champions: Barcelona Kalahkan Napoli 3-1, Lolos ke Babak Perempat Final

Barcelona berhasil lolos ke babak perempat final Liga Champions setelah mengalahkan Napoli 3-1.


Prediksi Barcelona vs Napoli di Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

3 hari lalu

Pemain Barcelona Robert Lewandowski melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Napoli dalam pertandingan Leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadio Diego Armando Maradona, Naples, 22 Februari 2024. REUTERS/Ciro De Luca
Prediksi Barcelona vs Napoli di Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Barcelona diprediksi bakal mendominasi jalannya pertandingan dan menang dengan skor tipis atas Napoli pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions ini.


Kata Massimiliano Allegri Usai Juventus Bermain Imbang 2-2 Lawan Atalanta di Liga Italia

4 hari lalu

Massimiliano Allegri. REUTERS
Kata Massimiliano Allegri Usai Juventus Bermain Imbang 2-2 Lawan Atalanta di Liga Italia

Juventus gagal meraih poin penuh ketika menghadapi Atalanta dalam pekan ke-28 kompetisi Liga Italia Serie A. Peluang juara kian menipis.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Italia Pekan Ke-28: AC Milan Geser Juventus dari Posisi Kedua

4 hari lalu

Pemain AC Milan, Christian Pulisic. (Instagram/@smpulisic)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Italia Pekan Ke-28: AC Milan Geser Juventus dari Posisi Kedua

Hasil Liga Italia pekan ke-28: AC Milan, yang menang, menggeser Juventus, yang bermain imbangm dari posisi kedua.


Hasil Liga Italia: AC Milan Menang 1-0 atas Empoli, Christian Pulisic Cetak Gol Tunggal

4 hari lalu

Selebrasi Pulisic setelah mencetak gol untuk AC Milan ke gawang Empoli dalam pertandingan liga Italia 2023/24 pekan ke-28 di San Siro pada Minggu (10/3/2024). ANTARA/HO-AC Milan
Hasil Liga Italia: AC Milan Menang 1-0 atas Empoli, Christian Pulisic Cetak Gol Tunggal

AC Milan merangkak ke peringkat dua klasemen sementara Liga Italia Serie A setelah menang tipis 1-0 saat menjamu Empoli di Stadion San Siro.


Jadwal Liga Champions: Inter Milan Kian Dominan di Liga Italia, Alihkan Fokus ke Atletico Madrid

4 hari lalu

Pemain Inter Milan, Nicolo Barella dan Denzel Dumfries. REUTERS/Claudia Greco
Jadwal Liga Champions: Inter Milan Kian Dominan di Liga Italia, Alihkan Fokus ke Atletico Madrid

Inter Milan baru saja meraih hasil positif di Liga Italia. Kini mereka mengalihkan fokus ke Liga Champions.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Italia Pekan Ke-28: Inter Milan Kalahkan Bologna 1-0, Kian Dekati Scudetto

5 hari lalu

Pemain Inter Milan Kristjan Asllani melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang dalam pertandingan Liga Italia Serie A di San Siro, Milan, 5 Maret 2024. Inter Milan menang 2-1 atas Genoa sekaligus mengokohkan posisinya di puncak klasemen sementara Serie A. REUTERS/Daniele Mascolo
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Italia Pekan Ke-28: Inter Milan Kalahkan Bologna 1-0, Kian Dekati Scudetto

Inter Milan semakin kokoh di puncak klasemen Liga Italia dan kian mendekati gelar juara A (scudetto) setekah menang 1-0 atas Bologna.


Shin Tae-yong Ingin Pemain Timnas Indonesia Berkarier di Kompetisi Selevel Liga Italia

9 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan Jay Idzes. (Instagram/@shintaeyong7777)
Shin Tae-yong Ingin Pemain Timnas Indonesia Berkarier di Kompetisi Selevel Liga Italia

Shin Tae-yong sedang tur Eropa untuk memantau pemain timnas Indonesia yang berkarier di sana.