Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Zainudin Amali Sebut Kualitas Pemain Diaspora dan Lokal untuk Timnas U-17 Tak Berbeda Jauh

image-gnews
Wakil Ketua Umun PSSI Zainudin Amali saat ditemui di Kantor Bursa Efek Indonesia, Kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin, 7 Agustus 2023. TEMPO/Randy
Wakil Ketua Umun PSSI Zainudin Amali saat ditemui di Kantor Bursa Efek Indonesia, Kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin, 7 Agustus 2023. TEMPO/Randy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali mengungkapkan kualitas pemain diaspora dan pemain lokal yang mengikuti seleksi timnas U-17 Indonesia tak berbeda jauh. Ia meyakini mereka dapat bersaing untuk memperebutkan tempat utama di Piala Dunia U-17 2023.

"Nggak (ada perbedaan kualitas pemain diaspora dan pemain lokal), bahkan kalau untuk U-17 pemain diaspora banyak yang nggak lolos," ungkapnya saat ditemui di Kantor Bursa Efek Indonesia, Kawasan SCBD, Jakarta Pusat, Senin, 7 Agustus 2023.

PSSI baru saja menyelesaikan seleksi pemain di 12 kota dengan Makassar menjadi tempat terakhir berlangsungnya kegiatan tersebut. Total ada 42 pemain yang lolos dan akan dikirim ke Jakarta untuk mengikuti pemusatan latihan (TC).

Lulusan seleksi di 12 kota dijadwalkan bergabung dengan skuad sementara timnas U-17 Indonesia pada 15-17 Agustus 2023. Seluruh pemain bakal kembali diseleksi dan dikerucutkan menjadi 30 nama untuk TC ke Jerman pada September sampai Oktober 2023.

Amali membocorkan salah satu lulusan seleksi pemain di 12 kota merupakan jebolan akademi Barcelona. Meski begitu, dia belum dapat memastikan apakah sang pemain bakal terpilih atau tidak karena keputusan ada di tangan pelatih dan pemilihannya dilakukan secara objektif.

"Ada satu yang bagus, tapi nggak tahu dia bisa terpilih atau nggak. Dia lulusan Barcelona, itu dari klaster Sumatera Selatan," tuturnya kepada wartawan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kemudian di Manado ada anak kita yang sedang menimba ilmu di klub Australia. Dia terbang khusus untuk mengikuti seleksi. Kita lihat saja nanti," kata Amali menambahkan.

Timnas U-17 Indonesia dibebani target mencapai hasil terbaik. Untuk mencapainya, PSSI melakukan berbagai persiapan, mulai dari seleksi pemain, uji coba melawan tim Eropa dan Asia, hingga pemusatan latihan ke Jerman.

Piala Dunia U-17 2023 dijadwalkan berlangsung mulai 10 November sampai 2 Desember 2023. PSSI telah mengajukan empat stadion sebagai tempat penyelenggaraannya yang terdiri dari Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Si Jalak Harupat Bandung, Stadion Manahan Solo, dan Stadion Gelora 10 November Surabaya.

Pilihan editor: Indra Sjafri: Shin Tae-yong Bertemu Persija, Bahas Pemanggilan Pemain untuk Piala AFF U-23

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

17 jam lalu

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?


Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

18 jam lalu

Pemain Real Madrid, Jude Bellingham. REUTERS/Albert Gea
Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.


Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

20 jam lalu

 Real Madrid. REUTERS/Juan Medina
Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.


Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott. Doc. PSSI.
Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.


Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

1 hari lalu

Pertemuan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Instagram @erickthohir.
Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.


Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

4 hari lalu

Pemain Belanda keturunan Indonesia yang bermain untuk klub NEC Nijmegen, Calvin Verdonk. X/NEC Nijmegen
Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi


Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

4 hari lalu

Ketua Umum Erick Thohir berpose bersama pemain bola keturunan Indonesia Calvin Verdonk (gambar kanan) dan Jens Raven (gambar kiri). (ANTARA/HO-PSSI).
Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.


Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

5 hari lalu

Pemain Timnas U-23 Indonesia Rizky Ridho saat melawan Uzbekistan U-23 pada semifinal Piala Asia U-23. Foto : PSSI
Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.


Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

5 hari lalu

Pelatih Indonesia Shin Tae-yong bereaksi dalam pertandingan 16 Besar Piala Asia AFC  Babak 16 besar Australia vs Indonesia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, 28 Januari 2024. Indonesia tersingkir dari Piala Asia setelah menelan kekalahan 4-0 dari Australia. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.


Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

5 hari lalu

Pemain Barcelona Robert Lewandowski mencetak gol ke gawang Valencia dalam pertandingan Liga Spanyol di Estadi Olimpic Lluis Companys, Barcelona, 30 April 2024. REUTERS/Albert Gea
Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.