Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sheffield vs Tottenham, Jose Mourinho Keluhkan Jadwal Tanding

image-gnews
Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho. Reuters
Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho. Reuters
Iklan

TEMPO.CO, JakartaManajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, menyalahkan jeda pertandingan yang begitu lama untuk meningkatkan performa timnya. Ia tidak senang dengan jeda panjang pada setiap pertandingan yang dialami timnya sejak restart Liga Premier yang sempat berhenti akibat pandemi Covid-19.

Tottenham Hotspur bakal bertandang ke markas Sheffield United, Jumat dini hari nanti. Pertandingan itu berjarak sembilan hari setelah pertandingan terakhirnya saat menang 2-0 atas West Ham United pada 23 Juni. "Saya tidak bahagia karena menunggu pertandingan ini begitu lama," kata Mourinho.

Pelatih asal Portugal itu menambahkan, "Waktu sempurna antarpertandingan, saya akan selalu bilang tiga hari, khususnya saat ini ketika Anda mengejar performa terbaik Anda, intensitas terbaik Anda."

Selain itu, Mourinho juga mengatakan pemain termahalnya, Tanguy Ndombele, bisa segera membalikkan keadaan. Ndombele belum pernah dimainkan sejak restart Liga Inggris. "Saya yakin Ndombele bisa membalikkan keadaan," kata Mourinho seperti dikutip Reuters, Kamis, 2 Juli 2020. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Mourinho, memiliki pemain besar di bangku cadangan adalah hal yang biasa untuk sejumlah klub. Bahkan, klub seperti Manchester United, Liverpool, Real Madrid, Barcelona, Bayern Muenchen melakukan hal yang sama. "Sepak bola dipenuhi pemain-pemain yang sulit di awal dan kemudian akhirnya bagus. Ketika bakatnya ada maka banyak hal bisa terjadi berkat adaptasi," ujar dia.

Jose Mourinho mengatakan, "Di Tottenham Hotspur saya merasa setiap kali pemain top di bangku cadangan, dianggap drama. Para pemain dan semua orang lainnya harus paham itu bukan drama." Adapun Spurs menduduki urutan ketujuh dalam klasemen setelah mengemas 45 poin dan menyisakan tujuh pertandingan lagi.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jelang AS Roma vs AC Milan di Leg 2 Perempat Final Liga Europa, Daniele De Rossi Diumumkan Akan Terus Melatih Giallorossi

7 hari lalu

Pelatih AS Roma Daniele De Rossi. REUTERS/Alberto Lingria
Jelang AS Roma vs AC Milan di Leg 2 Perempat Final Liga Europa, Daniele De Rossi Diumumkan Akan Terus Melatih Giallorossi

Sebelumnya Daniele De Rossi ditunjuk sebagai pelatih AS Roma menggantikan Jose Mourinho untuk jangka waktu singkat hingga akhir musim ini.


6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

8 hari lalu

6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

Saat masih aktif bermain, Xabi Alonso pernah ditangani sejumlah pelatih hebat. Siapa saja mereka?


Bagaimana Xabi Alonso Bertransformasi dan Mengubah Wajah Bayer Leverkusen di Bundesliga?

11 hari lalu

Bagaimana Xabi Alonso Bertransformasi dan Mengubah Wajah Bayer Leverkusen di Bundesliga?

Xabi Alonso membawa Bayer Leverkusen menjadi juara Bundesliga Jerman musim ini. Belum terkalahkan sekaligus mematahkan dominasi Bayern Munchen.


Hasil Liga Inggris: Chelsea Ditahan Sheffield United 2-2 setelah Kebobolan di Menit-menit Akhir

18 hari lalu

Pemain Chelsea saat merayakan gol. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Hasil Liga Inggris: Chelsea Ditahan Sheffield United 2-2 setelah Kebobolan di Menit-menit Akhir

Chelsea hanya bermain imbang 2-2 saat berlaga di kandang Sheffield United dalam pertandingan Liga Inggris pekan ke-32.


Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris, Jurgen Klopp Akui Liverpool Main Kurang Bagus saat Kalahkan Sheffield United 3-1

21 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris, Jurgen Klopp Akui Liverpool Main Kurang Bagus saat Kalahkan Sheffield United 3-1

Jurgen Klopp mengakuiLiverpool bermain kurang bagus saat mengalahkan Sheffield United 3-1 di Liga Inggris pekan ke-31.


Hasil Liga Inggris Pekan Ke-31: Liverpool Kalahkan Sheffield United 3-1, Rebut Kembali Puncak Klasemen

21 hari lalu

Pemain Liverpool Cody Gakpo melakukan selebrasi bersama Curtis Jones dan Darwin Nunez. REUTERS/Carl Recine
Hasil Liga Inggris Pekan Ke-31: Liverpool Kalahkan Sheffield United 3-1, Rebut Kembali Puncak Klasemen

Liverpool berhasil merebut kembali puncak klasemen Liga Inggris setelah mengalahkan Sheffield United dengan skor 3-1 pada pekan ke-31.


Prediksi Liverpool vs Sheffield United di Liga Inggris Pekan ke-31: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

22 hari lalu

Pemain Liverpool Mohamed Salah melakukan selebrasi usai mencetak ke gol ke gawang Brighton & Hove Albion dalam pertandinga Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 31 Maret 2024. Sempat tertinggal terlabih dahulu, akhirnya Liverpool berhasil comeback dan meraih kemenangan 2-1 atas Brightion. REUTERS/Molly Darlington
Prediksi Liverpool vs Sheffield United di Liga Inggris Pekan ke-31: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Liverpool vs Sheffield United akan tersaji pada pertandingan pekan ke-31 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.


James Maddison Percaya Diri Bisa Masuk Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024

28 hari lalu

Pemain Inggris  James Maddison. REUTERS
James Maddison Percaya Diri Bisa Masuk Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024

James Maddison menciptakan assist terjadinya gol Jude Bellingham saat timnas Inggris bermain imbang 2-2 melawan Belgia di laga persahabatan Selasa.


Cerita Jose Mourinho Saksikan MotoGP 2024 di Portimao Portugal

31 hari lalu

Jose Mourinho. REUTERS
Cerita Jose Mourinho Saksikan MotoGP 2024 di Portimao Portugal

Jose Mourinho hadir di Sirkuit Internasional Algarve, Portimao, Portugal, ketika balapan MotoGP 2024 digelar Minggu, 24 Maret.


Kembali ke Juventus, Mengenal Dean Huijsen Pemain Pinjaman AS Roma

33 hari lalu

Dean Huijsen. Instagram/@deanhuijsen
Kembali ke Juventus, Mengenal Dean Huijsen Pemain Pinjaman AS Roma

Dean Huijsen akan kembali ke Juventus pada akhir musim ini setelah selama enam bulan dipinjamkan ke AS Roma