Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Timor Leste di Piala AFF U-23 Malam Ini

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Timnas Indonesia U-23 saat bertanding melawan Timnas Malaysia U-23 dalam Piala AFF U23 2023. FOTO/PSSI
Pemain Timnas Indonesia U-23 saat bertanding melawan Timnas Malaysia U-23 dalam Piala AFF U23 2023. FOTO/PSSI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia bersiap menghadapi laga hidup mati di Piala AFF U-23 2023. Tim asuhan Shin Tae-yong itu akan melawan Timor Leste pada pertandingan kedua Grup B di Rayong Province Stadium, Thailand, Minggu, 20 Agustus.

Duel kedua tim akan berlangsung mulai 20.00 WIB, dengan disiarkan langsung oleh SCTV.

Indonesia membutuhkan kemenangan untuk menjaga asa lolos ke semifinal, kalau bisa dengan skor telak. Peluang mereka melaju ke babak selanjutnya kemungkinan lewat jalur runner-up terbaik. Itu setelah Ramadhan Sananta dan kawan-kawan takluk 1-2 oleh Malaysia di laga pembuka.

Jika mampu menghajar Timor Leste U-23, Garuda Muda tinggal berharap para rival di grup lain mendapatkan hasil lebih buruk. Namun, sepak bola tak diselesaikan di atas kertas. Indonesia U-23 perlu membuktikan kemampuan di lapangan. Mereka tak boleh lengah saat menghadapi Timor Leste U-23.

Fokus harus bisa dipertahankan sampai peluit akhir. Kegagalan menjaga fokus itu terjadi saat melawan Malaysia U-23. Sudah berhasil unggul, para pemain Indonesia malah kehilangan konsentrasi dan balik tertinggal.

"Terlepas dari hasil pertandingan (versus Malaysia), kami akan terus berjuang dan melakukan yang terbaik sampai kami menyelesaikan turnamen ini," ujar pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong.

Juru taktik asal Korea Selatan itu akan tetap menurunkan kekuatan terbaik saat menghadapi Timor Leste U-23.  Hanya Irfan Jauhari yang diragukan tampil. Penyerang Persis Solo itu harus ditandu keluar lapangan pada babak kedua kontra Malaysia, sepertinya butuh waktu untuk pulih. 

Opsi penggantinya di lini depan ada Jeam Kelly Sroyer, Esal Sahrul, Abdul Rahman, Muhammad Ragil, hingga Rifky Dwi Septiawan. Ramadhan Sananta, di sisi lain, akan terus menjadi andalan utama buat mencetak gol.

Timor Leste U-23 bukan lawan yang bisa diremehkan, bahkan bisa dibilang kekuatan yang misterius. Pelatih Park Soon-tae kali ini tak membawa lima pilar yang berkarier di luar negeri (abroad), termasuk remaja sensasional PSIS Semarang, Gali Freitas.

Kompatriot Shin Tae-yong itu ingin memberi pengalaman kepada beberapa wajah baru dan menghadirkan permainan berbeda.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sama seperti tim lain, kami juga mengalami masalah dalam pemanggilan pemain, Jadi, saya ingin memaksimalkan talenta yang ada. Target kami di turnamen ini adalah memperlihatkan perkembangan sepak bola Timor Leste," kata Park Soon-tae.

"Indonesia? Mereka di ASEAN termasuk yang memiliki sistem sepak bola tingkat tinggi dan juga mampu beradaptasi dengan taktik pelatih," kata dia.

Susunan Pemain Utama

Indonesia U-23 (3-5-2): Ernando Ari; Muhammad Ferarri, Kadek Arel, Alfeandra Dewangga; Bagas Kaffa, Arkhan Fikri, Kanu Helmiawan, Beckham Putra, Frengky Missa; Ramadhan Sananta, Esal Sahrul;
Pelatih: Shin Tae-yong.

Timor Leste U-23 (4-4-2): Junildo Pereira; Nobel, Tomas Sarmento, Filomeno Junior, Jaimito Soares; Olagar Xavier, Armindo de Almeida, Dom Lucas, Cristevao; Anizo Correia, Alexandro Kefi;
Pelatih: Park Soon-tae.

Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Timor Leste 

Dengan kekalahan di laga pertama, para pemain Indonesia akan tampil habis-habisan untuk melakukan penebusan. Mereka memiliki peluang menang yang cukup besar.

