Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Inter Milan Juara Coppa Italia, Berikut Deretan Rekor yang Terjadi

image-gnews
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Inter Milan berhasil menjuarai Coppa Italia 2022-2023 setelah menang 2-1 atas Fiorentina dalam laga final yang digelar di Stadion Olimpico, Kamis dinihari WIB, 25 Mei 2023. Lautaro Martinez menjadi bintang kemenangan Inter Milan. Pemain Argentina ini memborong kedua gol timnya.

Inter Milan sempat tertinggal pada menit ke-3 karena gol Nicolas Gonzalez. Mereka berhasil menyamakan lewat gol Lautaro Martinez pada menit ke-29, setelah memanfaatkan assist Marcelo Brozovic. Gol kedua pemain ini diciptakan pada menit ke-37 meneruskan assist Nicolo Barella. Berikut deretan rekor yang terjadi pada laga tersebut. 

Trofi keenam Simone Inzaghi dalam kariernya sebagai pelatih

Mengutip NewsBytes, raihan ini membuat Simone Inzaghi mencatatkan gelar Coppa Italia ketiganya sebagai pelatih. Trofi pertamanya, yakni Piala Super Italia, diraih pada musim 2017/18 ketika masih menukangi Lazio.

Ia kini telah membawa Inter meraih gelar Coppa Italia dua musim beruntun setelah musim lalu mereka pun tampil sebagai juara dengan mengalahkan Juventus, 4-2. Inzaghi juga memenangkan penghargaan Supercoppa Italiana berturut-turut bersama Inter setelah mengalahkan AC Milan 3-0 pada Januari 2023. 

Samai rekor AS Roma

Ini merupakan gelar Coppa Italia kesembilan bagi Inter. Hal ini membuat La Beneamata menyamai raihan trofi AS Roma di ajang yang sama. Inter telah memenangkan trofi pada 1939, 1978, 1982, 2005, 2006, 2010, 2011, 2022, dan 2023. Juventus masih memegang predikat sebagai peraih trofi Coppa Italia terbanyak dengan raihan 14 kali, termasuk empat kali berturut-turut dari 2015-2018. Ini juga merupakan final Coppa Italia ke-15 bagi Inter. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perjalanan Inter di Coppa Italia 2022/23

Inter mengalahkan Parma 2-1 di perpanjangan waktu pada babak 16 besar. Inter kemudian menikmati kemenangan tipis 1-0 di perempat final melawan Atalanta. Pada babak semifinal, Inter mengalahkan Juventus di semifinal dua leg dengan agregat 2-1.  

100 gol untuk Martinez bersama Inter

Laga final Coppa Italia ini menjadi momentum spesial bagi striker Inter, Lautaro Martinez. Hal itu karena ia berhasil mencatatkan gol ke-100 untuk Inter berkat gol-nya pada menit ke-29. Martinez kini telah membukukan 101 gol untuk Inter dari 235 penampilan. 

Pada musim 2022-23, Martinez telah mencetak 27 gol di semua kompetisi. Musim ini menjadi musim terbaiknya untuk Inter Milan setelah melampaui catatan 25 gol yang dicetaknya pada musim lalu. Martinez menjadi pemain kesembilan yang mencetak lebih dari 100 gol untuk Inter. 

Pilihan editor : Inter Milan Juara Coppa Italia, Begini Komentar Simone Inzaghi dan Lautaro Martinez
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Misi Angel Alfredo Vera Pelatih Baru Rans Nusantara FC Hindari Zona Degradasi, Ini Profilnya

3 hari lalu

Angel Alfredo Vera. Instagram
Misi Angel Alfredo Vera Pelatih Baru Rans Nusantara FC Hindari Zona Degradasi, Ini Profilnya

Angel Alfredo Vera jadi pelatih baru RANS Nusantara FC, tugas utamanya untuk terhindar dari zona degradasi di sisa Liga I 2023-2024. Begini profilnya.


Bursa Transfer Liga Italia: AC Milan Mau Jual 3 Pemain yang Dipinjamkan, Termasuk Daniel Maldini dan Saelemaekers

3 hari lalu

Pemain AC Milan, Daniel Maldini. REUTERS/Daniele Mascolo
Bursa Transfer Liga Italia: AC Milan Mau Jual 3 Pemain yang Dipinjamkan, Termasuk Daniel Maldini dan Saelemaekers

AC Milan sudah bersiap menghadapi bursa transfer musim panas yang penting. Mereka ingin menjual tiga pemain yang sedang dipinjamkan.


