Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Manchester United Tersingkir di Piala FA, Ralf Rangnick Kecewa Berat

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo melakukan tendangan salto ke gawang Middlesbrough dalam Piala FA di Old Trafford, Manchester, Inggris, 4 Februari 2022. REUTERS/Craig Brough
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo melakukan tendangan salto ke gawang Middlesbrough dalam Piala FA di Old Trafford, Manchester, Inggris, 4 Februari 2022. REUTERS/Craig Brough
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Manchester United, Ralf Rangnick, menyatakan sangat kecewa setelah timnya disingkirkan Middlesbrough pada laga Piala FA melalui adu penalti. Pada laga yang berlangsung Jumat malam waktu setempat atau Sabtu dini hari waktu Indonesia itu, United hanya bermain imbang 1-1 dengan The Boro pada waktu normal.

Rangnick menyatakan sangat kecewa dengan kekalahan itu karena menilai mereka membuang banyak peluang pada babak pertama. Menurut dia, mereka seharusnya bisa unggul 4-0 terlebih dahulu.

"Kami benar-benar kecewa. Para pemain, staf, semuanya. Kami seharusnya bisa memastikan kemenangan sejak babak pertama. Kami bisa dengan mudah unggul 3-0 atau 4-0," ujarnya seperti dilansir laman resmi klub itu.

"Kami memulai dengan baik dan bermain sangat baik di babak pertama. seluruh babak pertama. Pergerakan dan tempo permainan kami persis seperti yang ingin kami lakukan. Tapi kamu hanya unggul 1-0."

Skuad Setan Merah memang sempat unggul terlebih dahulu pada babak pertama lewat gol Jadon Sancho. Middlesbrough menyamakan kedudukan pada babak kedua lewat gol Matt Crooks.

Pada laga itu, United memang mendominasi pertandingan dan banyak membuang peluang emas. Mereka tercatat menguasai 71 persen bola dan melepaskan 30 tembakan dengan sembilan diantaranya mengarah ke gawang Middlesbrough.

Cristiano Ronaldo menjadi salah satu pemain yang mendapatkan sorotan. Laman Manchester Evening News memberi nilai lima dari sepuluh kepada penyerang asal Portugal itu karena membuang sejumlah peluang yang dia dapatkan. Ronaldo bahkan gagal mengeksekusi penalti yang didapatkan United pada babak pertama. 

Rangnick juga menyoroti soal kinerja lini belakang timnya pada laga itu. Menurut dia, mereka tak seharusnya kebobolan dari Middlesbrough jika bertahan dengan baik.

"Gol seperti ini selalu bisa terjadi, meski seharusnya tidak terjadi, dari sudut pandang kami. Kami tidak bertahan dengan baik, kami terlalu terbuka dalam situasi serangan balik itu," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Rangnick pun menilai gol penyeimbang itu tak seharusnya terjadi jika wasit memutuskan pemain Middlesbrough menyentuh bola dengan tangannya. Dia pun kecewa dengan keputusan wasit yang menilai insiden itu terjadi karena ketidaksengajaan.

"Pada akhirnya, gol itu seharusnya tak disahkan. Sungguh luar biasa bahwa itu terjadi. Itu adalah handball yang jelas. Saya tidak akan membutuhkan VAR, itu seharusnya dilihat oleh wasit sendiri tetapi VAR seharusnya tidak memberikan gol itu," kata dia.

"Sejauh yang saya tahu, wasit dan VAR memutuskan bahwa itu tidak disengaja, itu kebetulan. Bagaimana bisa kebetulan jika tangan di atas sana dan bola menyentuh tangannya dan dia menguasai bola dengan tangannya? Saya tidak melihat bagaimana ini bisa terjadi secara kebetulan."

Pada adu penalti, Pemain muda Anthony Elanga gagal melaksanakan tugasnya sebagai eksekutor. Rangnick menyesalkan kegagalan Elanga tersebut namun tetap memakluminya.

“Anda dapat melihat mereka (para pemain) mendukungnya dan semua orang mendukungnya. Ini juga biasa terjadi pada pemain yang lebih berpengalaman," kata Rangnick.