Pilihan Editor: Jadwal Bola Live Hari Ini: Liga 1, Timnas U-23, Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Piala Asia U-23 2024: Diwarnai Kartu Merah, Timnas U-23 Indonesia Kalah 0-2 dari Uzbekistan

27 menit lalu

Pemain Uzbekistan Khusain Norchaev menjebol gawang Indonesia dalam Semifinal Piala Asia AFC U-23 antara Indonesia vs Uzbekistan, Senin, 29 April 2024. Cuplikan tayangan RCTI
Hasil Piala Asia U-23 2024: Diwarnai Kartu Merah, Timnas U-23 Indonesia Kalah 0-2 dari Uzbekistan

Meski kalah, Timnas U-23 Indonesia masih berkesempatan merebut tiket ke Olimpiade Paris 2024 melalui perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.


Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Babak Pertama Skor 0-0

1 jam lalu

Semifinal Piala Asia AFC U-23 antara Indonesia vs Uzbekistan, Senin, 29 April 2024. Cuplikan tayangan RCTI
Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Babak Pertama Skor 0-0

Timnas U-23 Indonesia tak mampu mengembangkan permainan di babak pertama, saat menghadapi Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.


Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

2 jam lalu

Suasana nonton bareng laga Piala Asia Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan Presiden Joko Widodo bersama Menteri dan Relawan di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin, 29 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

Jokowi tampak antusias melihat tayangan besar yang menempel di dinding ruang utama Istana Negara.


Kiper Timnas U-23 Indonesia Ernando Ari Minta Doa ke Ibunya sebelum Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024 Lawan Uzbekistan

3 jam lalu

Ekspresi dari penjaga gawang Timnas U-23 Indonesia Ernando Ari Sutaryadi usai menepis penalti dari pesepak bola Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat 26 April 2024. Indonesia memastikan lolos semifinal usai menang adu penalti dengan skor akhir 11-10, dimana sebelumnya kedua tim bermain imbang 2-2. ANTARA FOTO/HO-PSSI
Kiper Timnas U-23 Indonesia Ernando Ari Minta Doa ke Ibunya sebelum Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024 Lawan Uzbekistan

Ibu kiper timnas U-23 Indonesia, Ernando Ari, Erna Yuli Lestari, mengungkapkan bahwa anaknya menelponnya meminta didoakan menjelang pertandingan.


Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Ramadhan Sananta Jadi Starter

3 jam lalu

Timnas Indonesia di AFC U23. Instagram/Rafaelstruick
Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Ramadhan Sananta Jadi Starter

Shin Tae-yong menurunkan Ramadhan Sananta sebagai starter laga Indonesia vs Uzbekistan untuk menggantikan Rafael Struick.


Lokasi Nobar Piala Asia U-23 Pindah ke Halaman Kemenpora, Bisa Datang Tanpa Registrasi

4 jam lalu

Suporter Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Twitter @AFC.
Lokasi Nobar Piala Asia U-23 Pindah ke Halaman Kemenpora, Bisa Datang Tanpa Registrasi

Lokasi nobar Piala Asia U-23 Indonesia vs Uzbekistan malam ini dipindah dari Auditorium Wisma Kemenpora ke Halaman Kemenpora.


Profil Abbosbek Fayzullaev, Gelandang CSKA Moscow yang Harus Diwaspadai Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

4 jam lalu

Pemain Uzbekistan, Abbosbek Fayzullaev. Instagram
Profil Abbosbek Fayzullaev, Gelandang CSKA Moscow yang Harus Diwaspadai Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Abbosbek Fayzullaev yang kini bermain untuk CSKA Moscow menjadi pilar utama timnas Uzbekistan yang akan dihadapi timnas U-23 Indonesia.


Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

4 jam lalu

Presiden Jokowi (kanan) berusaha melewati hadangan pemain SSB Gorontalo United di Lapangan Kompi Bantuan, Kota Gorontalo, Gorontalo, Minggu, 21 April 2024. Presiden didampingi sejumlah menteri bermain sepak bola bersama tim SSB Gorontalo United di sela-sela rangkaian kunjungan kerja selama dua hari di Gorontalo. ANTARA/Adiwinata Solihin
Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

Presiden Jokowi nonton laga Tim Nasional atau Timnas U23 Indonesia melawan Uzbekistan dalam semifinal piala Asia.


Jadwal dan Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

5 jam lalu

Suporter Indonesia memberi dukungan saat pertandingan  Timnas U-23 Indonesia melawan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat 26 April 2024.. Timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan melalui adu pinalti dengan agregat 11-10, setelah sebelumnya bermain imbang dengan skor 2-2. ANTARA FOTO/HO-PSSI
Jadwal dan Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Simak jadwal dan link live streaming Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan yang akan berlangsung pada Senin, 29 April 2024, mulai 21.00 WIB.


Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

5 jam lalu

Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong (kiri) membawa poster diringan usai menang melawan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat 26 April 2024. Timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan melalui adu pinalti dengan agregat 11-10, setelah sebelumnya bermain imbang dengan skor 2-2. ANTARA FOTO/HO-PSSI
Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Sejumlah fakta menarik Shin Tae-yong yang sukses bawa timnas U-23 Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.