Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Graham Potter Datang, Raheem Sterling Punya Peran Baru di Chelsea

Reporter

Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer baru Chelsea, Graham Potter, mengawali debutnya dengan cukup baik. Pada laga kedua Liga Champions, Chelsea bermain imbang 1-1 saat melawan Red Bull Salzburg di Stamford Bridge pada Kamis dini hari, 15 September 2022.  

Gol Chelsea disumbangkan oleh Raheem Sterling pada menit 48. Sementara gol penyeimbang tim tamu datang dari Noah Okafor di menit 75. Hasil itu membuat Chelsea meraih poin pertama di Grup E Liga Champions. The Blues masih berada di dasar klasemen dengan mengemas satu poin. 

Kedatangan Potter ke Chelsea langsung mengubah permainan. Salah satu yang terlihat ialah dia mengubah posisi bermain Raheem Sterling. Pemain Timnas Inggris tersebut memainkan peran baru sebagai bek sayap kiri.

Sterling biasanya beraksi sebagai pemain sayap, bahkan dalam beberapa kesempatan menjadi striker saat masih dilatih oleh Pep Guardiola dan Thomas Tuchel. Namun, perubahan tersebut nampaknya tidak menjadi kendala bagi Sterling. 

Sebab, pemain berusia 27 tahun itu masih bisa mencetak gol untuk membantu lini depan Chelsea. Beberapa penggemar menilai peran yang dimainkan Sterling sama seperti Leandro Trossard di Brighton, pemain dan klub yang dilatih Graham Potter sebelumnya. 

Dengan adanya Sterling, lini bertahan Chelsea seolah mempunyai lima bek. Empat pemain belakang lainnya ialah Reece James, Cesar Azpilicueta, Thiago Silva, dan Marc Cucurella. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di sisi lain, saat Chelsea dalam posisi menyerang, Sterling tetap bisa terlibat. Kendati tidak berpengalaman sebagai bek sayap, Sterling terlihat bisa beradaptasi dan berkembang. Ia bisa dibilang menjadi pemain terbaik Chelsea pada babak pertama.

Lebih jauh, Sterling dinobatkan sebagai pemain terbaik oleh BT Sport pada laga tersebut. Ia mengatakan Chelsea masih bisa berkembang lebih jauh lagi di bawah asuhan Graham Potter. 

“Kami memainkan sepak bola yang bagus di waktu-waktu tertentu. Di bawah manajer baru, kami akan menjadi lebih baik. Saya bermain dalam peran yang sedikit berbeda. Graham mengatakan untuk bermain melebar sehingga pada waktunya saya akan menjadi lebih baik," tutur mantan pemain Manchester City tersebut mengutip dari The Sun.

Pemain yang didatangkan Chelsea dengan harga 47 juta pound pada musim panas ini mengatakan senang bisa bermain di lini depan. Raheem Sterling juga tidak masalah jika harus bermain lebih melebar di posisi full-back.

Baca: Liga Champions: Chelsea vs RB Salzburg 1-1, Kata Graham Potter Soal Debut yang Berujung Seri

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Harapan Harry Kane untuk Mauricio Pochettino yang Ditunjuk Jadi Pelatih Baru Chelsea

6 jam lalu

Kapten timnas Inggris, Harry Kane, berbicara dengan Reuters di New York City, AS, 31 Mei 2023. REUTERS/Aleksandra Michalska
Harapan Harry Kane untuk Mauricio Pochettino yang Ditunjuk Jadi Pelatih Baru Chelsea

Harry Kane mengatakan Mauricio Pochettino banyak membantunya mencapai posisinya sekarang.


Jadwal Final Piala FA Manchester City vs Manchester United: Simak 12 Statistik Penting

9 jam lalu

Pemain Manchester City Erling Braut Haaland melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Manchester United dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, 2 Oktober 2022. Haaland mencetak hattrick pada laga ini sekaligus membawa Manchester City kalahkan United 6-3. REUTERS/Phil Noble
Jadwal Final Piala FA Manchester City vs Manchester United: Simak 12 Statistik Penting

Jadwal final Piala FA akan hadir di Stadion Wembley, London, Sabtu, 3 Mei 2023: Manchester City vs Manchester United.


