Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dua Klub Papan Atas Liga Inggris Disebut Ikut Berburu Lionel Messi

Editor

Sapto Yunus

image-gnews
Pemain PSG, Lionel Messi. REUTERS/Benoit Tessier/File Photo
Pemain PSG, Lionel Messi. REUTERS/Benoit Tessier/File Photo
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDua klub papan atas Liga Inggris disebut ikut bersaing untuk merekrut Lionel Messi. Pemain yang tidak memperpanjang kontraknya dengan Paris Saint-Germain itu sebelumnya sudah ditawari bergabung dengan klub Liga Pro Saudi, Al Hilal. 

Seperti dilansir AS pada Selasa, 6 Juni 2023, ada dua klub papan atas Liga Inggris yang memiliki sumber daya untuk merekrut Messi. Namun sejauh ini belum dapat dipastikan identitas dua klub yang melamar Messi tetapi diyakini bahwa mereka adalah tim elite Liga Inggris.

Messi, yang akan meninggalkan PSG ketika kontraknya berakhir pada akhir Juni nanti, juga diperkirakan akan pindah ke franchise Liga Utama Amerika (MLS) Inter Miami, atau bergabung kembali dengan Barcelona. Pemain berusia 35 tahun itu saat ini menjadi duta pariwisata Arab Saudi.

Ayah sekaligus agen Messi, Jorge Messi, bertemu dengan Presiden Barcelona Joan Laporta pada Senin, 5 Juni 2023, dan mengatakan kepada wartawan bahwa putranya ingin kembali ke klub La Liga itu, tempat ia menghabiskan 17 tahun kariernya antara 2004 dan 2021. Namun kesepakatan diperumit oleh kesulitan keuangan klub Catalan itu.

Messi, yang mencetak 21 gol dan 20 assist untuk PSG di semua kompetisi musim ini, pindah ke ibu kota Prancis dari Barcelona pada 2021 dengan kontrak dua tahun. Dia memenangi gelar Liga Prancis bersama PSG pada musim 2021-2022 dan 2022-2023 serta Piala Super Prancis pada Juli 2022.

Prioritas Messi Bermain di Eropa

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pemenang Piala Dunia 2022 itu secara konsisten menyatakan bahwa prioritasnya adalah tetap bermain di Eropa. Sebagai salah satu pesaing utama untuk Ballon d'Or tahun ini, Messi kemungkinan besar akan meraup penghargaan untuk rekor kedelapan kalinya jika dia bermain di pentas Eropa.

Namun, masih ada kemungkinan kuat bahwa Messi akan terpikat ke Amerika Serikat atau Arab Saudi. Sebelumnya, AS melaporkan penyerang PSG itu menerima tawaran kontrak senilai 300 juta euro atau sekitar Rp 4,76 triliun tanpa dipotong pajak.

AS

Pilihan editor: Kata Karim Benzema setelah Diperkenalkan sebagai Pemain Klub Liga Arab Saudi Al Ittihad

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hansi Flick Berjanji Optimalkan Potensi Lamine Yamal Sekaligus Kembalikan Gaya Bermain Barcelona

17 jam lalu

Lamine Yamal. REUTERS
Hansi Flick Berjanji Optimalkan Potensi Lamine Yamal Sekaligus Kembalikan Gaya Bermain Barcelona

Pelatih baru Barcelona Hansi Flick berjanji akan mengoptimalkan potensi pemain muda Lamine Yamal sekaligus mengembalikan gaya bermain Barcelona.


Barcelona Berencana Naikkan Pajak Turis untuk Wisatawan Kapal Pesiar

19 jam lalu

Seorang wanita berteriak kepada wisatawan untuk pulang saat protes terhadap pariwisata massal di Barcelona, Spanyol, 6 Juli 2024. Ibu kota Catalan menerima lebih dari 12 juta wisatawan pada tahun 2023 dan memperkirakan lebih banyak lagi pada tahun 2024. REUTERS/Bruna Casas
Barcelona Berencana Naikkan Pajak Turis untuk Wisatawan Kapal Pesiar

Kenaikan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutannya untuk mengatasi dampak pariwisata massal di Barcelona.


Enzo Fernandez Lakukan Aksi Rasis Terhadap Mbappe, Apakah Pengaruhi Keharmonisan di Chelsea yang Dihuni 7 Pemain Prancis?

