Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Musim Depan Persebaya Kehilangan Bruno Moreira

Reporter

image-gnews
Pesepak bola Persebaya Surabaya Bruno Moreira (kanan) berebut bola dengan pesepak bola PSS Sleman Mario Maslac (kiri) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu, 29 Januari 2022. Persebaya Surabaya menang atas PSS Sleman dengan skor 1-0. ANTARA/Nyoman Hendra Wibowo
Pesepak bola Persebaya Surabaya Bruno Moreira (kanan) berebut bola dengan pesepak bola PSS Sleman Mario Maslac (kiri) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu, 29 Januari 2022. Persebaya Surabaya menang atas PSS Sleman dengan skor 1-0. ANTARA/Nyoman Hendra Wibowo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain asing Persebaya Surabaya Bruno Moreira dikabarkan akan meninggalkan kompetisi Liga 1 Indonesia musim depan. Pelatih Persebaya Aji Santoso menyatakan Bruno akan bermain di Liga Yunani karena ada klub yang tertarik dengannya. 

"Bruno sepertinya mengambil kesempatan bermain di Yunani karena ada klub yang menawarinya," kata Aji Santoso, Rabu, 30 Maret 2022. Ia menuturkan sudah berbicara dengan seluruh pemain asing Persebaya dan beberapa ditawari opsi bertahan.

Meski demikian, Aji memberi kebebasan kepada para pemain untuk tetap atau pindah dari Persebaya pada musim depan. "Bruno Moreira ingin bermain dan mencari tantangan baru. Dia sudah berkomunikasi dengan saya kalau mau bermain di Yunani," tutur Aji.

Bruno Moreira lahir pada 1999 dan bergabung dengan Persebaya pada Juni 2021. Meski baru memasuki usia 23 tahun, namun ia sudah bermain untuk berbagai klub.

Pemain lulusan akademi Santos FC itu memulai karir profesional di klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Kolombia, Envigado FC. Ia sempat bermain di Liga Korea Selatan saat membela tim Ansan Greeners pada musim 2019-2020. Musim berikutnya ia pindah ke klub tetangganya, Chungnam Asan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selama membela Persebaya di Liga 1, Bruno Moreira mencatatkan tujuh gol dan tiga assist. Ia sempat dihukum beberapa kali larangan bermain karena berseteru dengan salah seorang pemain Persipura di awal musim.

Pelatih Aji Santoso mengaku sedikit anak asuhnya yang mendapat tawaran dari tim lain. Beberapa nama lain, baik asing maupun lokal, yang diisukan bakal pergi ialah gelandang Ricky Kambuaya, bek kiri Reva Adi Utama, dan bek tengah sekaligus kapten Persebaya Arif Satria.

Untuk pemain muda, seperti Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho masih terikat kontrak dengan Persebaya. Marselino hingga tahun 2024, sedangkan Rizky Ridho hingga akhir Desember 2022.

Baca: Persebaya Gagal ke Peringkat 3, Aji Santoso Sebut Ada Faktor Bhayangkara FC

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

8 jam lalu

Roberto Mancini. REUTERS
Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

Pelatih timnas Arab Saudi Roberto Mancini memuji penampilan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.


Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

8 jam lalu

Pemain Persib Bandung Alberto Rodriguez. Instagram
Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.


Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

23 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.


Hasil Riset: Nathan Tjoe-A-On Menjadi Pemain yang Paling Siapresiasi Suporter di Timnas U-23 Indonesia

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Nathan Tjoe-A-On. Instagram
Hasil Riset: Nathan Tjoe-A-On Menjadi Pemain yang Paling Siapresiasi Suporter di Timnas U-23 Indonesia

Hasil riset menunjukkan pemain Timnas U-23 Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, menjadi pemain yang paling diapresiasi suporter.


Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. ANTARA/PSSI
Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia menutup Piala Asia U-23 2024 dengan menempati posisi keempat. Berikut beberapa fakta menarik Indoneisa Vs Irak.


Komentar Coach Justin Soal Pemain Timnas U-23 Indonesia Marselino Ferdinan yang Tengah Disorot Netizen

1 hari lalu

Marselino Ferdinan melepaskan tendangan dalam pertandingan Indonesia vs Yordania, Minggu, 21 April 2024. HUMAS PSSI
Komentar Coach Justin Soal Pemain Timnas U-23 Indonesia Marselino Ferdinan yang Tengah Disorot Netizen

coach Justin memberikan nasihat untuk pemain muda Indonesia Marselino Ferdinan yang tengah menjadi sorotan.


Justin Hubner Pasang Badan dan Kecewa ketika Marselino Ferdinan Dikecam Terlalu Egois

2 hari lalu

Justin Hubner, pemain Timnas Indonesia. Foto: Instagram.
Justin Hubner Pasang Badan dan Kecewa ketika Marselino Ferdinan Dikecam Terlalu Egois

Justin Hubner meluapkan kemarahannya usai mengetahui Marselino Ferdinan panen kecaman usai kalah dari Irak pada perebutan juara 3 di Piala Asia U-23.


Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

2 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. ANTARA/PSSI
Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.


Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

4 hari lalu

Dua pemain Persija Jakarta, Rafa Abdurahman (tengah) dan Maman Abdurahman (kanan) menghadiri konferensi pers setelah pertandingan Liga 1 melawan PSIS Semarang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa, 30 April 2024. (ANTARA/RAUF ADIPATI)
Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.


Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

5 hari lalu

Pesepak bola timnas Indonesia U-22 Muhammad Ferarri melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Vietnam pada pertandingan babak semifinal SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu 13 Mei 2023. Timnas Indonesia U-22 lolos ke babak final usai mengalahkan tim sepak bola Vietnam dengan skor 3-2. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.