Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Liga Prancis: Montpellier vs Lyon 2-1, Gol Depay Tak Cukup Menolong

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Memphis Depay. REUTERS
Memphis Depay. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, JakartaOlympique Lyon menelan kekalahan 1-2 di markas Montpellier dalam laga tunda pekan pertama Liga Prancis di Stadion de la Mosson, Rabu dinihari WIB.

Teji Savanier mengemas dua gol untuk menyokong kemenangan Montpellier tersebut yang cuma bisa dibalas sekali oleh Memphis Depay.

Hasil itu membuat Montpellier melompat ke posisi kelima klasemen dengan koleksi enam poin, termasuk melompati Lyon (4) yang turun ke urutan ke-11.

Baca Juga: Hasil Bola Laga Persahabatan: Real Madrid vs Getafe 6-0, Inter vs Lugano 5-0

Lyon sebetulnya punya peluang lebih dulu untuk unggul ketika Karl Toko Ekambi berusaha menyelesaikan umpan Maxwell Cornet, tetapi tembakannya malah membentur tiang gawang.

Lantas pada menit ke-16, Lyon kembali menciptakan peluang lewat umpan silang Leo Dubois yang disambut Houssem Aouar, sayang tandukannya masih bisa diamankan kiper Jonas Omlin.

Tuan rumah akhirnya mendapat peluang emas untuk memimpin ketika Savanier dilanggar oleh Dubois di dalam area terlarang. Savanier menghadapi sendiri eksekusi penalti tersebut untuk membawa Montpellier unggul 1-0 atas Lyon pada menit ke-38.

Keadaan kian memburuk bagi Lyon setelah Aouar melanggar Arnaud Souquet yang awalnya dihadiahi kartu kuning, tetapi selepas berkonsultasi dengan VAR wasit Francois Letexier meningkatkan hukumannya jadi kartu merah sehingga tim tamu dipaksa main dengan 10 pemain sejak menit ke-44.

Tertinggal satu gol dalam keadaan jumlah pemain timpang, Rudi Garcia mengirim masuk Depay menggantikan Tinotenda Kadewere serta Jean Lucas untuk Bruno Guimaraes pada menit ke-55.

Akan tetapi masuknya dua pemain itu disambut dengan gol kedua Savanier memanfaatkan umpan Mihailo Ristic yang membuat Montpellier menggandakan keunggulan empat menit kemudian.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kerja keras Lyon tak kunjung membuahkan hasil, hingga akhirnya Vitorino Hilton menjatuhkan Rayan Cherki di dalam kotak penalti yang tak hanya membuahkan tendangan 12 pas untuk tim tamu tetapi juga kartu merah bagi Hilton.

Depay sukses mengeksekusi penalti itu untuk membuat ketertinggalan Lyon jadi 1-2 pada menit ke-82, dan gol itu melecut momentum kebangkitan tim tamu.

Sayangnya empat peluang yang diciptakan Lyon pada sisa waktu yang ada tak kunjung membuahkan hasil dan mereka harus pulang dengan kekalahan 1-2 dari Montpellier.

Baca Juga: Hasil Liga Champions Rabu Dinihari: Dynamo Kiev, PAOK, Gent Lolos ke Playoff

Di pertandingan berikutnya, Lyon akan menjamu Nimes pada Jumat (18/9) waktu setempat (Sabtu WIB), sedangkan Montpellier kembali main di kandang menghadapi Angers dua hari kemudian.

Susunan pemain:

Montpellier (3-5-2): Jonas Omlin; Pedro Mendes, Vitorino Hilton, Daniel Congre; Arnaud Souquet, Jordan Ferri (Florent Mollet), Teji Savanier (Joris Chotard), Damien Le Tallec, Mihailo Ristic; Gaetan Laborde (Salomon Sambia), Andy Delort (Stephy Mavididi)
Pelatih: Michel Der Zakarian.