"Ini sangat memalukan baginya, tetapi juga untuk seluruh klub, untuk para pendukung, untuk tim, karena kami bermain dengan baik dalam beberapa minggu terakhir. Kami berlatih dengan baik, kami bermain dengan baik terutama di babak pertama, oleh karena itu, sangat kecewa saat ini."

Manchester United akhirnya tersingkir dari putaran keempat Piala FA dengan kalah 7-8 dari Middlesbrough. Di kompetisi domestik, skuad asuhan Ralf Rangnick kini hanya berpeluang untuk meraih trofi Liga Inggris setelah sebelumnya juga tersingkir di ajang Piala Carabao.

Baca: Hasil Piala FA: Manchester United Disingkirkan Middlesbrough Lewat Adu Penalti

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

1 hari lalu

Cristiano Ronaldo meninggalkan lapangan setelah mendapat kartu merah saat Al Nassr melawan Al Hilal di babak semifinal Piala Super Arab, 8 April 2024. REUTERS/Stringer
Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

Cristiano Ronaldo menduduki puncak daftar atlet dengan bayaran tertinggi versi Forbes untuk keempat kali sepanjang kariernya.


Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

2 hari lalu

Pemain Manchester United Bruno Fernandes melakukan selebrasi setelah rekannya Rasmus Hojlund mencetak gol ke gawang Nescastle United dalam pertandingan Liga Inggris di  Old Trafford, Manchester, 16 Mei 2024. Manchester United menang 3-2 atas lawannya Newcastle United. REUTERS/Molly Darlington
Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

3 hari lalu

Pemain Chelsea berselebrasi. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

Chelsea dan Manchester United sama-sama menang dalam pertandingan tunda pekan ke-34 Liga Inggris dan menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa.


Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

5 hari lalu

Bek tengah Manchester United, Raphael Varane. REUTERS/Carl Recine |
Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

Bek asal Prancis Raphael Varane mengumumkan bakal meninggalkan Manchester United (MU) setelah kontraknya habis di akhir musim ini.


Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

6 hari lalu

Pelatih Arsenal Mikel Arteta. Twitter @Arsenal.
Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

Arsenal meraih hasil positif saat bertandang ke markas Manchester United, Old Trafford, pada Minggu, 12 Mei 2024. Bagaimana optimisme Mikel Arteta?


Wayne Rooney: Pemain Manchester United Terlihat Tak Ingin Bermain untuk Erik Ten Hag

6 hari lalu

Wayne Rooney: Pemain Manchester United Terlihat Tak Ingin Bermain untuk Erik Ten Hag

Wayne Rooney menilai para pemain Manchester United tidak menunjukkan sikap ingin bermain untuk Erik ten Hag menjelang akhir Liga Inggris musim ini.


Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Man United d 1-0, Kembali Kudeta Man City

6 hari lalu

Pemain Arsenal berselebrasi. Action Images via Reuters/Paul Childs
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Man United d 1-0, Kembali Kudeta Man City

Arsenal merebut kembali posisi puncak klasemen dari Manchester City setelah menekuk Manchester United (MU) 1-0 pada pekan ke-37 Liga Inggris.


Prediksi Manchester United vs Arsenal pada Pekan Ke-37 Liga Inggris Hari Ini

7 hari lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Prediksi Manchester United vs Arsenal pada Pekan Ke-37 Liga Inggris Hari Ini

Simak kabar terbaru kedua tim, perkiraan susunan pemain serta prediksi pertandingan Manchester United vs Arsenal pekan ke-37 Liga Inggris hari ini.


Al Hilal Juarai Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo dan Al Nassr Masih Berpeluang Raih Trofi Lain

7 hari lalu

Klub Liga Arab Saudi Al Hilal. REUTERS/Stringer
Al Hilal Juarai Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo dan Al Nassr Masih Berpeluang Raih Trofi Lain

Al Hilal berhasil menjuara Liga Arab Saudi (Saydi Pro League) setelah menang 4-1 atas Al Hazm. Ronaldo dan Al Nassr masih berpeluang raih trofi.


PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

12 hari lalu

Aksi Jadon Sancho bersama Borussia Dortmund. Dok. Borussia Dortmund
PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

Jadon Sancho diharapkan kembali tampil gemilang pada laga leg kedua Liga Champions antara PSG vs Borussia Dortmund.