Berita Manchester United Menjelang Duel Final FA Cup Lawan Manchester City

17 jam lalu

Manchester United. REUTERS/Molly Darlington
Berita Manchester United Menjelang Duel Final FA Cup Lawan Manchester City

Duel Final Piala FA atau FA Cup antara Manchester City vs Manchester United akan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 3 Juni 2023.


Final Liga Champions Manchester City vs Inter Milan, Ini Prediksi Sergio Busquets

1 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Final Liga Champions Manchester City vs Inter Milan, Ini Prediksi Sergio Busquets

Pemain Barcelona Sergio Busquets percaya penyerang Inter Milan bisa menyulitkan pemain belakang Manchester City dalam laga final Liga Champions.


Sedang Bangun Skuad Real Madrid untuk Musim Depan, Carlo Ancelotti Tolak Tawaran Brasil

1 hari lalu

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. REUTERS
Sedang Bangun Skuad Real Madrid untuk Musim Depan, Carlo Ancelotti Tolak Tawaran Brasil

Carlo Ancelotti membutuhkan satu bek, satu gelandang, dan dua penyerang untuk skuad baru Real Madrid.


Pelatih Manchester City Pep Guardiola Raih Penghargaan Manajer Liga Premier Tahun Ini

1 hari lalu

Pelatih Manchester City Pep Guardiola berpose dengan piala Liga Inggris saat merayakan keberhasilan menjuarai Liga Inggris usai pertandingan melawan Chelsea di Stadion Etihad, Manchester, 21 Mei 2023. Action Images via Reuters/Lee Smith
Pelatih Manchester City Pep Guardiola Raih Penghargaan Manajer Liga Premier Tahun Ini

Pep Guardiola menjadi manajer ketiga yang memenangi tiga atau lebih penghargaan manajer terbaik.


Pelatih Baru Chelsea Mauricio Pochettino Tak Inginkan Joao Felix

1 hari lalu

Pemain Chelsea Joao Felix mencetak gol ke gawang West Ham namun dianulir dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion London, London, 11 Februari 2023. REUTERS/Tony Obrien
Pelatih Baru Chelsea Mauricio Pochettino Tak Inginkan Joao Felix

Atletico Madrid menyatakan Joao Felix tidak masuk dalam rencana Mauricio Pochettino.


Cedera Hamstring, Anthony Martial Tak Bisa Perkuat Manchester United di Final Piala FA

1 hari lalu

Pemain Manchester United, Anthony Martial berselebrasi setelah menjebol gawang Chelsea dalam laga lanjutan Liga Inggris melawan Chelsea di Old Trafford, Inggris, 25 Mei 2023. REUTERS/Molly Darlington
Cedera Hamstring, Anthony Martial Tak Bisa Perkuat Manchester United di Final Piala FA

Manchester United berusaha menghentikan Manchester City di final Piala FA untuk mencegah City meriah treble.


Hadapi AS Roma di Final Liga Europa, Sevilla Targetkan Gelar Ketujuh

1 hari lalu

Sevilla menjuarai Liga Europa 2019-20 setelah mengalahkan Inter Mian 3-2 di Stadion RheinEnergie, Cologne, Jerman, 21 Agustus 2020. Lars Baron/Pool via REUTERS
Hadapi AS Roma di Final Liga Europa, Sevilla Targetkan Gelar Ketujuh

Sevilla telah memenangi semua enam laga final Liga Europa mereka.


Kata Erik ten Hag Soal Masa Depan Harry Maguire di Manchester United

2 hari lalu

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag dan pemain Manchester United, Harry Maguire. Action Images via Reuters/Lee Smith
Kata Erik ten Hag Soal Masa Depan Harry Maguire di Manchester United

Kiper David de Gea akan tetap di Manchester United musim depan, tapi harus bersaing menjadi kiper utama.