Lyon (3-4-1-2): Anthony Lopes; Joachim Andersen, Marcelo, Jason Denayer (Melvin Bard); Leo Dubois, Maxence Caqueret, Bruno Guimaraes (Jean Lucas), Maxwel Cornet (Moussa Dembele); Houssem Aouar; Tinotenda Kadewere (Memphis Depay), Karl Toko Ekambi (Rayan Cherki)
Pelatih: Rudi Garcia.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Liga Prancis: AS Monaco Kalah, PSG Menjadi Juara

2 hari lalu

Pemian Paris St Germain Ousmane Dembele melakukan selebrasi bersama Fabian Ruiz dan Kylian Mbappe. REUTERS/Stephanie Lecocq
Hasil Liga Prancis: AS Monaco Kalah, PSG Menjadi Juara

Paris Saint-Germain (PSG) dipastikan menjadi juara Liga Prancis 2023/2024 setelah pesaing terdekat mereka, AS Monaco, kalah.


Klasemen Liga Prancis: PSG Ditahan Le Havre, Masih Mungkin Menjadi Juara Minggu Malam Ini

3 hari lalu

Pemian Paris St Germain Ousmane Dembele, Fabian Ruiz, dan Kylian Mbappe. REUTERS/Stephanie Lecocq
Klasemen Liga Prancis: PSG Ditahan Le Havre, Masih Mungkin Menjadi Juara Minggu Malam Ini

Paris Saint-Germain (PSG) kembali harus menunda perayaan juara Liga Prancis 2023/24 setelah bermain 3-3 saat menjamu Le Havre pada pekan ke-31.


Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

6 hari lalu

Pemain Atalanta melakukan selebrasi. Action Images via Reuters/Lee Smith
Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

Kemenangan dramatis 4-1 atas Fiorentina mengantarkan Atalanta ke final Piala Italia (Coppa Italia) untuk menghadapi Juventus.


PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

9 hari lalu

Pemain Paris St Germain Lucas Beraldo melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Lyon pada pertandingan Liga Prancis di Parc des Princes, Paris,  22 April 2024. REUTERS
PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.


Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

13 hari lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.


Profil Fakultas Geografi UGM Peraih Peringkat 1 di Indonesia Versi QS WUR 2024

14 hari lalu

Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
Profil Fakultas Geografi UGM Peraih Peringkat 1 di Indonesia Versi QS WUR 2024

Fakultas Geografi UGM peringkat 1 di Indonesia versi QS WUR 2024. Berikut profil fakultas ini.


Rekap Hasil Liga Conference Jumat Dinihari 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa Menang

19 hari lalu

Logo Liga Conference. (Antara)
Rekap Hasil Liga Conference Jumat Dinihari 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa Menang

Hasil Liga Conference pada Jumat dinihari, 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa sama-sama menang.


Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Atalanta Permalukan Liverpool di Anfield, Skor 3-0

20 hari lalu

Pemain Atalanta, Gianluca Scamacca melakukan selebrasi. REUTERS/Ciro De Luca
Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Atalanta Permalukan Liverpool di Anfield, Skor 3-0

Atalanta mengalahkan tuan rumah Liverpool dengan skor 3-0, pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Europa.


Hasil Liga Prancis: PSG vs Clermont Foot 1-1: Kylian Mbappe Bikin Assist untuk Gol Goncalo Ramos, Selamatkan Tim dari Kekalahan

24 hari lalu

Pemain PSG, Kylian Mbappe melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Sociedad dalam Leg Kedua Liga Champions di Reale Arena, San Sebastian, Spanyol, 5 Maret 2024. REUTERS/Juan Medina
Hasil Liga Prancis: PSG vs Clermont Foot 1-1: Kylian Mbappe Bikin Assist untuk Gol Goncalo Ramos, Selamatkan Tim dari Kekalahan

Kylian Mbappe masuk ke lapangan menit ke-67, menciptakan assist untuk gol Goncalo Ramos yang menghindarkan PSG dari kekalahan lawan Clermont Foot.


Luis Enrique Sering Ganti Kylian Mbappe Saat PSG Main, Apakah Keduanya Tak Akur?

28 hari lalu

Pemain dan pelatih PSG, Kylian Mbappe dan Luis Enrique. REUTERS/Vincent West
Luis Enrique Sering Ganti Kylian Mbappe Saat PSG Main, Apakah Keduanya Tak Akur?

Pelatih PSG Luis Enrique ditanya soal hubungannya dengan Kylian Mbappe setelah beberapa kali mengganti pemain tersebut.