1 hari lalu

Pemain Argentina Enzo Fernandez. REUTERS
Enzo Fernandez Lakukan Aksi Rasis Terhadap Mbappe, Apakah Pengaruhi Keharmonisan di Chelsea yang Dihuni 7 Pemain Prancis?

Pelatih Chelsea Enzo Maresca bicara pengaruh kasus rasisme Enzo Fernandez buat keharmonisan di skuad Chelsea yang dihuni 7 pemain Prancis.


Kevin De Bruyne Putuskan Bertahan di Manchester City, Tolak Tawaran Menggiurkan Klub Arab Saudi Al-Ittihad

1 hari lalu

Pemain Manchester City, Kevin De Bruyne. Images via Reuters/Lee Smith
Kevin De Bruyne Putuskan Bertahan di Manchester City, Tolak Tawaran Menggiurkan Klub Arab Saudi Al-Ittihad

Kevin De Bruyne memutuskan tetap bertahan di Manchester City setelah berkonsultasi dengan keluarganya.


Manchester City Kalah 3-4 dari Celtic dalam Laga Pramusim Pertamanya, Apa Kata Pep Guardiola?

2 hari lalu

Pelatih Manchester City Pep Guardiola. REUTERS/Carl Recine
Manchester City Kalah 3-4 dari Celtic dalam Laga Pramusim Pertamanya, Apa Kata Pep Guardiola?

Tur pramusim Manchester City di Amerika Serikat dimulai dengan kekalahan. Mereka takluk 3-4 saat menghadapi Celtic di AS.


Pep Guardiola Pastikan Kevin de Bruyne Tak Bakal Pergi dari Manchester City

2 hari lalu

Champions League - Manchester City Manajer Manchester City Pep Guardiola selama konferensi pers di Etihad Campus, Manchester, pada 5 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine.
Pep Guardiola Pastikan Kevin de Bruyne Tak Bakal Pergi dari Manchester City

Manajer Manchester City Pep Guardiola menolak laporan yang mengaitkan kepergian Kevin de Bruyne ke Liga Arab Saudi.


Lionel Messi Dipastikan Absen dalam MLS All-Star Game, Masih Pemulihan Cedera Usai Copa America

3 hari lalu

Pemain Argentina Lionel Messi berjalan keluar lapanga setelah mengalami cidera pada pertandiingan final Copa America di Hard Rock Stadium, Miami, 15 Juli 2024. REUTERS/Agustin Marcarian
Lionel Messi Dipastikan Absen dalam MLS All-Star Game, Masih Pemulihan Cedera Usai Copa America

Master League Soccer memastikan pemain Inter Miami Lionel Messi tidak akan bermain di MLS All-Star Game pekan ini.


Pep Guardiola Ungkap Kelebihan Savinho yang Membuat Manchester City Tertarik Merekrutnya

3 hari lalu

Savinho. (Instagram/@mancity)
Pep Guardiola Ungkap Kelebihan Savinho yang Membuat Manchester City Tertarik Merekrutnya

Pelatih Manchester City Pep Guardiola menjelaskan kualitas pemain anyarnya, Savinho, yang dikontrak klub selama lima tahun hingga 2029.


Pep Guardiola Tepis Laporan Spekulasi Kevin De Bruyne Bakal Tinggalkan Manchester City

3 hari lalu

Pemain Manchester City Kevin De Bruyne melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Brigthon dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion The American Express Community, Brighton, 26 April 2024. Manchester City menang 5-0 atas tuan rumah Brighton sekaligus membuntuti Arsenal di puncak klasemen. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Pep Guardiola Tepis Laporan Spekulasi Kevin De Bruyne Bakal Tinggalkan Manchester City

Kevin De Bruyne yang bergabung dengan Manchester City pada musim panas 2015 akan habis kontraknya pada musim panas 2025 nanti.


Incaran Manchester United, Mengenal Manuel Ugarte Gelandang PSG

4 hari lalu

Pemain Sporting CP Manuel Ugarte. REUTERS/David Klein/File Photo
Incaran Manchester United, Mengenal Manuel Ugarte Gelandang PSG

Manchester United atau MU dikabarkan telah mencapai kesepakatan personal dengan Manuel Ugarte