Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Langkah Juventus Hadapi Sanksi Larangan Bermain di Kompetisi Eropa dari UEFA

image-gnews
Bendera Juventus. REUTERS
Bendera Juventus. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, JakartaJuventus dikabarkan sepakat menerima sanksi larangan ikut serta dalam seluruh kompetisi Eropa musim depan dari UEFA. Artinya, Bianconeri tidak akan bermain di Liga Conference.

Hukuman yang diterima Juventus itu buntut dari dugaan kasus pelanggaran financial fair play karena menggelembungkan nilai transfer sejumlah pemainnya beberapa musim lalu. Pada musim lalu, Si Nyonya Tua juga mendapat hukuman pengurangan 10 poin oleh Federasi Sepak Bola Italia (FIGC).

Kondisi tersebut membuat Juventus merosot dari papan atas klasemen dan mengakhiri musim di peringkat ketujuh dengan 62 poin. Mereka lolos ke Liga Conference, namun memilih tidak berkompetisi dalam ajang tersebut.

Setelah itu, Si Nyonya Tua juga sempat didakwa mendapat pengurangan 15 poin dari pengadilan sepak bola Italia, termasuk hukuman untuk 11 direktur Juventus. Andrea Agnelli salah satu petinggi klub dilarang berkecimpung di sepak bola selama 24 bulan. Namun, hukuman itu batal terlaksana karena mereka mengajukan banding dan dikabulkan.

Kesepakatan antara Juventus dan UEFA disebut sebagai upaya untuk menghindarkan klub dari sanksi pada musim 2024-2025. Sehingga, kesempatan bermain di Liga Champions pada musim itu tetap terbuka meski di musim depan mereka tidak bermain di kompetisi Eropa.

Fiorentina berpeluang menggantikan Juventus di Liga Conference musim depan. Musim lalu La Viola menduduki peringkat delapan klasemen akhir dengan 56 poin.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hingga saat ini, baik Juventus maupun UEFA belum memberi pernyataan resmi. Kendati demikian, sebelumnya Asosiasi Sepak Bola Eropa itu memang berencana menetapkan hukuman untuk Bianconeri setelah final Liga Champions, Minggu, 11 Juni 2023 lalu.

Musim lalu, Juventus yang bermain di Liga Europa harus terhenti langkahnya di semifinal oleh Sevilla. Anak asuh Masimilano Allegri takluk dengan agregat 3-2. Terakhir kali Si Nyonya Tua mengangkat trofi di kompetisi Eropa terjadi pada musim 1995-1996. Kala itu, mereka mengalahkan Ajax 4-2 lewat adu penalti setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal.

MARCA, REUTERS

Pilihan Editor: 4 Bintang Timnas Putri Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2023

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil saat Venezia Menang dan Dekati Tiket Promosi ke Serie A Liga Italia

1 hari lalu

Jay Idzes. (Instagram/@jayidzes)
Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil saat Venezia Menang dan Dekati Tiket Promosi ke Serie A Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes kembali tampil saaat timnya, Venezia, mengalahkan Feralpi Salo 2-1 pada pekan ke-37 Serie B Liga Italia.


Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

4 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.


Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

4 hari lalu

Jay Idzes. (Instagram/@jayidzes)
Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes mencetak dua gol saat timnya, Venezia, kalah 2-3 dari Catanzaro dalam pertandingan Serie B Liga Italia.


Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

8 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

Dua gol Hakan Calhanoglu mengantarkan Inter Milan meraih kemenangan atas Torino dengan skor 2-0 pada pekan ke-34 Liga Italia.


Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

12 hari lalu

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

Inter Milan berhasil menjadi juara Serie A Liga Italia musim 2023/2024 setelah memenangkan pertandingan derby melawan AC Milan.


Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

12 hari lalu

Pemain Juventus, Arkadiusz Milik berselebrasi. REUTERS/Massimo Pinca
Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

Juventus lolos ke final Copa Italia 2023/2024 meski kalah 1-2 oleh Lazio dalam laga semifinal leg kedua. Melaju dengan agregat 3-2.


Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

13 hari lalu

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi. REUTERS/Alberto Lingria
Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga Italia setelah menang 2-1 dalam laga derby lawan AC Milan. Simak komentar Simone Inzaghi.


Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

13 hari lalu

Pemain Inter Milan melakukan selebrasi usai memastikan gelar Scudetto ke-20 setelah melawan AC Milan dalam pertandingan Liga Italia Serie A di San Siro, Milan, 23 April 2024. Tambahan tiga poin dari kemenangan atas AC Milan ini mengantar Inter Milan meraih gelar scudetto musim ini dengan lima laga tersisa REUTERS/Daniele Mascolo
Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

Inter meraih gelar juara Liga Italia ke-20 setelah menang dalam laga derby lawan AC Milan 2-1.


Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

13 hari lalu

Inter Milan merayakan keberhasilan meraih gelar Serie A Liga Italia, 22 April 2024. REUTERS/Alessandro Garofalo
Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

Persaingan berebut gelar juara Liga Italia musim 2023-2024 sudah berakhir. Inter Milan menjadi juara ketika masih menyisakan lima pertandingan.


Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

14 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga italia musim 2023/2024 setelah memenangi laga derby lawan AC Milan 2-1.