Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Wijnaldum ke PSG, Barcelona Incar Fabian Ruiz dari Napoli

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Pemain Spanyol Fabian Ruiz melakukan tendangan ke gawang Georgia dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia Grup B di Stadion Boris-Paichadze, Tbilisi, Georgia, 29 Maret 2021. REUTERS/Irakli Gedenidze
Pemain Spanyol Fabian Ruiz melakukan tendangan ke gawang Georgia dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia Grup B di Stadion Boris-Paichadze, Tbilisi, Georgia, 29 Maret 2021. REUTERS/Irakli Gedenidze
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBarcelona dikabarkan mengalihkan perhatiannya kepada gelandang Napoli, Fabian Ruiz, setelah Georginio Wijnaldum hampir pasti bergabung dengan PSG. Akan tetapi mereka terbentur dengan masalah dana.

Radio Catalunya menyebutkan Ruiz sebenarnya sudah cukup lama masuk radar Barca. Mantan pemain Real Betis itu merupakan anggota tim inti Napoli sejak diboyong pada 2018.

Ruiz merupakan pemain serba bisa. Dia juga bisa bermain sedikit ke depan sebagai gelandang serang plus bermain sebagai sayap kiri. Performanya pesepakbola berusia 25 tahun itu pun dianggap terus menanjak hingga akhirnya Pelatih Timnas Spanyol Luis Enrique memberikan kepercayaan kepada Ruiz untuk bermain di ajang Euro 2020.

Akan tetapi Napoli dikabarkan tak akan melepas Ruiz dengan harga murah. Presiden Aurelio De Laurentiis disebut mematok mahar 50 juta euro atau sekitar Rp 868,9 miliar untuk Ruiz, lebih mahal 20 juta euro dari saat mereka membelinya.

Nilai itu dikabarkan di atas budget yang dimiliki Barca. Sejauh ini klub asal Catalan tersebut sebenarnya belum mengeluarkan sepeser uang pun karena memboyong Sergio Aguero dan Eric Garcia secara gratis dari Manchester City.

Presiden Barca Joan Laporta disebut akan berupaya untuk berbicara secara langsung dengan De Laurentiis untuk melobi transfer Ruiz dalam beberapa hari ke depan. Laporta berharap De Laurentiis mau menurunkan harga Ruiz atau pun melakukan barter dengan sejumlah pemain mereka.

Untuk sektor gelandang, Pelatih Ronald Koeman sebenarnya memiliki cukup banyak stok pemain. Mereka memiliki Sergio Busquets, Pedri, Frenkie de Jong, Miralem Pjanic, Philippe Coutinho hingga Riqui Puig.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pjanic dan Coutinho disebut sebagai dua pemain yang paling mungkin dilepas Barcelona sementara Riqui Puig menegaskan dia akan tetap di Barcelona. Pjanic disebut akan kembali ke Juventus akan tetapi Barca keberatan karena pihak Si Nyonya Tua hanya ingin meminjamnya.

Sementara Coutinho yang masih bergulat dengan cedera kemungkinan besar dilepas untuk meringankan beban gaji pemain mereka. Selain itu, Barca juga disebut tak mau membayar tambahan 10 juta euro kepada Liverpool jika gelandang asal Brasil tersebut mencatatkan 100 penampilan di sana.

Bisa jadi satu dari kedua pemain tersebut akan menjadi alat barter Barcelona untuk mendapatkan Fabian Ruiz. Keduanya cukup mengenal iklim sepak bola Italia karena pernah bermain di sana, Pjanic bersama Juventus sementara Coutinho bersama Inter Milan.

Sebelumnya Georginio Wijnaldum disebut tinggal menandatangani kontrak bersama PSG dan batal ke Barcelona. Gelandang asal Belanda itu mengalihkan tujuannya setelah klub asal Paris memberikan tawaran gaji dua kali lebih tinggi dari Barca. 

SPORT

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

58 menit lalu

Pemain Liverpool, Darwin Nunez berselebrasi setelah menjebol gawang Burnley dalam laga lanjutan Liga Inggris di Anfield, Inggris, 10 Februari 2024. Liverpool memetik kemenangan 3-1 atas Burnley pada pekan ke-24 Liga Inggris di Anfield Stadium. REUTERS/Phil Noble
Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.


Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

1 jam lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir tengah pekan ini. Dua pertandingan leg kedua semifinal menampilkan banyak hal menarik.


Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

5 jam lalu

Pemain Manchester United, Bruno Fernandes tampak kecewa dalam laga lanjutan Liga Inggris melawan Fulham di Old Trafford, Inggris, 24 Februari 2024. Manchester United menelan kekalahan pertama mereka di 2024 setelah ditekuk Fulham 1-2 dalam matchday ke-26 Liga Inggris di Old Trafford. REUTERS/Carl Recine
Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.


Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

8 jam lalu

Penjaga gawang Arsenal, David Raya berhasil menyelamatkan gawangnya dari tendangan pemain FC Porto, Galeno dalam drama adu penalti Leg Kedua 16 Besar Liga Champions di  Emirates Stadium, London, Inggris, 12 Maret 2024. REUTERS/Hannah Mckay
Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas


Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

1 hari lalu

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?


Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

1 hari lalu

Pemain Real Madrid, Jude Bellingham. REUTERS/Albert Gea
Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.


Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

1 hari lalu

 Real Madrid. REUTERS/Juan Medina
Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.


Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

1 hari lalu

Franco Mastantuono. (Instagram/@franco.mastantuono)
Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.


Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

4 hari lalu

Pelatih Paris St Germain Luis Enrique. REUTERS/Stephanie Lecocq
Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.


Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

4 hari lalu

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic. Doc. UEFA.
Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.