Bursa Transfer Liga Italia: Negosiasi Perpanjang Kontrak Mike Maignan Alot, AC Milan Siapkan Skenario Alternatif

4 hari lalu

Mike Maignan. REUTERS
Bursa Transfer Liga Italia: Negosiasi Perpanjang Kontrak Mike Maignan Alot, AC Milan Siapkan Skenario Alternatif

Klub Liga Italia AC Milan dikabarkan siap untuk mencari pengganti kiper Mike Maignan andai tak terjalin kesepakatan perpanjangan kontrak.


Kembali ke Juventus, Mengenal Dean Huijsen Pemain Pinjaman AS Roma

4 hari lalu

Dean Huijsen. Instagram/@deanhuijsen
Kembali ke Juventus, Mengenal Dean Huijsen Pemain Pinjaman AS Roma

Dean Huijsen akan kembali ke Juventus pada akhir musim ini setelah selama enam bulan dipinjamkan ke AS Roma


Rumor Bursa Transfer: AC Milan Incar Penyerang Sevilla Youssef En-Nesyri

7 hari lalu

Pemain Sevilla, Youssef En-Nesyri (Kiri).. REUTERS/Massimo Pinca
Rumor Bursa Transfer: AC Milan Incar Penyerang Sevilla Youssef En-Nesyri

Klub Liga Italia AC Milan dikabarkan siap mengajukan tawaran untuk penyerang Sevilla Youssef En-Nesyri pada bursa transfer musim panas mendatang.


Sebut Nama Lionel Messi, Nenek Ini Batal Diculik Hamas pada 7 Oktober

7 hari lalu

Pemandangan rumah-rumah yang rusak, menyusul infiltrasi mematikan oleh kelompol Hamas dari Jalur Gaza, di Kibbutz Kfar Aza di Israel selatan, 18 Oktober 2023. REUTERS/Violeta Santos Moura
Sebut Nama Lionel Messi, Nenek Ini Batal Diculik Hamas pada 7 Oktober

Esther Cunio, 90 tahun, batal diculik Hamas pada serangan 7 Oktober setelah mengaku satu kampung dengan pesepak bola Argentina Lionel Messi


Profil Isabel Peron, Presiden Perempuan Pertama di Dunia yang Pernah Dipenjara 8 Tahun

8 hari lalu

Isabel Peron. Wikipedia
Profil Isabel Peron, Presiden Perempuan Pertama di Dunia yang Pernah Dipenjara 8 Tahun

Isabel Martnez de Peron atau Isabel Peron merupakan mantan presiden Argentina yang menjabat masa 1974-1976. Hari ini 55 tahun silam ia mulai dipenjara


Performa Juventus Menurun, Bagaimana Nasib Massimiliano Allegri?

8 hari lalu

Massimiliano Allegri. REUTERS
Performa Juventus Menurun, Bagaimana Nasib Massimiliano Allegri?

Posisi Massimiliano Allegri jadi sorotan setelah performa Juventus mengalami penurunan pada kompetisi Liga Italia musim ini.


Rumor Bursa Transfer: AC Milan Berusaha Perpanjang Kontrak Theo Hernandez yang Diincar Bayern Munchen

9 hari lalu

Pemain AC Milan, Theo Hernandez. REUTERS/Daniele Mascolo
Rumor Bursa Transfer: AC Milan Berusaha Perpanjang Kontrak Theo Hernandez yang Diincar Bayern Munchen

Klub Liga Italia AC Milan dilaporkan sedang berusaha untuk memperpanjang kontrak bek sayap Theo Hernandez.


Skenario Inter Milan Bisa Rebut Gelar Juara Liga Italia Lebih Cepat Musim Ini

9 hari lalu

Pemain Inter Milan Kristjan Asllani melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang dalam pertandingan Liga Italia Serie A di San Siro, Milan, 5 Maret 2024. Inter Milan menang 2-1 atas Genoa sekaligus mengokohkan posisinya di puncak klasemen sementara Serie A. REUTERS/Daniele Mascolo
Skenario Inter Milan Bisa Rebut Gelar Juara Liga Italia Lebih Cepat Musim Ini

Inter Milan hanya membutuhkan empat kemenangan untuk meraih trofi Liga italia 2023-2024.